M O M S M O N E Y I D
Bugar

Nanas untuk Asam Lambung, Aman atau Bahaya untuk Dikonsumsi?

Nanas untuk Asam Lambung, Aman atau Bahaya untuk Dikonsumsi?
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Nanas untuk asam lambung apakah baik atau buruk? Aman atau justru bahaya jika dikonsumsi? Mari simak pembahasannya berikut ini.

Nanas adalah buah yang dikenal karena rasa manis dan asamnya yang khas serta kandungan nutrisi yang melimpah, termasuk vitamin C, vitamin A, serat, fosfor, kalium, dan kalsium. Selain itu, nanas juga mengandung bromelain, enzim yang mempunyai sifat anti-inflamasi dan mampu membantu pencernaan protein.

Meski begitu, bagi penderita asam lambung, konsumsi nanas sering kali menimbulkan pertanyaan: amankah nanas untuk asam lambung atau justru dapat memperburuk kondisi?

Baca Juga: Khasiat Daun Pepaya untuk Asam Lambung, Cek Daftar Daun Lainnya di Sini

Faktor pemicu asam lambung bisa berbeda-beda, termasuk jenis makanan yang dikonsumsi. Dilansir dari Hello Sehat, nanas memiliki kisaran pH antara 3 dan 4 yang merupakan salah satu dari buah-buahan yang paling asam.

Selain itu, nanas mengandung bromelain, enzim yang berfungsi memecah protein, termasuk kolagen yang ada pada jaringan dinding lambung. Hal ini dapat meningkatkan risiko terjadinya luka pada dinding lambung, seperti diungkapkan dalam sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Medical Sciences pada tahun 2013.

Di sisi lain, sifat anti-inflamasi dari bromelain dapat membantu mengurangi inflamasi di sistem pencernaan dan membantu mengurai protein yang lebih besar menjadi peptida dan asam amino, sehingga memudahkan proses pencernaan.

Baca Juga: Menilik Manfaat Labu Siam untuk Asam Lambung yang Jarang Diketahui

Nah, itulah pembahasan terkait nanas untuk asam lambung. Penting untuk diingat bahwa reaksi setiap individu terhadap nanas bisa berbeda. Beberapa orang mungkin tidak mengalami peningkatan gejala asam lambung setelah mengonsumsi nanas, sedangkan yang lain mungkin merasa kondisinya memburuk.

Konsultasi dengan ahli gizi atau dokter dapat membantu membuat keputusan yang tepat tentang inklusi nanas dalam diet Anda, terutama jika Anda memiliki kondisi asam lambung yang serius.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.