M O M S M O N E Y I D
Santai

Kolektor Wajib Tahu! Pop Mart Official Store Hadir di LazMall

Kolektor Wajib Tahu! Pop Mart Official Store Hadir di LazMall
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Kabar gembira bagi para penggemar art toy.

Mulai hari ini, koleksi POP MART resmi tersedia di LazMall. Kini para kolektor bisa mendapatkan seri favorit mereka seperti Labubu, Crybaby, Skullpanda, hingga Hirono dengan lebih mudah dan aman tanpa perlu khawatir soal keaslian produk.

Hadirnya Pop Mart Official Store di LazMall memberikan pengalaman baru bagi para kolektor untuk menikmati keseruan nge-gacha dan unboxing langsung dari rumah. Semua produk yang dijual dijamin 100% orisinal, sehingga penggemar bisa belanja dengan lebih tenang.

“Kami sangat antusias menyambut kehadiran toko resmi Pop Mart di LazMall,” ujar Head of Business Growth and Operations Lazada Indonesia, Amelia Tediarjo, pada keterangan resmi yang dikutip Jumat (10/10).

Baca Juga: Pop Mart Siapkan Mini Labubu, Pendapatan Tahun Ini Bisa Tembus US$4,1 Miliar

Ia menjelaskan bahwa Lazada ingin menghadirkan pengalaman belanja yang mudah, menyenangkan, dan terpercaya untuk para kolektor yang ingin melengkapi seri art toy favorit mereka.

Selama periode peluncuran pada 10–12 Oktober 2025, pembeli bisa menikmati berbagai penawaran menarik, mulai dari voucher pelanggan baru hingga hadiah eksklusif dari POP MART dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Lazada juga memastikan layanan logistik yang lebih cepat dan efisien, di mana pesanan akan dikirim dalam waktu 48 jam dan bisa diterima pelanggan paling cepat dua hari setelah transaksi.

Antusiasme dari komunitas kolektor pun langsung terasa sejak pembukaan hari ini.

“Sebagai penggemar lama art toy, aku senang banget akhirnya POP MART punya toko resmi di LazMall! Sekarang lebih gampang berburu figur yang diincar tanpa khawatir palsu,” ujar Regina Phoenix, dancer dan figur media sosial yang dikenal sebagai kolektor Labubu dan Crybaby.

Amelia menambahkan, kehadiran Pop Mart di LazMall bukan hanya kabar baik bagi para kolektor, tapi juga bagian dari komitmen Lazada dalam membangun pengalaman belanja yang premium dan bebas khawatir bagi para smart shopper di Indonesia.

Bagi kamu yang ingin berburu figur langka atau menambah koleksi favorit, Pop Mart Official Store sudah bisa diakses langsung di aplikasi Lazada.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

28 Camilan Sehat dan Enak untuk Diet Turun Berat Badan, Cek yuk!

Ada sejumlah camilan sehat dan enak untuk diet turunkan berat badan. Mari intip daftarnya di sini!  

10 Daftar Jus untuk Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat

Mari intip daftar jus untuk turunkan kolesterol tinggi dengan cepat berikut ini. Tertarik coba?     

Begini Cara Merebus Daun Salam untuk Obati Kolesterol Tinggi

Bagaimana cara merebus daun salam untuk obati kolesterol tinggi, ya? Yuk, cari tahu di sini!        

Inilah 18 Cara Efektif Mengecilkan Perut Buncit dan Membakar Lemak Tubuh

Ini cara efektif mengecilkan perut buncit dan membakar lemak tubuh. Apa saja, ya?                   

Apakah Buah Salak Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah buah salak bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini!     

4 Rahasia Gula Darah Stabil Setelah Bangun Tidur, Mudah Dilakukan!

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 rahasia gula darah stabil setelah bangun tidur. Simak sampai akhir, Moms.

Promo Ulang Tahun Indomaret 24-26 November 2025, Aneka Camilan Diskon hingga 70%

Promo HUT Indomaret Periode 13-26 November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat. Ada diskon hingga 70% dan double cashback. 

5 Manfaat Air Kelapa Jika Diminum Setiap Hari, Bantu Cegah Batu Ginjal!

Air kelapa tidak hanya menyegarkan, tapi juga kaya manfaat. Berikut 5 manfaat air kelapa jika diminum setiap hari.

11 Alasan Konsumsi Real Food Bisa Turunkan Berat Badan, Apa Saja ya?

Ternyata ini, lho, beberapa alasan konsumsi real food bisa turunkan berat badan. Apa sajakah itu?        

Gelaran Pesta Sehat Kurangi Terjangkit Obesitas dan Diabetes

Jumlah orang yang hidup dengan obesitas kian meningkat, Pesta Jakarta Sehat edukasi untuk menghindarinya