M O M S M O N E Y I D
Santai

Jangan Minum Berlebihan, Kenali Gejala Overhidrasi yang Berbahaya

Jangan Minum Berlebihan, Kenali Gejala Overhidrasi yang Berbahaya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini dia beberapa gejala tanda tubuh Anda berada pada kondisi hidrasi berlebihan atau overhidrasi  yang ternyata berbahaya.

Mengonsumsi air putih dalam jumlah cukup merupakan kebiasaan yang harus dibangun untuk menghindarkan tubuh dari kondisi dehidrasi.

Namun ketika konsumsi air putih terlalu banyak, akan menyebabkan munculnya overhydration atau kondisi hidrasi berlebih.

Laman Centers for Disease Control and Prevention menyarankan masyarakat untuk tidak minum lebih dari 48 ons, atau enam cangkir, per jam.

Sebab, terlalu banyak air atau cairan lain, seperti minuman olahraga, dapat menyebabkan keadaan darurat medis karena konsentrasi garam dalam darah menjadi terlalu rendah.

Nah, berikut ini ada beberapa tanda tubuh berada pada kondisi overhydration atau hidrasi yang berlebihan.

Baca Juga: Bukan Pengganti Sikat Gigi, Kenali Dampak Buruk Mouthwash di Sini

Kencing terus menerus

Idealnya seseorang yang mengonsumsi air putih dalam takaran dan porsi yang cukup akan membuang racun melalui kencing sebanyak 6 hingga 8 kali dalam sehari.

Jika kencing dilakukan sebanyak lebih dari 10 kali, maka hal tersebut merupakan sebuah tanda tubuh sedang berada pada kondisi overhydration.

Air kencing bening

Salah satu tanda yang bisa dilihat dari kondisi overhydration adalah warna air kencing yang dibuang berwarna bening. Air kencing bening adalah tanda bahwa yang sedang dibuang oleh tubuh hanyalah air saja.

Air kencing yang ideal adalah air kencing yang berwarna kuning terang menurut laman Mind Body Green. Tak perlu khawatir jika air kencing berwarna bening cukup ketahui bahwa Anda terlalu banyak meminum air putih dan hentikan hingga terasa haus kembali.

Baca Juga: Fakta Pregnancy Nose, Kenapa Hidung Ibu Hamil Membesar?

Keinginan minum walaupun saat sedang tidak haus

Melansir dari laman Web MD, merasa haus adalah salah satu tanda tubuh sedang butuh minuman atau berada pada kondisi dehidrasi. Tubuh dapat melawan dehidrasi dengan memberikan sinyal tersebut pada tubuh.

Sehingga jika muncul keinginan untuk mengonsumsi minuman terus-menerus walaupun tidak haus, bisa jadi tubuh berada pada kondisi overhydration. Terlalu banyak minum air ketika tidak dibutuhkan juga akan membuat tubuh malah menjadi lemas dan tidak terhidrasi dengan baik.

Otot kram

Tanda lainnya saat tubuh berada pada kondisi overhydration adalah otot yang menjadi kram. Hal tersebut dikarenakan karena elektrolit tubuh tidak seimbang yang dikenal dengan kurangnya sodium.

Efek dari overhydration yang dirasakan adalah adanya otot kram, lemas, dan otot kejang juga kerap terjadi. Jika merasakan hal tersebut ada baiknya untuk mengonsumsi minuman dan makanan penambah elektrolit atau mengonsumsi suplemen elektrolit.

Jika sudah tahu tanda overhydration, jangan sampai konsumsi jumlah air secara berlebihan ya, Moms.

 

Selanjutnya: Pengangguran Bertambah Imbas Ekonomi Lesu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan 12 Zodiak Keuangan & Karier Hari Ini Kamis 6 November 2025

Simak ramalan zodiak hari ini Kamis 6 November 2025 yang melihat pengaruh besar energi planet terhadap urusan karier dan keuangan Anda.

Turun Banyak, Berikut Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (6/11)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Kamis (6/11) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 2.358.000, emas UBS Rp 2.360.000.

Simak Saham yang Masuk dan Keluar dari daftar MSCI Indonesia Per November 2025

MSCI Inc memasukkan sejumlah saham dan mengeluarkan sejumlah saham dari daftar indeks. Simak saham apa yang masuk dan keluar.

New! Promo Hoka Duo Maxi Serba Rp 43.370, Ada 4 Pilihan Menu Spesial Komplit

Promo HokBen menu baru berupa Hoka Duo Maxi. Tersedia 4 pilihan menu spesial dan komplit serba Rp 43.000-an, khusus pemesanan di GoFood.

3 Langkah Cepat dan Tanggap Mengenali Masalah Jantung dan Stroke

​Jangan tunggu gejala muncul. Kenali tanda-tanda awal penyakit jantung dan stroke sejak dini agar bisa diatasi.

IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRIDanareksa Sekuritas, Kamis (6/11)

Simak proyeksi IHSG dan rekomendasi saham pilihan BRIDanareksa Sekuritas untuk perdagangan Kamis (6/11/2025)

Promo J.CO Delivery Deals Bundling Minuman Mulai Rp 55K, Cuma sampai 16 November

Promo J.CO Delivery Deals dengan bundling minuman hemat. Nikmati paket minuman favorit mulai Rp 55.000 sampai 16 November saja.

Jangan Minum Berlebihan, Kenali Gejala Overhidrasi yang Berbahaya

Meskipun penting, minum air berlebihan bisa sebabkan overhidrasi yang bisa mengancam kesehatan tubuh. Kenali gejala overhidrasi yang berbahaya.

IHSG Berpeluang Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Kamis (6/11)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (6/11/2025). Simak rekomendasi saham pilihan dari MNC Sekuritas berikut ini

7 Pilihan Buah Tinggi Serat ​untuk Pasien Asam Urat

Penelitian di dalam Journal of Leukocyte Biology menunjukkan buah tinggi serat bantu menghambat peradangan yang disebabkan kristal asam urat lo.