M O M S M O N E Y I D
Bugar

Menilik Manfaat Sawi Hijau untuk Kesehatan, Ada 10 Khasiat Luar Biasa

Menilik Manfaat Sawi Hijau untuk Kesehatan, Ada 10 Khasiat Luar Biasa
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Tahukah bahwa sawi hijau memiliki banyak manfaat yang luar biasa bagi kesehatan, lo. Apa saja, sih, khasiat sawi hijau untuk kesehatan sebenarnya?

Sawi hijau adalah salah satu sayuran hijau yang sering dijumpai dalam berbagai masakan Asia, khususnya di Indonesia. 

Sayuran ini kaya akan nutrisi penting yang mendukung kesehatan tubuh secara menyeluruh. Menyadur dari laman Alodokter, berikut sepuluh manfaat sawi hijau untuk kesehatan yang mungkin belum banyak diketahui:

1. Mengontrol hipertensi

Kalsium dalam sawi hijau membantu mengendalikan aktivitas otot polos pembuluh darah, menurunkan hipertensi, sementara kalium mendukung pengaturan tekanan darah.

Baca Juga: Penderita Asam Urat Tidak Boleh Makan Apa? Ini 12 Daftar Pantangannya!

2. Mencegah anemia

Sawi hijau kaya akan zat besi yang penting untuk produksi hemoglobin. Dengan dukungan vitamin C yang meningkatkan penyerapan zat besi, konsumsi sawi hijau membantu mencegah anemia.

3. Meningkatkan kekebalan tubuh

Kandungan vitamin C di dalam sawi hijau berfungsi sebagai antioksidan yang vital untuk memperkuat sistem imun serta melindungi sel dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Vitamin ini juga memainkan peran penting dalam meningkatkan produksi leukosit yang melindungi tubuh dari infeksi.

Baca Juga: Intip 8 Daftar Buah-buahan untuk Diet, Cara Mudah Turunkan Berat Badan!

4. Mengurangi kolesterol jahat

Sawi hijau, dengan antioksidannya yang tinggi, terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol LDL. Konsumsi sawi hijau mengurangi risiko penumpukan plak di arteri, sehingga mengurangi potensi penyakit jantung.

5. Menjaga kesehatan mata

Vitamin A yang cukup di dalam sawi hijau membantu menjaga mata agar tetap sehat dengan mencegah kerusakan sel dan mengurangi risiko gangguan mata seperti degenerasi makula dan rabun senja.

Baca Juga: 7 Khasiat Daun Beluntas bagi Kesehatan yang Tersembunyi

6. Mempromosikan kesehatan tulang

Kalium, kalsium, dan fosfor dalam sawi hijau bekerja sama untuk mendukung pembentukan dan pemeliharaan struktur tulang yang sehat serta mencegah kondisi seperti osteoporosis.

7. Menjaga kesehatan kulit

Vitamin C dan E dalam sawi hijau sangat bermanfaat untuk kulit, seperti melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan UV dan membantu mencegah penuaan dini.

Baca Juga: Mau Lemak Tubuh Rontok? Ayo Coba 5 Infused Water untuk Diet Berikut Ini

8. Mengurangi risiko penyakit jantung

Antioksidan dalam sawi hijau mengurangi peradangan pada pembuluh darah, secara efektif mengurangi risiko penyakit jantung.

9. Mengurangi risiko kanker

Isothiocyanates dan sinigrin yang terdapat dalam sawi hijau telah dikenal memiliki sifat antikanker. Konsumsi sawi hijau membantu mengurangi risiko beberapa jenis kanker termasuk kanker payudara dan prostat.

Baca Juga: Simak 7 Manfaat Minum Air Kunyit untuk Kesehatan, Mau Coba?

10. Meredakan nyeri otot

Kandungan kalium dalam sawi hijau berperan dalam mengurangi nyeri otot dengan membantu dalam pengaturan kontraksi otot dan pemeliharaan fungsi saraf yang sehat.

Nah, itulah beberapa manfaat sawi hijau untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui. Mengonsumsi sawi hijau sebagai lalapan ataupun mengolahnya menjadi masakan dengan cara direbus atau ditumis dapat membantu Anda mendapatkan berbagai manfaat kesehatannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Richeese Factory Rich Steak, Cobain Chicken Steak Spesial Mulai Rp 31.000-an

Richeese Factory hadirkan promo Rich Steak hemat. Nikmati Chicken Steak lezat dengan Creamy White Gravy Sauce mulai Rp 31.000-an saja.  

Yuk, Serbu Sushi Delivery Promo dari Genki Sushi Diskon Rp 35.000 Via GrabFood

Genki Sushi hadirkan promo spesial Sushi Delivery. Nikmati Sushi favorit Anda dengan pesan melalui GrabFood dan dapatkan diskon Rp 35.000.  

Prompt Edit Foto Ulang Tahun Pakai Gemini AI, Ada Banyak Tema yang Menyenangkan

Prompt edit foto ulang tahun pakai Gemini AI populer di media sosial. Pakai prompt sederhana untuk mengubah foto biasa jadi kenangan mengesankan.   

Apakah Makan Kentang Bagus untuk Diet? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan kentang bagus untuk diet atau tidak, ya? Cari tahu jawabannya di sini!     

7 Tips untuk Menemukan Tujuan Hidup Anda, Apa Saja ya?

Adakah tips untuk menemukan tujuan hidup? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!                        

Sinopsis Heroes Next Door, Drakor Action Komedi Terbaru

Heroes Next Door dibintangi deretan aktor ternama seperti Yoon Kye Sang, Jin Sun Kyu, Kim Ji Hyun, Go Kyu Pil, dan Lee Jung Ha.​

Promo JSM Hypermart Weekend 14-17 November 2025, Blueberry Diskon Rp 19.000

Cek dan manfaatkan katalog promo JSM Hypermart Hyper Diskon Weekend periode 14-17 November 2025. Blueberry diskon besar!

Samsung A17 Punya Bump Kamera yang Tak Terlalu Menonjol, Ada Key Island 2.0 Juga

Samsung A17 membawa desain yang berbeda dari biasanya, desain bump kamera yang tidak terlalu menonjol. 

Populer Semua, 7 Serial Asal Inggris Ini Bisa Ditonton di Netflix

Sering menampilkan banyak serial populer, ini daftar serial asal Inggris yang bisa ditonton di Netflix.​

Promo JSM Superindo 14-16 November 2025, Alpukat Pangeran-Anggur Red Globe Diskon 55%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 14-16 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.