M O M S M O N E Y I D
Bugar

Makan Apa Jika Gula Darah Tinggi? Ini 13 Makanan yang Direkomendasikan

Makan Apa Jika Gula Darah Tinggi? Ini 13 Makanan yang Direkomendasikan
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Sebenarnya, makan apa jika gula darah tinggi? Intip langsung rekomendasi makanannya di sini, yuk!

Gula darah tinggi atau hiperglikemia terjadi ketika kadar glukosa dalam darah melebihi batas normal. Kondisi ini sering dikaitkan dengan diabetes. Namun siapa saja bisa mengalami peningkatan gula darah akibat pola makan yang kurang sehat atau kurangnya aktivitas fisik.

Untuk mengelola gula darah yang tinggi, selain menjaga pola hidup sehat, memilih makanan yang tepat adalah langkah penting. Lantas, makan apa jika gula darah tinggi?

Menyadur dari laman Halodoc, berikut ini adalah makanan penurun gula darah tinggi terbaik:

1. Quinoa

Quinoa mengandung serat dan protein yang tinggi, sehingga membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil. Makanan ini juga kaya nutrisi dan cocok untuk diet penderita diabetes.

Baca Juga: Kenapa Rasanya Ingin Tidur Terus Sepanjang Hari? Ini Penyebabnya!

2. Ubi Jalar

Ubi jalar adalah pilihan karbohidrat yang lebih baik bagi penderita diabetes karena indeks glikemiknya yang rendah. Ubi jalar juga kaya akan serat yang membantu menstabilkan gula darah setelah makan.

3. Oatmeal

Oatmeal adalah pilihan sarapan yang baik untuk penderita diabetes. Kandungan beta-glukan dalam oatmeal membantu mengurangi respons glukosa dan insulin setelah makan, serta menjaga kadar gula darah tetap stabil.

4. Ikan yang Kaya Omega-3

Ikan seperti salmon atau sarden yang kaya akan omega-3 sangat dianjurkan untuk penderita diabetes. Selain menyehatkan, kandungan protein dan omega-3 dalam ikan dapat membantu mengontrol gula darah.

5. Roti Gandum

Roti gandum lebih baik bagi penderita diabetes dibandingkan roti biasa karena memiliki indeks glikemik lebih rendah dan tinggi serat. Serat membantu memperlambat proses pencernaan, sehingga kadar gula darah lebih stabil dan tidak mudah melonjak.

6. Buah-buahan

Banyak buah-buahan yang memiliki indeks glikemik rendah, seperti apel, pir, dan buah beri. Kandungan serat dan air dalam buah membantu menjaga keseimbangan gula darah. Namun, sebaiknya konsumsi buah secara utuh, bukan dalam bentuk jus, agar manfaat seratnya lebih maksimal.

Baca Juga: 6 Pilihan Minuman Paling Baik untuk Menurunkan Gula Darah, Wajib Coba!

7. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan seperti almond dan kenari, kaya akan serat dan protein nabati, serta memiliki indeks glikemik rendah. Ini membuat kacang-kacangan sangat baik untuk mengontrol kadar gula darah. Pilihlah kacang yang belum banyak diolah untuk hasil yang lebih sehat.

8. Bawang Putih

Bawang putih telah terbukti membantu menurunkan gula darah pada penderita diabetes tipe 2. Selain itu, bawang putih juga membantu meningkatkan sensitivitas insulin.

9. Yoghurt

Yoghurt tawar tanpa perasa merupakan pilihan yang baik untuk penderita diabetes karena rendah glikemik. Rutin mengonsumsi yoghurt dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2.

10. Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti bayam dan kale kaya akan serat dan rendah karbohidrat, sehingga membantu mengontrol kadar gula darah. Serat dalam sayuran juga berperan dalam meningkatkan sensitivitas insulin.

11. Buah Sitrus

Buah-buahan sitrus seperti jeruk dan lemon mengandung vitamin C, folat, dan potasium yang baik bagi penderita diabetes. Buah ini membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.

Baca Juga: Pilihan Sarapan Terbaik untuk Mengontrol Gula Darah Anda, Praktis dan Sehat!

12. Buah Beri

Buah beri seperti stroberi dan bluberi mengandung antioksidan dan vitamin C yang tinggi. Selain membantu mengontrol gula darah, buah beri juga kaya vitamin K, mangan, dan potasium, yang mendukung fungsi tubuh secara keseluruhan.

13. Daging Dada Ayam

Dada ayam rendah kalori dan kaya protein yang membantu penderita diabetes untuk mempertahankan berat badan ideal dan merasa kenyang lebih lama. Protein dalam ayam juga mendukung kesehatan otot dan tulang.

Demikianlah rekomendasi makanan penurun gula darah tinggi terbaik yang dapat Anda coba konsumsi. Sekarang Anda sudah tahu makan apa jika gula darah tinggi, bukan? Semoga bermanfaat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Vivo Y21d HP Murah Cuma 2 Jutaan, Ada Baterai BlueVolt 6500 mAh!

Vivo Y21d merupakan ponsel terbaru yang punya harga sekitar Rp 2 jutaan. Gadget ini punya kapasitas daya besar 6500 mAh yang kalahkan Oppo A54.  

iPhone 17 Pro Max Andalkan Lensa Telefotonya yang Canggih, Bisa Optical Zoom 4x!

IPhone 17 Pro Max diluncurkan September 2025. Jajaran ponsel terbaru ini mencakup iPhone 17 reguler, iPhone Air ultra tipis dan dua model Pro. ​

Promo McD Delivery 8-9 November, Nikmati Paket 5 Ayam Goreng Hanya Rp 60.000-an

McD hadirkan promo Delivery selama 2 hari dari 8-9 November 2025. Nikmati PaMer 5 dengan 5 Ayam Goreng spesial hanya Rp 60.000-an.  

Prediksi Pertandingan Tottenham vs Man United (8/11): Siapa Unggul di Derby Panas?

Berikut prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester United (MU) di Standa Sports Eirasia pada Sabtu 8 November 2025, jam 19.45 WIB.

5 Kunci Kekayaan Modern yang Tak Pernah Diajarkan di Sekolah, Ikuti Prinsip Ini

Simak cara jadi kaya tanpa bergantung pada gaji, lewat 5 prinsip modern yang jarang diajarkan di sekolah. Yuk, mulai ubah mindsetmu sekarang!  

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 8 November 2025 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.299.000 untuk perdagangan Sabtu (8/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya

Cara Menyembunyikan Obrolan WhatsApp, Pakai Fitur Kunci Obrolan Berikut!

Cara menyembunyikan obrolan WhatsApp bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur “sembunyikan dan tampilkan”.​  

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) kompak naik Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.378.000, emas UBS 1 gr Rp 2.381.000 

6 Ide Kostum Hari Pahlawan dari Kebaya Klasik hingga Tentara Jadul

Inspirasi kostum Hari Pahlawan 10 November dari dokter, guru, atau tentara perang untuk tampil beda dan berkesan.

Rahasia Tubuh Sehat dan Bertenaga: 7 Manfaat Buah Bit jika Teratur Dikonsumsi

Buah bit memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menurunkan tekanan darah hingga meningkatkan stamina.