MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan rebound pada perdagangan hari ini, Senin (26/1/2026). Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas hari ini.
Pada perdagangan akhir pekan lalu, IHSG ditutup turun 0,46% ke level 8.951, dengan disertai aksi jual investor asing yang mencapai sekitar Rp117 miliar.
Sejumlah saham yang paling banyak dibeli investor asing di antaranya BBCA, GOTO, BUMI, BBNI, dan PBSA.
Analis Ritel BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan, IHSG berpeluang rebound pada perdagangan hari ini, selama indeks mampu bertahan di atas level support 8.880.
Level support IHSG berada di kisaran 8.880-8.900, sementara area resistance terdekat berada di rentang 9.000-9.050.
Baca Juga: Diskon 50% Yoshinoya! Promo Paket Gajian Hemat Fantastis Cuma Rp 25 Ribu
Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas untuk perdagangan Senin (26/1/2026):
1. ANTM — Spec Buy
- Area beli: 4.270–4.290
- Target dekat: 4.320–4.500
- Cut loss: di bawah 4.200
2. CDIA — Spec Buy
- Area beli: 1.380–1.415
- Target dekat: 1.430–1.500
- Cut loss: di bawah 1.370
3. CUAN — Spec Buy
- Area beli: 1.715–1.735
- Target dekat: 1.760–1.815
- Cut loss: di bawah 1.680
Baca Juga: IHSG Masih Rawan Koreksi, Berikut Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (26/1)
4. BRPT — Spec Buy
- Area beli: 2.440–2.590
- Target dekat: 2.660–2.750
- Cut loss: di bawah 2.440
5. RAJA — Spec Buy
- Area beli: 5.600–5.825
- Target dekat: 6.000–6.300
- Cut loss: di bawah 5.575
6. AMMN — Spec Buy
- Area beli: 7.125–7.200
- Target dekat: 7.300–7.450
- Cut loss: di bawah 7.075
Investor diimbau tetap mencermati level support dan resistance utama IHSG, serta mewaspadai potensi aksi ambil untung di tengah tren penguatan jangka pendek.
Selanjutnya: Korea Selatan Membidik US$27 Miliar dari Proyek Kapal Selam Kanada
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News