M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms Wajib Tahu, Ini Cara Mengenali Tanda Gangguan Bipolar pada Anak

Moms Wajib Tahu, Ini Cara Mengenali Tanda Gangguan Bipolar pada Anak
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Gangguan bipolar bisa terjadi pada anak dan hal ini harus ditangani. Sehingga, penting bagi orang tua untuk mengetahui dan mengenali tanda-tanda bipolar pada anak.

Jika anak menunjukkan gejala perubahan perilaku dan kondisi mental yang tidak stabil, sebaiknya jangan dianggap sepele begitu saja. 

Gangguan bipolar ditandai dengan adanya perubahan mood yang drastis, pola tidur, serta kemampuan berpikir. Kelainan ini lebih sering ditemui pada usia menjelang dewasa.

Anak yang menderita gangguan bipolar umumnya akan mengalami dua fase psikologis dalam kesehariannya, yaitu fase manik (riang) dan fase depresif (sedih).

Baca Juga: Kenali Gejala, Faktor Risiko dan Cara Pencegahan Serangan Panik

Hal ini membuatnya kadang bisa terlihat sangat gembira, aktif, memiliki banyak ide, tetapi tiba-tiba menjadi sangat sedih, enggan beraktivitas, bahkan hingga mengurung diri.

Dilansir dari Mental Health, anak bipolar yang sedang dalam fase manik dapat berperilaku sebagai berikut:

1. Terlihat seperti lebih berenergi dari biasanya

2. Berperilaku agresif dan tidak sabar

3. Tidak mau tidur

4. Berbicara dengan cepat

5. Sulit berkonsentras

6. Merasa dirinya lebih penting dibandingkan orang lain di sekitarnya

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Ini Cara Mengatasi Insomnia pada Ibu Hamil

Sementara itu, fase depresif pada anak dengan bipolar dapat ditandai dengan beberapa gejala atau perubahan perilaku, seperti:

1. Mudah marah, cemas, dan khawatir secara berlebihan.

2. Tanpa sebab yang jelas, pengidap akan merasa sangat sedih dan putus asa.

3. Jarang sekali atau terlalu banyak tidur.

4. Merasa sakit di area tubuh tertentu, seperti kepala atau perut.

5. Malas melakukan aktivitas, atau tidak tertarik pada hal-hal yang sebelumnya sangat disukai.

6. Mengalami peningkatan nafsu makan, atau tidak ingin makan sama sekali.

7. Merasa diri sendiri tidak berharga.

8. Lebih banyak mengurung diri, dan menghindari interaksi dengan orang lain.

9. Merasa ingin bunuh diri, atau nekat melukai diri sendiri.

Peralihan antara fase manik dan depresi pada anak bipolar dapat terjadi dalam satu hari, bahkan berulang-ulang. Di antara kedua fase tersebut atau masa peralihan, anak bisa berperilaku normal seperti biasa.

Jika perubahan perilaku terjadi dalam waktu yang cepat, sebagian orang tua mungkin akan mengiranya sebagai mood swing.

Namun, adanya fase saat anakl berperilaku normal yang dilanjutkan dengan perbedaan drastis antara fase manik dan depresif merupakan kunci bagi Anda sebagai orang tua untuk mengenali kemungkinan terjadinya gangguan bipolar pada anak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pasar Kripto Melemah, MORPHO Menduduki Kripto Top Gainers 24 Jam

Simak daftar 5 kripto top gainers 24 jam terakhir di saat pasar aset kripto global melemah.                  

Daftar Menu Makanan untuk Diet IF Pemula yang Layak Dicoba

Intip daftar menu makanan untuk diet IF pemula yang layak dicoba berikut ini, yuk! Kira-kira ada apa saja?

Kalori yang Dibutuhkan untuk Diet Turun Berat Badan Berapa, ya? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, kalori yang dibutuhkan untuk diet turun berat badan berapa, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Konsumen Indonesia Kini Lebih Fokus ke Barang Tahan Lama, Ini Temuan Lazada

Lazada menemukan, momentum 12.12 dimanfaatkan konsumen untuk berinvestasi pada barang yang benar-benar dibutuhkan keluarga.

15 Daftar Buah yang Paling Banyak Mengandung Protein

Mari intip daftar buah yang paling banyak mengandung protein berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?      

7 Manfaat Konsumsi Jahe untuk Mengatasi Migrain yang Tak Banyak Diketahui

Apa saja manfaat konsumsi jahe untuk mengatasi migrain, ya? Yuk, cari tahu di sini!                   

Harga Emas Hari Ini Naik, Dekati Rekor All Time High Oktober 2025

Harga emas hari ini berada di dekat rekor tertinggi di atas US$ 4.381 per troi ons, yang dicapai pada Oktober lalu.  

9 Buah yang Bisa Menurunkan Kadar Kolesterol yang Tinggi secara Alami

Ada beberapa buah yang bisa menurunkan kadar kolesterol yang tinggi secara alami, lo. Intip selengkapnya di sini!

TikTok Siapkan Fitur Terbaru Shared Feeds, Ini Informasi Lengkapnya

TikTok siapkan fitur terbaru bernama shared feeds untuk mendukung pengalaman pengguna. Pembaruan ini menandai penemuan konten lebih personal.

Promo Indomaret Personal Care Deals 11-24 Desember 2025, Ada Potongan Rp 20.000

Promo Indomaret Personal Care Deals menawarkan potongan harga menarik untuk beragam produk perawatan wajah dan tubuh.