M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Mall Alam Sutera Hadirkan Wahana Bermain Keluarga

Mall Alam Sutera Hadirkan Wahana Bermain Keluarga
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Libur akhir pekan ini berencana bermain dengan si buah hati dan anggota keluarga lain? Jika ya, di Kota Tangerang terdapat area bermain baru yang bisa disambangi untuk menikmati akhir pekan. Untuk anda yang tinggal di Jakarta, jarak tempuh hanya 30 menit menggunakan kendaraan mobil. Lokasinya di Mall@Alam Sutera (MAS).

Di Mall Alam Sutera hadir berbagai hiburan dan wahana bermain yang memberikan pengalaman seru lintas generasi mulai dari usia 3 tahun sampai lansia. Mengusung konsep family mall dengan jam operasional 10.00-22.00 WIB, MAS memiliki ragam pilihan kuliner, fesyen sampai kebutuhan rumah tangga dan groceries. Selain itu, MAS juga memiliki tempat nongkrong yang cozy dan spot instagramable untuk mengabadikan momen liburan.

  1. Naik Roller Coaster dan Wahana yang Memacu Adrenalin

MAS menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang memiliki roller coaster dengan konsep indoor dengan trek yang cukup menantang namun tetap cocok bagi si kecil dan dilengkapi dengan pemandangan lampu dari area bermain Funworld. Tersedia juga berbagai permainan seperti Aerojet, Carousel, Mini Bom-Bom dan lain-lain.

  1. Area Billiard Family Friendly

Bermain billiard bersama keluarga terasa lebih menyenangkan di Mille Billiards MAS. Area billiard ini bebas asap rokok dan minuman beralkohol sehingga dapat dikunjungi berbagai kalangan umur terkhusus bersama keluarga. Tersedia juga stik atau tongkat bermain yang dapat digunakan oleh anak.

Baca Juga: Alam Sutera Property Expo 2023 Resmi Digelar, yuk Waktunya Pikirkan Beli Rumah

  1. Bermain Go Kart Bersama Keluarga

Balapan Go Kart seru bersama keluarga dan orang-orang terkasih sangat menyenangkan di trek Pegasus Karting. Mobil Go Kart yang tersedia terbagi dalam beberapa kelas sesuai usia mulai dari Junior, Pro dan Master. Kecepatan pemain tercepat dalam 1 sesi akan dicatat dan dikumpulkan setiap bulannya untuk dicari siapa juara tercepat yang akan mendapatkan hadiah menarik.

  1. Belajar Mandiri dan Bermain Excavator

Bermain sambil melatih kemampuan motorik anak melalui beragam kegiatan dapat dilakukan di Kids at Work. Rasa keingintahuan anak terhadap excavator atau alat berat dapat menjadi kenyataan di wahana yang unik dan ringan ini.

  1. Golf yang Dapat Dimainkan

Inilah tempat dimana anak mulai dari umur 6 tahun dapat melatih teknik dasar golf mulai dari memegang (grip), posisi badan, mengayun (swing), dan memukul (shot).

Dilengkapi dengan teknologi yang dapat mengukur seberapa jauh dan ketepatan bola yang terpukul, membuat golf menjadi lebih seru ditambah kelas belajar golf oleh couch yang dapat diikuti pengunjung. Setelah lelah bermain golf, Anda dapat beristirahat santai menikmati pemandangan hamparan rumput di Power Bites.

  1. Trampoline dan Mandi Bola

Kidzilla merupakan wahana mandi bola dan trampoline yang dapat digunakan untuk melatih anak melompat, bermain, dan berolahraga. Setiap harinya di area bermain ini akan ada kegiatan spesial yang berbeda-beda, mulai dari mewarnai dan workshops lainnya.

  1. Memecahkan Misteri di Pandora

Memecahkan misteri dalam permainan dengan properti dan suasana bagaikan di dalam film membuat nuansa bermain yang menegangkan. Pandora Experience tersedia alur cerita horor maupun thriller yang dapat kamu dan teman-teman nikmati dan mainkan.

Baca Juga: Cuma 3 Hari, Promo Cinema XXI Buy 1 Get 2 Tiket Film Periode 1-3 April 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo JSM Hypermart Weekend 14-17 November 2025, Blueberry Diskon Rp 19.000

Cek dan manfaatkan katalog promo JSM Hypermart Hyper Diskon Weekend periode 14-17 November 2025. Blueberry diskon besar!

Samsung A17 Punya Bump Kamera yang Tak Terlalu Menonjol, Ada Key Island 2.0 Juga

Samsung A17 membawa desain yang berbeda dari biasanya, desain bump kamera yang tidak terlalu menonjol. 

Populer Semua, 7 Serial Asal Inggris Ini Bisa Ditonton di Netflix

Sering menampilkan banyak serial populer, ini daftar serial asal Inggris yang bisa ditonton di Netflix.​

Promo JSM Superindo 14-16 November 2025, Alpukat Pangeran-Anggur Red Globe Diskon 55%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 14-16 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 14-16 November 2025, Gentle Gen Beli 2 Diskon 50%

Promo JSM Indomaret periode 14-16 November 2025 hadir. Ada Diskon 50% untuk pembelian 2 pcs Gente Gen.

7 Film Populer Jacob Elordi, Terbaru Frankenstein 2025 Tayang di Netflix

Ada beberapa judul film populer yang pernah dibintangi oleh Jacob Elordi. Yuk simak daftarnya di sini.

Samsung Z Fold 7 Bawa Lensa Utama 200 MP, Ada S Pen yang Dukung Produktivitas

Samsung Z Fold7 memasang lensa utama 200 MP, lengkap dengan S Pen yang mendukung produktivitas pengguna. 

Moto Pad 60 Neo Tawarkan Harga Rp 2 Jutaan, Didukung Penyimpanan 2 TB!

Moto Pad 60 Neo meluncur bersama pesaingnya, Honor Pad X8a. Moto Pad 60 Neo mendefinisikan ulang segmennya dengan menyertakan Moto pen.

8 Dating Show Korea Unik, Pesertanya Mulai Mantan Sampai Dukun

Ini dia beberapa acara kencan Korea dengan konsep unik serta wajib ditonton penggemar dating show.​ 

25 Ucapan Hari Diabetes Sedunia Inspiratif Bisa Untuk Caption dan Status Sosmed

Berikut beberapa kumpulan ucapan Hari Diabetes Sedunia 2025 yang bisa dipakai untuk caption, status, maupun berkirim pesan.