Santai

Lakukan 4 Cara Mudah Merawat Kulit supaya Terlindungi dari Polusi Udara

Lakukan 4 Cara Mudah Merawat Kulit supaya Terlindungi dari Polusi Udara

MOMSMONEY.ID - Ada caranya, ternyata ini, lo, cara untuk melindungi kulit dari paparan polusi udara.

Untuk menjaga kesehatan kulit agar terhindar dari paparan polusi udara, serangkaian jenis skincare terus digunakan dari hari ke hari.

Padahal ada beberapa cara yang lebih mudah utnuk melindungi kulit dari polusi udara selain dengan rutin menggunakan skincare.

Apa sajakah caranya? Simak beberapa cara untuk melindungi kulit dari polusi udara berikut:

Baca Juga: Sering Disepelekan, Ini lo 4 Efek Polusi Udara bagi Kulit

Gunakan produk anti oksidan

Anti oksidan merupakan kandungan yang terkenal ampuh untuk melindungi kulit dari paparan polusi udara dan radikal bebas.

Laman Byrdie menyatakan, anti oksidan berperan untuk menetralisasi dan menstabilkan kerusakan oksigen bebas di dalam kulit.

Selain membantu mencegah kerusakan, kandungan ini juga bagus untuk meregenerasi kulit dari kerusakan.

Anti oksidan banyak terkandung pada makanan maupun produk kecantikan yang mengandung vitamin A, C, E, dan niacinamide.

Gunakan pelembap

Pelembab yang memberi fungsi untuk melembapkan dan melindungi barrier kulit juga penting digunakan untuk melindungi kulit dari polusi udara.

Polusi udara memiliki efek samping yang bisa merusak skin barrier atau dinding kulit. Akibatnya, kulit bisa menjadi kering dan rentan terkena gangguan kulit lainnya.

Maka dari itu, penting untuk menggunakan skincare yang bisa memperkuat skin barrier sehingga bisa mencegah polutan masuk ke dalam kulit.

Baca Juga: Lakukan Rutin Ini 6 Tips Skincare Anti Polusi Udara, Cegah Kulit Kusam dan Kering

Probiotik dan prebiotik

Kedua kandungan yang menyehatkan tubuh ini juga layak masuk dalam kandungan produk pencegah polusi udara bagi kulit.

Menurut laman Health Line, polusi udara punya risiko untuk merusak microbiome atau bakteri dan mikro organisme baik bagi kulit.

Microbiome sendiri adalah komponen penting yang membuat kulit jadi sehat. Jadi, coba gunakan produk skincare yang mengandung probiotik dan prebiotik.

Sebab, kandungan tersebut bisa membantu mengembalikan dan menyeimbangkan microbiome pada kulit.

Pakai sunscreen

Paparan sinar radiasi Matahari juga termasuk dalam kelompok polusi udara yang menyumbang kerusakan DNA kulit.

Beberapa polutan pun banyak yang menjadi lebih aktif karena sinar UV. Akibatnya, penuaan dini, keriput, kulit kendur, hingga risiko kanker kulit bisa muncul karena paparan sinar UV.

Walaupun tidak aktif beraktivitas di luar ruangan, ada baiknya untuk selalu menggunakan sunscreen setiap hari. Gunakan sunscreen minimal SPF 30 untuk mencegah polutan dan sinar UV merusak kulit.

Nah, itulah tadi beberapa cara untuk melindungi kulit dari paparan polusi udara yang mudah untuk diterapkan. Coba lakukan dengan rutin, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News