M O M S M O N E Y I D
Santai

Ketahui Apa Saja Arti Marka Jalan yang Wajib Dipahami Pengendara Kendaraan

Ketahui Apa Saja Arti Marka Jalan yang Wajib Dipahami Pengendara Kendaraan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sebagai pengemudi yang baik, Anda perlu loh untuk mengetahui marka jalan dan fungsinya.

Ketika sedang berada di jalan dan sedang mengemudi, tentunya pengemudi wajib memperhatikan marka jalan yang berlaku di jalan.

Dengan bentuk yang berbeda-beda, marka jalan juga memiliki fungsinya masing-masing. Namun sayang hanya beberapa pengemudi yang memahami fungsi marka jalan.

Wikipedia menjelaskan bahwa marka jalan berguna untuk mengarahkan arus lalu lintas dan membatasi antara jalur satu dengan jalur lainnya.

Baca Juga: Apa Arti APT? Ini 15+ Singkatan Gaul Bahasa Inggris Beserta Artinya

Ada 4 macam marka jalan yang secara umum sering ditemukan di Indonesia. Marka jalan ini juga sering kali ditemukan di jalan nasional ataupun jalan umum.

Garis utuh

Marka jalan dengan garis utuh memiliki arti bahwa pengemudi tidak diperbolehkan untuk melewati marka ini. Pengemudi tidak diperbolehkan melewati atau menyalip ketika ada marka jalan ini di karena kan risikonya yang sangat tinggi.

Jika marka ini ditemukan di bagian tepi jalan maka marka ini berfungsi sebagai peringatan tanda tepi jalur.

Garis putus-putus

Garis putus-putus pada marka jalan menandakan bahwa pengemudi diperbolehkan melintasi marka ini. Pengemudi juga diperbolehkan untuk menyalip atau pun pindah jalur ke sebelahnya yang kosong.

Biasanya marka jalan ini digunakan juga sebagai peringatan akan adanya marka garis utuh di beberapa kilometer ke depan.

Baca Juga: Efek Buruk Lilin Aromaterapi Untuk Kesehatan, Berisiko Kanker Loh

Marka jalan dengan garis putus-putus menjelang garis utuh menandakan bahwa marka putus putus akan menjadi marka utuh. Maka pengemudi hanya diperbolehkan untuk menyalip atau mendahului saat adanya marka putus-putus saja.

Jika sudah berubah tanda marka menjadi garis utuh, maka pengemudi sudah tidak diperbolehkan untuk pindah jalur ataupun mendahului kendaraan di depannya.

Garis ganda putus-putus

Marka dengan garis ganda juga sering ditemui. Garis ganda putus-putus dan utuh juga menandakan hal yang serupa. Pengemudi yang berada pada jalur marka putus-putus diperbolehkan untuk melintasi marka jalan tersebut.

Sedangkan sebaliknya, pengemudi yang berada pada jalur marka utuh tidak diperbolehkan untuk melintasi marka ataupun mendahului kendaraan di depannya.

Garis ganda garis utuh

Ada juga garis ganda yang menunjukkan marka dua garis utuh. Marka ini menandakan bahwa kedua kendaraan dari kedua jalur dilarang untuk melintasi garis, baik pengemudi dari sisi kanan maupun dari sisi kiri jalan.

Nah, itulah tadi arti dari marka jalan dan juga fungsinya yang penting untuk diketahui pengemudi kendaraan, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.