Keluarga

Ini Tips Cara Mencuci Handuk dengan Benar Supaya Bersih

Ini Tips Cara Mencuci Handuk dengan Benar Supaya Bersih

MOMSMONEY.ID - Simak cara mencuci handuk yang benar supaya bersih dan bebas kuman!

Handuk bisa jadi benda yang mudah kotor karena langsung bersentuhan dengan badan setelah mandi. Ini bisa membuat sisa kotoran dari tubuh menempel pada handuk. 

Baca Juga: Penyebab Kulit Kering pada Kucing dan Tips Pengobatan di Rumah

Selain itu, handuk yang berfungsi untuk mengeringkan tubuh akan mudah lembap. Jika Anda tidak menyimpannya dengan baik, maka akan mudah tumbuh jamur dan bakteri pada handuk. 

Oleh karena itu, melansir The Spruce, berikut tips cara mencuci handuk dengan benar supaya benar-benar bersih!

Pertama, gunakan deterjen cucian dengan kandungan enzim yang cukup kuat untuk memutuskan ikatan antara minyak tubuh dan kotoran. Lakukan cara ini untuk memastikan handuk benar-benar bersih. 

Baca Juga: Rekomendasi 7 Film Zombie Horor Ini Cocok Banget Ditonton Jelang Halloween

Kedua, apabila noda dari riasan atau tanah masih membandel pada handuk setelah dicuci maka cuci ulang. Cuci handuk sebelum handuk kering atau dikeringkan. 

Ketiga, jangan tambahkan pelembut kain karena dapat menjebak kontaminan dalam serat. Maksimalkan daya serap dengan tidak menggunakan pelembut kain dan tambahkan satu cup cangkir cuka putih suling ke siklus pembilasan untuk menghilangkan residu deterjen.

Keempat, Anda bisa mengeringkan handuk dengan mesin pengering. Cara ini bisa membantu membersihkan handuk dan membunuh mikroorganisme. Namun, bisa juga dengan menggunakan sinar matahari alami untuk mengeringkannya. 

Baca Juga: Daftar Ucapan Bela Sungkawa Saat Anda Tak Bisa Menghadiri Pemakaman

Kelima, saat mencuci handuk jangan terlalu memenuhi mesin cuci. Handuk membutuhkan ruang yang besar untuk bisa dicuci dengan bersih. Maka dari itu, jangan terlalu banyak mencuci handuk secara bersamaan. 

Keenam, saat mencuci handuk jangan campur dengan pakaian lain. Terutama pakaian yang berukuran kecil dan berbahan dasar yang tipis dan lembut. Ini bisa membuat pakaian jadi rusak. 

Ketujuh, handuk yang sudah bersih sebaiknya tidak disimpan di kamar mandi yang lembap. Untuk menjaga handuk bebas dari jamur dan bakteri, pilih tempat penyimpanan yang berventilasi baik. 

Selanjutnya: Ini 5 Cara Bikin Kamar Mandi Putih Tidak Membosankan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News