M O M S M O N E Y I D
Santai

Jangan Minum Berlebihan, Kenali Gejala Overhidrasi yang Berbahaya

Jangan Minum Berlebihan, Kenali Gejala Overhidrasi yang Berbahaya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia beberapa gejala tanda tubuh Anda berada pada kondisi hidrasi berlebihan atau overhidrasi  yang ternyata berbahaya.

Mengonsumsi air putih dalam jumlah cukup merupakan kebiasaan yang harus dibangun untuk menghindarkan tubuh dari kondisi dehidrasi.

Namun ketika konsumsi air putih terlalu banyak, akan menyebabkan munculnya overhydration atau kondisi hidrasi berlebih.

Laman Centers for Disease Control and Prevention menyarankan masyarakat untuk tidak minum lebih dari 48 ons, atau enam cangkir, per jam.

Sebab, terlalu banyak air atau cairan lain, seperti minuman olahraga, dapat menyebabkan keadaan darurat medis karena konsentrasi garam dalam darah menjadi terlalu rendah.

Nah, berikut ini ada beberapa tanda tubuh berada pada kondisi overhydration atau hidrasi yang berlebihan.

Baca Juga: Bukan Pengganti Sikat Gigi, Kenali Dampak Buruk Mouthwash di Sini

Kencing terus menerus

Idealnya seseorang yang mengonsumsi air putih dalam takaran dan porsi yang cukup akan membuang racun melalui kencing sebanyak 6 hingga 8 kali dalam sehari.

Jika kencing dilakukan sebanyak lebih dari 10 kali, maka hal tersebut merupakan sebuah tanda tubuh sedang berada pada kondisi overhydration.

Air kencing bening

Salah satu tanda yang bisa dilihat dari kondisi overhydration adalah warna air kencing yang dibuang berwarna bening. Air kencing bening adalah tanda bahwa yang sedang dibuang oleh tubuh hanyalah air saja.

Air kencing yang ideal adalah air kencing yang berwarna kuning terang menurut laman Mind Body Green. Tak perlu khawatir jika air kencing berwarna bening cukup ketahui bahwa Anda terlalu banyak meminum air putih dan hentikan hingga terasa haus kembali.

Baca Juga: Fakta Pregnancy Nose, Kenapa Hidung Ibu Hamil Membesar?

Keinginan minum walaupun saat sedang tidak haus

Melansir dari laman Web MD, merasa haus adalah salah satu tanda tubuh sedang butuh minuman atau berada pada kondisi dehidrasi. Tubuh dapat melawan dehidrasi dengan memberikan sinyal tersebut pada tubuh.

Sehingga jika muncul keinginan untuk mengonsumsi minuman terus-menerus walaupun tidak haus, bisa jadi tubuh berada pada kondisi overhydration. Terlalu banyak minum air ketika tidak dibutuhkan juga akan membuat tubuh malah menjadi lemas dan tidak terhidrasi dengan baik.

Otot kram

Tanda lainnya saat tubuh berada pada kondisi overhydration adalah otot yang menjadi kram. Hal tersebut dikarenakan karena elektrolit tubuh tidak seimbang yang dikenal dengan kurangnya sodium.

Efek dari overhydration yang dirasakan adalah adanya otot kram, lemas, dan otot kejang juga kerap terjadi. Jika merasakan hal tersebut ada baiknya untuk mengonsumsi minuman dan makanan penambah elektrolit atau mengonsumsi suplemen elektrolit.

Jika sudah tahu tanda overhydration, jangan sampai konsumsi jumlah air secara berlebihan ya, Moms.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!