Keluarga

Ini 5 Ide Lampu yang Cocok untuk Ruang Makan!

 Ini 5 Ide Lampu yang Cocok untuk Ruang Makan!

MOMSMONEY.ID - Meja yang mewah mungkin selama ini jadi fokus utama membuat ruang makan Anda begitu menghibur. Namun tahu kah Anda bahwa lampu adalah benda penting yang menciptakan suasana nyaman pada ruang makan?

Buat lampu sedikit redup untuk suasana yang lebih intim. Bisa juga menata lampu yang lebih cerah untuk suasana yang makan siang yang lebih ceria. 

Baca Juga: HP Jatuh ke Air? Jangan Panik, Lakukan Hal Ini untuk Memperbaikinya

Selain cahaya itu sendiri, perlengkapan lampu juga hal yang penting untuk melengkapi dekorasi ruang makan Anda.  Dengan pilihan yang tepat, baik lampu gantung atau lampu dinding bisa sangat menawan di ruang makan Anda. 

Melansir Southern Living, ini 5 ide lampu yang cocok untuk ruang makan!

Geometris

lampu geometris
Pasanglah lampu yang cukup mencolok untuk tampilan ruang makan yang klasik. 

Gunakan berbagai macam lampu

lampu ala kerajaan
Anda bisa menggunakan lampu gantung dan lampu dinding untuk menambah lapisan cahaya di ruang makan. Kombinasi ini bisa membuat ruang makan benar-benar dinamis. 

Baca Juga: Cara agar Video YouTube Viral, Simak 8 Tips Unggahan Jadi Banyak Ditonton

Lampu dengan hiasan lentera

lampu lentera
Lampu berbentuk lentera bisa melembutkan suasana yang lembut. Tak seperti lampu dengan gaya kerajaan yang hanya cocok untuk makan malam formal. Lampu hiasan ini bisa juga untuk gaya kasual di ruang makan. 

Memadankan unsur logam

lampu berunsur logam
Anda bisa memilih lampu dengan unsur logam yang sesuai dengan logam lain yang ada di dalam ruangan. Misalkan dengan logam kuning berkilau, gunakan warna ini pada lampu untuk menyatukan gaya ruangan. 

Baca Juga: Gemar Playing Victim, Ini 4 Cara Mengatasi Anak Remaja yang Manipulatif

Pilih lampu yang sesuai tema

lampu dengan tema khusus
Ini artinya Moms bisa memiliki bahan yang serupa, warna yang mirip dan motif yang sama untuk mengikat ruangan. Sehingga lampu tidak tampak berdiri sendiri di dalam ruang makan. 

Itu tadi ide lampu yang cocok untuk ruang makan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News