Bugar

Luar Biasa, Ini Manfaat Rutin Konsumsi Kubis untuk Kesehatan

Luar Biasa, Ini Manfaat Rutin Konsumsi Kubis untuk Kesehatan

MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui dan coba.

Kubis adalah salah satu sayuran yang termasuk dalam kelompok brokoli dan kembang kol. 

Sayuran ini umum diolah sebagai menu makanan sehari-hari.  Nutrisi utama kubis adalah serat yang dilengkapi vitamin dan mineral.

Nutrisi yang terkandung di dalam kubis sangat istimewa karena bisa memberikan berbagai manfaat kesehatan.   

Berkat kandungan nutrisinya yang melimpah, kubis sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Dilansir dari Mayo Clinic, inilah beberapa manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk eksehatan yang perlu Anda ketahui dan coba, antara lain: 

Baca Juga: Jangan Sepelekan Belimbing, Inilah Sederet Manfaat yang Bisa Anda Rasakan

1. Menjaga fungsi jantung

Manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang pertama bisa menjaga fungsi jantung. 

Kubis memiliki kandungan senyawa antioksidan bernama anthocyaninyang diyakini dapat menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.  

Hal tersebut turut dibuktikan oleh sebuah penelitian yang dimuat dalam American Journal of Clinical Nutrition.

Selain itu, senyawa antioksidan lain yaitu polifenol yang tinggi dalam sayur kol juga berkhasiat menjaga fungsi jantung.  

2. Mencegah kanker

Manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang kedua adalah mencegah kanker. 

Kandungan vitamin C yang tinggi pada kubis tak hanya membantu memenuhi kebutuhan gizi harian saja, tetapi juga memiliki manfaat untuk melindungi tubuh dari serangan radikal bebas.   

Bukan hanya itu, kubis mengandung senyawa sulforaphane yang berfungsi sebagai antioksidan sehingga bisa menangkal sel kanker.  

3. Mengurangi peradangan

Manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang ketiga adalah mengurangi peradangan. 

Kandungan antioksidan polifenol dan flavonoid di dalam kubis diyakini baik untuk mengurangi peradangan yang disebabkan oleh radang usus dan rheumatoid arthritis.  

4. Menurunkan tekanan darah tinggi

Manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang keempat adalah menurunkan tekanan darah tinggi. 

Tekanan darah tinggi mempengaruhi lebih dari satu miliar orang di seluruh dunia.

Seperti yang diketahui, tekanan merupakan faktor risiko utama penyakit jantung dan stroke.   

Dokter sering menyarankan pasien tekanan darah tinggi untuk mengurangi asupan garam.

Namun, bukti terbaru menunjukkan bahwa meningkatkan kalium makanan sama pentingnya untuk menurunkan tekanan darah.  

Baca Juga: Jarang Diketahui Orang, Ini Sederet Manfaat Lada Hitam untuk Kesehatan

5. Menjaga kesehatan mata

Manfaat rutin mengonsumsi kubis untuk kesehatan yang kelima adalah menjaga kesehatan mata. 

Tak hanya baik untuk memeliharan kesehatan jantung, kubis juga dipercaya dapat menjaga kesehatan mata.

Kandungan antioksidan polifenol yang tinggi di dalam kubis diyakini dapat mencegah gangguan penglihatan akibat degenerasi makula. 

Itulah beberapa manfaat mengonsumsi kubis secara rutin dan takaran yang tepat agar bisa merasakan manfaatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News