M O M S M O N E Y I D
Santai

Jadwal Euro 2024 Jerman vs Skotlandia, Tartan Army Siap Bikin Kejutan

Jadwal Euro 2024 Jerman vs Skotlandia, Tartan Army Siap Bikin Kejutan
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Jadwal Euro 2024 Jerman dan Skotlandia yang tergabung di Grup A bertemu pada laga pertama Piala Eropa 2024 pada Jumat (14/6) atau Sabtu (15/6) dini hari Waktu Indonesia.

Pertandingan Jerman vs Skotlandia pada Sabtu (15/6) pukul 02.00 WIB berlangsung di Munich Football Arena, Munich, Jerman.

Laman uefa.com menyebutkan, setelah tersingkir dari babak grup di dua dari tiga turnamen besar terakhir, Jerman berharap bisa membangkitkan semangat Piala Dunia 2006. 

Ketika menjadi tuan rumah, Jürgen Klinsmann dan kawan-kawan berhasil melewati rintangan untuk mencapai semifinal Piala Dunia 2006.

Di Euro 2024, mereka memburu rekor, untuk memecahkan kemenangan Piala Eropa keempat. 

Julian Nagelsmann tidak memulai dengan baik, setelah menggantikan Hansi Flick sebagai pelatih tahun lalu. 

Baca Juga: 6 Olahraga Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan, Sederhana dan Mudah Dilakukan

Tapi, kemenangan melawan Prancis dan Belanda pada Maret lalu mengisyaratkan masa depan yang lebih cerah di bawah mantan bos Bayern berusia 36 tahun itu. 

Kemenangan di Munich atas Skotlandia tentu akan meningkatkan harapan Jerman untuk melaju jauh di Euro 2024.

Harapan tentu tinggi di kubu Skotlandia setelah kualifikasi Euro 2024 yang sensasional, yang mencakup kemenangan atas juara Piala Eropa tiga kali Spanyol serta Norwegia dan Georgia. 

Manajer pertama yang membimbing pasukan Tartan Army ke Kejuaraan Eropa berturut-turut, Steve Clarke telah membangun skuad yang mapan dan mengembangkan sistem yang menghasilkan yang terbaik. 

Seperti kapten Aston Villa John McGinn dan gelandang Manchester United Scott McTominay, yang menjarah tujuh gol dalam delapan penampilan kualifikasi Euro 2024. 

Bisakah tim Clarke membuat kejutan lagi di Euro 2024?

Baca Juga: Bikin Umur Panjang, yuk Olahraga Naik Turun Tangga yang Menyehatkan Jantung

Mengutip laman uefa.com, berikut kemungkinan susunan pemain dalam laga Jerman vs Skotlandia 

Jerman 

  • Neuer 
  • Kimmich
  • Rüdiger
  • Tah
  • Mittelstädt
  • Andrich
  • Kroos
  • Musala
  • Gündoğan
  • Wirtz
  • Havertz

Skotlandia

  • Gunn
  • Ralston
  • Porteous
  • Hendry
  • Tierney
  • Robertson
  • McTominay
  • Gilmour
  • McGregor
  • McGinn
  • Adam

Demikian jadwal Euro 2024 Jerman dan Skotlandia yang tergabung di Grup A bertemu pada laga pertama Piala Eropa 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

HP Murah Rp 2 Jutaan: Kamera Zoom 10x Rekam 4K, Konten Auto Cuan

Mencari HP murah dengan kamera zoom canggih? Poco M7 hingga Galaxy A15 tawarkan zoom 10x dan rekam 4K. 

Harga Spesial Promo Es Teler 77, Makan Bertiga Cuma Rp 70 Ribuan

Makan bertiga di Es Teler 77 hanya Rp 70 ribuan saja. Begini cara dapatkan voucher-nya agar tak ketinggalan promo spesial ini!

Daftar HP Xiaomi RAM 8GB: Performa Gaming Makin Ngebut, Anti Lag

Ingin tahu HP Xiaomi RAM 8GB mana yang paling kencang? Temukan rahasia di balik chipset dan fitur unggulan yang membuat performanya stabil.

Beasiswa LPDP: Berapa Banyak Keuntungan yang Bisa Anda Dapatkan?

Mulai dari biaya kuliah hingga tunjangan hidup, beasiswa LPDP tawarkan segudang keuntungan. Simak rincian lengkapnya sebelum mendaftar.

Dampak Video Porno pada Otak: Konsentrasi Anjlok, Kepuasan Seksual Menurun

Fungsi otak bisa dibajak dan kepuasan seksual terancam karena video porno lo. Ketahui dampak serius yang mungkin sedang Anda rasakan sekarang.

Tips Budgeting: Mahasiswa Wajib Tahu 5 Cara Mudah Atur Keuangan

Mahasiswa sering kesulitan atur uang? 5 tips praktis ini ampuh bantu mengelola pengeluaran dan menabung lebih banyak.

Cara Mudah Dapat Ice Cream Gratis di Promo Richeese Factory Hari Ini Saja, Cek Jamnya

Promo Richeese Factory bagikan es krim Richoco gratis tanpa syarat beli. Wajib tahu jam dan cara klaimnya sebelum kehabisan.

Resmi! Awal Syaban 1447 H Ditetapkan NU Hari Ini, 20 Januari 2026

NU telah umumkan 1 Syaban 1447 H jatuh pada 20 Januari 2026. Cek rincian keputusan dan jadwal penting menuju Ramadhan.

Realme Neo 8: Layar 165Hz Pertama Dunia, Mata Aman Saat Main Game

Realme Neo 8 mengusung Sky Display 165Hz pertama di dunia. Bermain game tanpa lelah berkat teknologi pelindung mata canggih.

6 Dating Show Populer Korea Wajib Tonton, Single's Inferno Tayang Hari Ini

Bukan cuma Single’s Inferno lo, berikut ada rekomendasi acara kencan atau dating show Korea lain yang bisa dijadikan tontonan alternatif.​