Santai

Kenapa Tahun Baru Imlek Identik dengan Jeruk ya?

Kenapa Tahun Baru Imlek Identik dengan Jeruk ya?

MOMSMONEY.ID - Simak penjelasan kenapa perayaan Imlek identik dengan jeruk yang membuat buah ini jadi sangat populer.

Saat perayaan Imlek, sulit untuk mengabaikan dekorasi berwarna merah di rumah, mal, atau tempat lain yang mungkin Anda kunjungi. 

Namun, selain itu, jeruk mandari juga jadi ada di seluruh rumah yang ikut merayakan Imlek. Sebenarnya, kenapa imlek identik dengan jeruk mandarin?

Melansir Simplot Foods, jeruk mandari adalah simbol keberuntungan saat Tahun Baru Imlek. Ketika orang bertukar jeruk mandarin, itu menjadi simbol saling memberi semangat dan harapan baik. 

Baca Juga: Ada Anggrek, Ini 8 Tanaman Pembawa Keberuntungan di Hari Imlek

Dalam budaya China, terkadang suatu kata bisa terdengar mirip meski artinya berbeda. 

Nah, Jeruk Mandarin dalam bahasa Mandarin terdengar seperti ōugān, yang berarti emas dan kekayaan. 

Dalam bahasa Kanton, emas diucapkan dengan kata gām yang terdengar mirip dengan ōugān.

Jadi, jeruk mandarin sepertu bundelan emas kecil yang membawa aura positif dan kemakmuran.

Selanjutnya: Dari India, Prabowo Lanjut Kunjungan Kerja ke Malaysia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News