M O M S M O N E Y I D
Santai

Ini lo Penyebab Bayi Gumoh Terus & Kapan Harus Waspada

Ini lo Penyebab Bayi Gumoh Terus & Kapan Harus Waspada
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Simak penjelasan mengenai penyebab kenapa bayi gumoh terus serta kenali tanda-tanda gumoh telah berbahaya dan Moms harus waspada.

Saat bayi gumoh terus, tentu sebagai orang tua akan merasa khawatir. Sebenarnya, Anda bisa menenangkan diri, karena sebenarnya gumoh terus yang dialami bayi bukan hal yang berbahaya.

Namun, tetap saja ada kondisi tertentu yang harus Moms waspadai saat bayi gumoh terus.

Baca Juga: Cara Tikus Berkembang Biak Bisa Hasilkan 56 Anak Dalam Satu Tahun!

Melansir berbagai sumber, gumoh adalah kondisi saat bayi mengeluarkan cairan, susu atau makanan yang baru saja ditelah. Hal ini normal dialami karena ukuran kerongkongan dan lambung bayi masih sangat kecil.

Melansir laman IDAI, lambung bayi masih seukuran bola pingpong dan katup lambunganya belum kuat hingga usia 4 bulan. Sehingga, saat bayi terlalu banyak minum susu, maka lambung belum bisa menampungnya sehingga susu bisa mengalir kembali dan menyebabkan gumoh. 

Apakah bayi gumoh terus berbahaya?

Mengutip Alodokter, bayi yang gumoh terus bisa jadi tidak berbahaya. Terutama, jika bayi masih tetap mau minum susu, makan, berat badan bayi bertambah, tidak sesak napas, dan rewel.

Baca Juga: Ini Penyebab Utama Bayi Usia 4-5 Bulan Sulit Tidur Nyenyak di Malam Hari

Tapi, bayi gumoh terus bisa jadi berbahaya jika terjadi terus sejak usia 6 bulan hingga lebih dari satu tahun. Sebab umumnya, bayi gumoh terus terjadi saat bayi masih berusia beberapa minggu hingga 4-5 bulan. Setelahnya, gumoh akan berhenti dengan sendirinya di atas usia 5 bulan. 

Selain itu, jika bayi gumoh terus berbahaya jika jumlahnya banyak, atau cairannya berwarna kuning, hijau dan disertai darah hingga demam.

Penyebab bayi gumoh terus dengan gejala bahaya di atas bisa jadi karena penyakit tertentu seperti alergi susu sapi, penyumbatan kerongkongan, atau asam lambung. 

Baca Juga: Ini lo Cara Hemat saat Anak Mulai MPASI

Bagaimana cara mengatasi bayi gumoh terus?

Moms bisa mulai dengan membatasi memberikan susu. Serta, pastikan posisi tubuh bayi tegak saat menyusu. Kemudian, sendawakan bayi setiap selesai menyusu. 

Khusus bayi yang minum ASI, ibu bisa mulai mengurangi produk yang terbuat dari susu seperti keju atau yoghut supaya bayi tidak gumoh terus. 

Lebih lanjut, saat bayi gumoh terus cek apakah gumoh yang keluar lebih dari 2 sendok makan dan apakah bayi terlihat lemas serta berat badannya turun. Jika kondisinya demikian, segera bawa bayi ke dokter spesialis anak untuk pemeriksaan lebih lanjut, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.

Pencinta Ketenangan? Ini 7 Negara Paling Cocok untuk Introvert Traveling

Mencari tempat liburan sepi, aman, dan penuh keindahan? Dari Sisilia hingga New Zealand, inilah daftar negara impian introvert untuk traveling.

4 Resep Sup Ayam Ala Devina Hermawan yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Saat cuaca dingin melanda, kehangatan sup ayam buatan sendiri jadi penyelamat. Resep praktis Devina Hermawan ini siap manjakan lidah keluarga.