M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Mau Cek Sisa Token Listrik di Rumah? Ini Caranya

Mau Cek Sisa Token Listrik di Rumah? Ini Caranya
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Anda perlu mengecek sisa token listrik di rumah secara berkala untuk memastikan token listrik masih cukup untuk keperluan sehari-hari.

Jadi, Anda dapat merencanakan pembelian token listrik selanjutnya dan tidak perlu khawatir listrik mendadak padam karena lupa mengisi ulang token.

Nah, ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengecek sisa token listrik. Anda dapat memilih untuk mengecek sisa token listrik melalui website PLN, aplikasi PLN Mobile, dan langsung melalui meteran yang terpasang di rumah atau kamar kos.

Baca Juga: Cara Bayar Tagihan IndiHome di M-Banking BNI, BRI, BCA, dan Mandiri

Bagaimana caranya mengecek sisa token listrik PLN melalui ketiga metode tersebut? Yuk, simak artikel ini!

Lewat Website PLN

  • Kunjungi laman Informasi Tagihan dan Token Listrik PLN di sini.
  • Jika Anda sudah memiliki akun, isikan e-mail, password, dan kode captcha di kolom yang tersedia, kemudian klik Masuk.
  • Jika Anda belum memiliki akun, klik Daftar dan isikan data diri sesuai kolom yang tersedia, lalu selesaikan proses verifikasi akun dan login ke akun Anda.
  • Setelah masuk, pilih menu Pelanggan.
  • Informasi token listrik dan rinciannya akan ditampilkan.

Lewat Aplikasi PLN Mobile

  • Buka aplikasi PLN Mobile. Jika Anda belum memiliki aplikasinya, unduh dan instal di app store, kemudian login ke akun Anda.
  • Jika Anda belum memiliki akun, lakukan pendaftaran dengan mengisi data diri sesuai kolom yang tersedia. Setelah menyelesaikan proses pendaftaran dan verifikasi, masuk ke akun Anda.
  • Buka menu Token & Tagihan.
  • Informasi token listrik dan rinciannya akan ditampilkan.

Baca Juga: Cara Mengatasi Gangguan Internet dan TV IndiHome, Bisa Dilakukan Sendiri

Lewat Meteran

  • Periksa merek meteran yang terpasang di rumah Anda. PLN menyediakan beberapa pilihan merek meteran, misalnya Hexing, CONLOG, Glomet, Star, dan Itron. Setiap merek memiliki cara pengecekan sisa token yang berbeda-beda.
  • CONLOG dan Itron: lihat informasi mengenai sisa listrik di layar meteran.
  • Hexing: masukkan kode 801 untuk mengecek sisa token listrik.
  • Glomet: masukkan kode 37, lalu pencet Enter.
  • Star: masukkan kode 07, lalu pencet Enter.
  • Untuk meteran yang membutuhkan kode, informasi mengenai sisa token listrik akan ditampilkan setelah memasukkan kode.

Bagaimana, mudah kan? Jangan lupa, cek sisa token listrik PLN Anda secara rutin untuk menghindari listrik yang tiba-tiba padam di saat darurat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

PRISM Rilis Travel Report 2025, Sajikan Tren Perjalanan Domestik di Indonesia

PRISM, perusahaan induk OYO, merilis Travel Report 2025 tren perjalanan yang menyoroti lanskap perjalanan domestik di Indonesia di 2025.​

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.