M O M S M O N E Y I D
Santai

Ingin Perut Terlihat Sixpack? Lakukan 5 Cara Bikin Otot Perut alias Abs Ini Saja

Ingin Perut Terlihat Sixpack? Lakukan 5 Cara Bikin Otot Perut alias Abs Ini Saja
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Mendapatkan abs atau otot perut bisa Anda lakukan dengan beberapa cara berikut ini. Catat, ya.

Untuk mendapatkan perut rata dan berotot, bukanlah hal yang mudah dan bisa Anda peroleh secara instan.

Anda perlu melakukan beberapa cara untuk membentuk abs atau otot perut agar bisa terlihat six-pack dan berotot.

Bagi yang sedang menjalankan program diet dan ingin mendapatkan otot perut rata, ada beberapa tips dan cara yang perlu untuk Anda perhatikan:

Baca Juga: 5 Aplikasi Ponsel Ini Wajib Download Sebelum Ke Korea, Bikin Nyaman Liburan deh

Perhatikan pola makan

Pola makan atau diet menjadi kunci penting yang berpengaruh pada pembentukan otot perut atau abs, biar bisa mendapatkan perut rata perlu untuk mengurangi persentase lemak pada tubuh.

Sedangkan untuk membakar lemak yang ada di tubuh, cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan kalori defisit. Proses tersebut artinya mengonsumsi sedikit makanan atau kalori daripada yang dibakar tubuh.

Pilih sumber makanan ini

Melansir dari laman Insider, ada beberapa jenis sumber makanan yang bisa membantu pertumbuhan otot perut atau abs. Pilih protein tanpa lemak seperti ikan, dada ayam, kacang, dan biji-bijian.

Nasi bisa diganti dengan karbohidrat sehat lainnya dari gandum seperti oat dan jangan lupa konsumsi vitamin dari buah-buahan dan sayur.

Perhatikan juga porsi makanan serta hindari over-eating. Terakhir, jangan lupa untuk minum air putih dibanding minuman manis dengan kalori tinggi.

Baca Juga: Tak Hanya Genetik, 5 Faktor Ini Pengaruhi Ukuran Payudara Perempuan

Kurangi gula

Gula dan jenis makanan manis lainnya memiliki kalori lebih tinggi yang bisa menyumbang lemak dalam tubuh. Selain itu, efek samping terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman manis adalah mempengaruhi hormon dan menyebabkan stres.

Ketika stres, tubuh akan lebih sulit untuk menjadi sehat, termasuk dalam proses pembentukan otot pun juga bisa terpengaruh. Cobalah pilih makanan dengan rendah gula atau bahkan hindari makan makanan dan minuman yang mengandung tinggi gula.

Lakukan cardio

Cara lain untuk mendapatkan otot perut tentu harus dengan berolahraga. Pertama-tama lakukan olahraga cardio yang bertujuan untuk mengurangi persentase lemak dalam tubuh.

Olahraga cardio seperti aerobik, lari, dan jogging dikenal cepat untuk membakar lemak jika dilakukan dengan rutin. Cobalah pilih olahraga cardio dengan tingkat medium ke tinggi, agar kalori dan lemak dalam tubuh lebih banyak terbakar.

Latih otot perut

Untuk mendapatkan otot perut tentu hanya akan berhasil jika otot perut itu dilatih. Pastikan agar semua jenis olahraga yang dipilih memiliki fokus pada area perut dan melatih otot perut atau abs.

Laman Women’s Health juga menyarankan, agar saat berlatih otot perut, pastikan untuk tidak hanya fokus pada area perut bawah atau atas saja.

Latih seluruh kekuatan dan otot perut pada setiap bagian, agar bentuk abs atau otot perut bisa muncul. Plank, gerakan twist, dan crunches bisa dipilih untuk latihan otot perut.

Tak bisa dilakukan secara instan, namun cara untuk mendapatkan otot perut yang rata dan berotot tersebut harus dilakukan secara rutin dan konsisten, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Terjebak Riba? Ini Langkah Lepas dari Jeratnya dan Kembali ke Keuangan yang Berkah

Sudah terlanjur terjebak riba? Yuk, simak langkah-langkah nyata agar bisa lepas dan mulai atur keuanganmu lebih berkah tanpa bunga.  

5 Strategi Orang Kaya yang Bisa Ditiru untuk Melipatgandakan Kekayaan dari Nol

Simak lima strategi cerdas orang kaya dalam membangun dan melipatgandakan kekayaan dari nol. Yuk, terapkan langkah realistisnya!

Cara Praktis Bayar Biaya Pendidikan Lewat BCA: Cepat, Aman, dan Bebas Ribet!

Berikut cara bayar biaya pendidikan lewat BCA yang kini makin mudah dan cepat, bisa langsung dari myBCA maupun ATM tanpa antre!

8 Warna Cat Penenang Ruang Tamu untuk Ciptakan Suasana Hangat dan Nyaman

Yuk, simak inspirasi warna cat menenangkan pilihan desainer untuk ubah ruang tamu jadi tempat paling hangat dan damai di rumah!

Prediksi Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Piala Dunia U-17 2025: Ujian Perdana di Doha

Simak persiapan Timnas Indonesia U-17 jelang laga perdana kontra Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Berikut prediksi pertandingannya.

5 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong, Salah Satunya Kompres Hangat

Muncul jerawat di bokong? Jangan khawatir, berikut MomsMoney bagikan 5 cara mengatasi jerawat di bokong.  

Berkolaborasi, Toko Merchandise Duolingo Hadir Lewat Tokopedia

Duolingo dan Tokopedia melakukan kolaborasi, selain meramaikan media sosial, toko merchandise Duolingo akan hadir di Tokopedia.

Bisa Serang Siapa Saja, Begini Cara Mencegah RSV

Begini cara mencegah RSV yang bisa menyerang siapa saja tapi berisiko tinggi antara lain terhadap bayi prematur dan di bawah usia dua tahun.

Provinsi Ini Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (4/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Selasa 4 November 2025 dan Rabu 5 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Peringatan Dini Cuaca Besok (4/11) di Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (4/11) dan Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan angin kencang.