Bugar

Bagaimana Ciri-Ciri Kadar Asam Urat Tinggi pada Wanita?

Bagaimana Ciri-Ciri Kadar Asam Urat Tinggi pada Wanita?

MOMSMONEY.ID - Banyak ditanyakan, bagaimana ciri-ciri kadar asam urat tinggi pada wanita? Cek selengkapnya di sini!

Kadar asam urat yang tinggi adalah kondisi yang sering kali tidak disadari karena gejalanya tidak selalu langsung terlihat. Wanita juga bisa mengalami masalah ini, terutama setelah menopause.

Kadar asam urat yang tinggi dapat menyebabkan penyakit asam urat atau gout yang merupakan jenis arthritis yang menyebabkan rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan pada sendi.

Oleh karena itu, mengenali ciri-ciri kadar asam urat tinggi pada wanita sangat penting untuk mencegah komplikasi serius di masa depan.

Baca Juga: Apakah Jengkol Menyebabkan Asam Urat? Ini Jawabannya

Ciri-ciri kadar asam urat tinggi pada wanita

Mengutip dari laman Healthy Women, ciri utama asam urat adalah rasa sakit yang hebat, pembengkakan, kemerahan, dan nyeri pada sendi. Salah satu yang paling sering terjadi adalah nyeri pada jempol kaki. Namun, pada wanita, ciri asam urat bisa berbeda.

Biasanya, asam urat datang tiba-tiba dan sangat sakit, tetapi wanita lebih sering merasakan nyeri sendi yang datang perlahan dan bisa menyerang beberapa sendi sekaligus, seperti lutut, jari kaki, pergelangan tangan, dan jari-jari tangan.

Meskipun nyeri pada jempol kaki sering jadi ciri asam urat, wanita juga sering merasakan nyeri pada tangan. Hal ini bisa membuat dokter salah mendiagnosis asam urat sebagai osteoartritis inflamasi, yang juga menyebabkan pembengkakan dan nyeri pada jari.

Oleh karena itu, penting untuk menjaga kesehatan dan meminta tes darah untuk memeriksa kadar asam urat. Jika kadar asam urat Anda lebih dari 6 mg/dl dan merasakan ciri tersebut, Anda mungkin menderita asam urat.

Baca Juga: 19 Makanan yang Mengandung Purin Tinggi, Penderita Asam Urat Perlu Hindari

Diagnosis dan pengobatan asam urat

Asam urat umumnya bisa diatasi dengan obat anti-inflamasi seperti kolkisin atau steroid, atau obat oral yang mengurangi kadar asam urat.

Jika gejala asam urat Anda berlanjut meskipun sudah mengonsumsi obat, konsultasikan dengan dokter Anda untuk mencari pilihan pengobatan lainnya.

Nah, itulah ulasan tentang ciri-ciri kadar asam urat tinggi pada wanita. Semoga membantu, ya.

 

Selanjutnya: Cara Daftar BRImo Lewat HP dengan Mudah, Tak Perlu ke Bank

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News