M O M S M O N E Y I D
Santai

Mudah dan Alami, Ini 5 Tips Cara Mencegah Mata Panda

Mudah dan Alami, Ini 5 Tips Cara Mencegah Mata Panda
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Agar mata panda tak jadi makin parah, berikut ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mencegah munculnya mata panda.

Mata panda sering muncul di daerah bagian bawah mata yang disebabkan oleh beragam jenis faktor. Salah satunya adalah karena kurangnya waktu tidur.

Bagi pria dan wanita, masalah mata panda adalah masalah yang sebaiknya dicegah sebelum menjadi makin parah.

Simak, yuk, beberapa cara untuk mencegah munculnya mata panda berikut ini.

Baca Juga: Apa Saja Efek Samping Smoothing Rambut? Berikut 6 Daftarnya

Gunakan sunscreen

Cara pertama yang dapat mudah dipraktikkan adalah dengan menggunakan sunscreen. Tabir surya memiliki fungsi untuk melindungi kulit dari radiasi cahaya matahari.

Radiasi matahari sering jadi masalah utama yang menyebabkan mata panda muncul. Selain itu, setelah menggunakan sunscreen, jangan lupa untuk menggunakan kacamata hitam dengan anti radiasi sebagai proteksi tambahan.

Kurangi merokok dan minum alkohol

Kedua kebiasaan buruk itu dapat memperparah kondisi mata panda di area bawah mata. Laman Cleveland Clinic menjelaskan bahwa minum minuman keras bisa menyebabkan berkurangnya sirkulasi darah ke seluruh tubuh.

Sedangkan merokok bisa menyebabkan penuaan dini pada kulit. Kedua hal tersebut adalah faktor penyebab mata panda yang sering dihiraukan.

Baca Juga: Bumil Catat, 5 Kandungan Skincare Ini Wajib Dihindari saat Hamil ya

Konsumsi air putih

Cara selanjutnya yang bisa digunakan untuk mencegah munculnya mata panda adalah dengan mengonsumsi lebih banyak air putih. Air putih bisa membuat tubuh menjadi terhidrasi dengan baik.

Sehingga proses penuaan dini serta kelembapan kulit bisa tetap terjaga. Hasilnya, semua fungsi pada tubuh termasuk kulit bisa bekerja dengan baik dan mengurangi risiko munculnya mata panda.

Kurangi stres

Siapa sangka bahwa stres juga berkontribusi jadi pemicu munculnya mata panda. Stres bisa menyebabkan tubuh tidak dapat bekerja dengan baik. Begitu juga dengan kulit.

Untuk mencegah munculnya mata panda, sebaiknya mulai temukan gaya hidup sehat yang minim stres dan tekanan. Termasuk menentukan waktu-waktu untuk melakukan perawatan diri atau self care.

Tidur cukup

Melansir dari laman Lanskin MD, urusan mata panda bukanlah hal yang mudah untuk dicegah. Namun cara termudah untuk mencegahnya muncul adalah dengan mendapatkan tidur yang cukup.

Setiap orang bisa membutuhkan waktu tidur yang berbeda-beda tergantung dengan aktivitasnya. Tapi sebaiknya, selalu luangkan waktu untuk beristirahat dan tidur yang cukup saat malam hari. Hindari begadang yang juga bisa memicu munculnya mata panda.  

Yakin enggak mau coba? Itulah tadi cara mudah untuk mencegah munculnya mata panda pada bagian bawah mata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.

Promo Subway Chicken Slice Tebus Murah Rp 20 Ribu, Nikmati Hematnya Hari Ini Saja

Promo Subway Double Date Deals hadir hari ini saja, 22 Januari 2026. Tebus murah Chicken Slice 6-inch cuma Rp 20 ribu. Cek syaratnya sekarang!

40 Tahun ParagonCorp, Intip Keseruan Beauty Science Tech 2026

​Memasuki usia 40 tahun, ParagonCorp mengajak publik melihat lebih dekat transformasi industri kecantikan lewat ajang Beauty Science Tech 2026.

Hasil Indonesia Masters 2026 Sementara: 6 Ganda Indonesia Tembus Babak Perempat Final

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), enam ganda Indonesia menembus babak perempat final.

Properti Premium Masih Dilirik, Ini Catatan Penting bagi Investor

​Minimnya pengembangan hunian baru di kawasan Dharmawangsa menempatkan proyek seperti Savyavasa dalam perhatian pembeli jangka panjang.

Kesempatan Terakhir Promo Chatime Serba Rp 26 Ribu & Snowy Cheese Cupbop Favorit

Promo Gebyar Chatime Rp 26 ribu untuk minuman favorit berakhir hari ini. Segera kunjungi outlet terdekat dan manfaatkan kesempatan terakhirnya!

Begini Cara Buka Konten Sensitif yang Tersembunyi di X

Ingin tahu cara melihat konten sensitif di X? Pengaturan privasi X memungkinkan untuk mengaksesnya. Ikuti panduan lengkapnya!

Drakor Medis Ini Bikin Anda Ikut Merasakan Tekanan Ruang Operasi

Pilihan drakor ini menyingkap sisi gelap rumah sakit dan tantangan para medis. Temukan kisah tentang kedokteran yang menguras emosi di sini.

Jangan Lewatkan Promo Spesial J.CO Grand Indonesia Gratis 1/2 Lusin Donut

J.CO Grand Indonesia hadirkan bonus 1/2 lusin Black Jack Donut. Promo ini terbatas, segera kunjungi gerai untuk klaim penawaran spesial.