CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Lion Air Grup Sediakan Penerbangan Umrah dengan Transit di Kuala Lumpur

Lion Air Grup Sediakan Penerbangan Umrah dengan Transit di Kuala Lumpur
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Kabar baik. Lion Air Grup kini menyediakan penerbangan umrah dengan transit di Kuala Lumpur, lo. 

Penerbangan umrah ini menarik bagi jemaah umrah dan para wisatawan yang mencari pengalaman unik dalam perjalanan ibadah dan musim panas di Arab Saudi.

Lion Air Grup menawarkan konsep perjalanan multikota yang menghubungkan kota-kota besar di Indonesia, sehingga perjalanan menjadi lebih praktis.

Baca Juga: Warna iPhone 15 Pro yang Paling Diminati, Mana Pilihan Anda?

Ini daftar bandara keberangkatan yang menyediakan layanan umrah dengan transit di Kuala Lumpur:

  • Medan - Bandar Udara Internasional Kualanamu di Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO)
  • Jakarta - Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK)
  • Yogyakarta - Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA)
  • Surabaya - Bandar Udara Internasional Juanda di Sidoarjo, Jawa Timur (SUB)
  • Bali - Bandar Internasional I Gusti Ngurah Rai di Badung, Bali (DPS)
  • Lombok - Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Nusa Tenggara Barat (LOP)
  • Makassar - Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin di Maros, Sulawesi Selatan (UPG)
  • Pekanbaru - Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Riau (PKU) (efektif 26 September 2023)
  • Padang - Bandar Udara Internasional Minangkabau di Padang, Sumatra Barat (efektif 5 Oktober 2023)

Calon jemaah umrah diberikan opsi untuk memilih keberangkatan dari salah satu dari sembilan bandar udara di Indonesia.

Opsi ini memberikan keuntungan tambahan dalam perencanaan perjalanan mereka ke Arab Saudi melalui Kuala Lumpur dengan layanan penerbangan Batik Air Malaysia.

Baca Juga: Kenapa Tidak Ada iPhone 15 Mini? Simak Alasan dan Penjelasannya

Seperti yang diketahui, Kuala Lumpur adalah salah satu penghubung penerbangan utama di Asia Tenggara dan Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur (KUL) dengan fasilitas yang modern dan lengkap.

Jemaah umrah dan wisatawan yang melakukan transit di Kuala Lumpur bisa menikmati fasilitas seperti toko-toko bebas bea, restoran, dan layanan kenyamanan lainnya tanpa harus keluar dari bandar udara.

Bagi mereka yang memiliki waktu tambahan, transit di Kuala Lumpur juga memberikan kesempatan menjelajahi kota ini.

Kuala Lumpur menawarkan berbagai atraksi budaya, belanja, dan kuliner yang menarik. Wisatawan dapat memanfaatkan waktu transit guna merasakan pesona Malaysia sebelum melanjutkan perjalanan ke Arab Saudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Realme C85 Pro Kantongi MIL-STD-810H, Tahan di Kedalaman Air 6 meter Lo!

Realme C85 Pro kantongi MIL-STD-810H dan IP69, sementara Realme 15T di kelas yang sama bawa perlindungan IP66, IP68 dan IP69. 

Hasil Australian Open 2025 Pagi Ini, 4 Wakil Indonesia Melaju ke Fase 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (18/11), empat wakil Indonesia melaju ke babak 16 besar.

Cara Mentransfer Kontak ke Sesama Android atau iPhone, Lakukan Langkah Berikut!

Cara mentransfer kontak ke sesama Android atau iPhone bermanfaat untuk Anda yang baru saja membeli gadget.  

Muncul Iritasi, Ini 4 Sinyal Anda Terlalu Sering Berhubungan Seks dengan Pasangan

Intip beberapa tanda yang akan muncul jika Anda terlalu sering melakukan hubungan seks dengan pasangan coba mulai perhatikan, ya.  

6 Rekomendasi Restoran dengan Konsep Paling Unik, Ada yang di Indonesia

Beberapa restoran ini wajib dikunjungi sekali seumur hidup karena memiliki konsep pengalaman makan yang unik di dunia.  

Ambles Dalam, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu (19/11)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Rabu (19/11) ambles dalam. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 2.383.000, emas UBS Rp 2.385.000.

Promo Spesial Yoshinoya x Qpon, 4 Pilihan Menu Favorit Mulai Rp 32.000 Saja

Yoshinoya hadirkan promo spesial dengan Qpon. Tersedia 4 pilihan paket menu komplit yang nikmat mulai Rp 32.000 saja.

Promo Wingstop x BRI 17-24 November, Makan Enak Menu Favorit Hemat sampai 50%

Promo Wingstop dengan BRI spesial dari 17-24 November 2025. Anda bisa menikmati menu favorit Wingstop yang hematnya sampai 50%.

Citadel Technology Luncurkan UmHajGo Aplikasi Umrah dan Haji Berbasis AI

Kehadiran aplikasi UmHajGo dari Citadel Technology menjadi pelengkap Indonesia menuju ekosistem digital Tayyib.​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Rabu 19 November 2025: Tantangan Baru

Berikut ramalan zodiak Rabu 19 November 2025 menjadi momentum untuk menata strategi, meningkatkan komunikasi, hingga memperkuat relasi kerja.