M O M S M O N E Y I D
Bugar

Jangan Konsumsi Pantangan Asam Urat ya, Ini 8 Makanan yang Sebaiknya Dikonsumsi

Jangan Konsumsi Pantangan Asam Urat ya, Ini 8 Makanan yang Sebaiknya Dikonsumsi
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Jangan konsumsi pantangan asam urat seperti jeroan, makanan laut tertentu, dan makanan tinggi purin lainnya karena bisa memicu kambuhnya nyeri sendi yang menyiksa.

Sebaliknya, penting untuk memilih makanan yang aman dan membantu mengontrol kadar asam urat.

Selain itu, jangan lupakan konsumsi air putih yang cukup setiap hari. Tubuh yang terhidrasi dengan baik akan lebih mudah mengeluarkan asam urat berlebih. 

Menjaga kesehatan harus dilakukan secara berkelanjutan. Bersumber dari Healthline, berikut daftar makanan terbaik yang aman dikonsumsi penderita asam urat:

Baca Juga: 10 Makanan Tinggi Purin Ini Meningkatkan Risiko Asam Urat & Merusak Sendi lo

1. Ikan kaya omega-3

Salmon dan sarden tidak hanya enak, tapi juga penuh manfaat. Ikan-ikan ini mengandung asam lemak omega-3 yang terkenal dengan efek antiinflamasinya. 

Konsumsi rutin dua sampai tiga kali seminggu bisa membantu mengurangi nyeri dan kekakuan pada sendi lo. Kandungan vitamin D pada ikan tersebut juga bagus untuk tulang. 

2. Bawang putih

Bawang putih punya kekuatan untuk meredakan peradangan. Konsumsi bawang putih dosis tinggi terbukti bisa menurunkan penanda peradangan dalam darah penderita asam urat. 

Cukup tambahkan bawang putih ke tumisan, sup, atau sambal favorit Anda!

3. Jahe

Jahe bukan hanya penghangat tubuh saat hujan, tapi juga ampuh melawan peradangan. Baik dalam bentuk teh maupun suplemen, jahe terbukti mengurangi nyeri pada penderita asam urat. 

Baca Juga: Asam Urat Normal Berkat Makanan Rendah Purin, Konsumsi ini Saja

4. Brokoli

Brokoli kaya akan glukosinolat, senyawa yang punya sifat antiiinflamasi. Konsumsi rutin sayuran hijau ini bisa bantu menekan penanda peradangan dalam tubuh. 

5. Kacang kenari

Jika Anda sedang mencari camilan sehat, kacang kenari bisa jadi pilihan tepat. Tinggi asam lemak omega-3 nabati, kenari bisa membantu mengurangi nyeri dan peradangan. 

Anda bisa menaburkannya ke oatmeal, salad, atau dimakan langsung sebagai snack.

6. Buah beri

Stroberi, blueberry, blackberry memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C yang bisa melawan peradangan. Bahkan, studi menunjukkan konsumsi rutin buah beri bisa memperbaiki gejala asam urat. 

Baca Juga: Bagaimana Ciri-Ciri Kadar Asam Urat Tinggi pada Wanita?

7. Buah anggur

Anggur kaya akan resveratrol, antioksidan yang sudah terbukti membantu mengurangi nyeri dan memperlambat perkembangan radang sendi akibat asam urat. Bonusnya, anggur juga bisa menurunkan kadar CRP (C-reactive protein) penanda peradangan dalam tubuh.

8. Minyak zaitun

Minyak zaitun terutama yang extra virgin mengandung antioksidan kuat dan senyawa antiinflamasi. Ganti minyak goreng biasa dengan minyak zaitun untuk mendapatkan manfaat maksimal. 

Selain itu, minyak ini juga membantu proses autofagi yakni pembersihan sel rusak dalam tubuh.

Itulah penjelasan mengapa harus menjauhi pantangan asam urat dan memilih 8 makanan terbaik untuk sendi Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Berhadiah Indomaret Periode 8-21 Januari 2026, Derma Angel Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 8-21 Januari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 Januari 2026, Sambal Indofood Beli 2 Hemat

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Memilih Hunian Nyaman, Ini Tips Praktis Sebelum Membeli Rumah dari Park Serpong

Park Serpong membagikan tips memilihi hunian yang nyaman. Simak, yuk, sebelum membeli rumah idaman. 

Hasil Malaysia Open 2026: Jojo Menang, Ana/Trias Gebuk Unggulan 2

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (8/1), dua wakil Indonesia melenggang ke perempat final.

Promo PSM Alfamart Periode 8-15 Januari 2026, Detergent Attack Mulai Rp 13.900

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 8-21 Januari 2026, Hemat Awal Tahun!

Promo Indomaret Super Hemat terbagi menjadi dua kategori, yakni Food & Beverages dan Personal & Home Care. Cek di sini.

Tak Perlu Charger: Vivo Y50s 5G Bawa Baterai 6.000mAh

Kebutuhan daya besar kini terpenuhi dengan Vivo Y50s 5G dan Y50e. Perangkat ini dirancang untuk mendukung aktivitas padat seharian penuh.

Ragam Promo Roti'O Periode Januari 2026, Bundling 2 Roti & 2 Minuman Cuma Rp 39.000

Selama Januari 2026, Roti'O hadirkan beragam promo menarik. Dari bundling Roti'O, paket berdua, hingga Special Deals yang tawarkan harga hemat.

Lupakan S25 Ultra! RedMagic 11 Pro Bawa Baterai Jumbo 7500 mAh

RedMagic 11 Pro membuat Samsung S25 Ultra terlihat biasa, berkat daya 7500 mAh & pendingin canggihnya. Inilah yang perlu gamer tahu sebelum beli.

Realme 16 Pro Guncang Pasar: Baterai 7000 mAh Bikin Kaget

Ingin tahu kelebihan Realme 16 Pro di segmen premium? Layar AMOLED super terang & software lebih baik dari Realme 15 Pro jadi daya tarik utama.