M O M S M O N E Y I D
Santai

iPhone 11 Pro Max Juli 2025 dengan Layar Super Retina, Masih Terbaik di Kelasnya

iPhone 11 Pro Max Juli 2025 dengan Layar Super Retina, Masih Terbaik di Kelasnya
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - iPhone 11 Pro Max harga Juli 2025 performanya masih ngebut dengan warna layar yang sulit disaingi smartphone lainnya.

Banyak pengguna yang justru sengaja mencari seri ini karena harganya sudah turun tapi kualitasnya mampu bersaing dengan seri-seri terbaru. 

iPhone 11 Pro Max menawarkan pengalaman flagship tanpa harus keluar budget belasan juta. Ponsel ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 8 jutaan saja. 

Mengutip dari iBox, dengan harga segitu Anda akan mendapatkan berbagai fitur menarik seperti berikut:

Baca Juga: iPhone 14 Harga Juli 2025, Chipsetnya Lebih Cepat dari Snapdragon! Ini Reviewnya

Desain premium

Kalau dilihat dari depan, desain iPhone 11 Pro Max memang tidak jauh beda dari model sebelumnya. Masih dengan notch besar di bagian atas. Notch tersebut menyematkan face ID yang masih jadi salah satu sistem keamanan biometrik terbaik hingga saat ini.

Bagian belakangnya nampak ada sedikir perbedaan. Modul kamera triple lensanya memberikan kesan mewah. Terlebih kaca bagian belakangnya yang memiliki matte finishing yang membuat sidik jari tidak mudah tertinggal. 

Layar super retina 

Layar iPhone 11 Pro Max dilengkapi dengan super retina XDR berukuran 6,5 inci, beresolusi 2688x1242 piksel dengan kerapatan 458PPI. Layar ini menggunakan panel OLED generasi terbaru yang diproduksi Samsung.

Dengan kemampuan mencapai kecerahan hingga 800 nits di luar ruangan dan 1200 nits saat memutar konten HDR. Jika Anda hobi ngedit video atau foto, layar ini benar-benar memberikan presisi warna yang baik. 

Meskipun masih memiliki notch, Apple mengimbangi kekurangan ini dengan kualitas layar luar biasa. Reproduksi warna akurat berkat dukungan DCI-P3, dan True Tone Display yang membuat tampilan lebih nyaman di mata. 

Kamera triple lens

Terdapat tiga kamera belakang 12MP yang terdiri dari wide, ultrawide, dan telefoto. Untuk Anda yang suka motret pemandangan, potret malam, atau foto bokeh, semuanya bisa dilibas dengan hasil yang memuaskan. 

Fitur night mode dan smart HDR juga membantu di kala kondisi pencahayaan yang minim. Kamera depannya berukuran 12 MP sangat cocok untuk menghasilkan konten TikTok atau Instagram reels yang sinematik.

Apple juga menambahkan fitur deep fusion yang secara otomatis menggabungkan beberapa frame untuk meningkatkan detail dan tekstur.

Baca Juga: Realme C53 Hadirkan Mini Capsule ala iPhone, Harga Cuma 1 Jutaan? Wajib Cek!

Performa 

Jangan remehkan chipset A13 Bionic. Meskipun bukan yang terbaru, performanya tetap ngebut. iOS terbaru pun masih bisa diinstal tanpa hambatan, jadi Anda tidak perlu khawatir mengenai update sistemnya.

Daya tahan baterai

iPhone 11 Pro Max memiliki kapasitas baterai sebesar 3969 mAh. Baterai ini berjenis Li-Ion non removable yang tidak bisa diganti oleh pengguna. iPhone 11 Pro Max juga mendukung pengisian daya cepat, namun adaptor 18W tidak disertakan dalam paket pembelian. 

Dengan tambahan fast charging dan wireless charging, pengalaman mengisi daya jadi lebih fleksibel.

Fitur tambahan

Beberapa fitur lain yang membuat iPhone 11 Pro Max makin menarik yaitu adanya fitur face ID super cepat dan akurat, sertifikasi tahan air dan debu IP68 dan dolby atmos untuk kualitas audio maksimal.

Itulah informasi lengkap mengenai spesifikasi mumpuni yang membuat iPhone 11 Pro Max harga Juli 2025 masih digandrungi banyak pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.