InvesYuk

IHSG Dibuka Fluktuatif, Trader dan Investor Disarankan Bijak dalam Membeli Saham

IHSG Dibuka Fluktuatif, Trader dan Investor Disarankan Bijak dalam Membeli Saham

MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG dibuka fluktuatif pada perdagangan Rabu (12/6). Analis NH Korindo Sekuritas memberi saran, agar investor tetap bijak dalam membeli saham. 

Pada pukul 09.00, IHSG tercatat naik tipis ke level 6.861 atau naik 5 poin dibandingkan dengan penutupan kemarin. Akan tetapi, selang beberapa menit IHSG kembali melemah. 

Sebagai informasi, Selasa (11/6), pasar saham Indonesia kembali melemah seiring dengan ketidakpastian terkait arah kebijakan fiskal Indonesia dan pelemahan mata uang rupiah. 

Menurut analis NH Korindo Sekuritas dalam risetnya, kampanye makan siang dan susu gratis untuk murid sekolah yang diusung oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto dikhawatirkan akan menambah beban fiskal yang substansial, di tengah outlook pendapatan Indonesia yang semakin terkuras.

Baca Juga: IHSG Masih akan Bergerak di Level 6.900-an, Begini Proyeksi MNC Sekuritas

IHSG pun kembali rontok 65 poin atau melemah hampir 1% ke level 6. 855 di tengah arus jual asing sebesar Rp 1,17 triliun.

Suasana lesu di pasar saham juga disumbangkan oleh data penjualan ritel bulan April yang pertumbuhannya anjlok ke 2,7%. 

Nilai ini sangat berkebalikan dengan pertumbuhan 9,3% di Maret yang terdukung oleh belanja bulan Ramadhan. 

Data penjualan mobil Indonesia bulan Mei masih jauh dari positif. Tercatat, mengalami pertumbuhan negatif sebesar 13,3%, walaupun laju penurunan ini telah sedikit membaik dari bulan sebelumnya yang minus 17,5%. 

Walau IHSG sejatinya telah mencapai level target bottom sekitar 6.850 dan terindikasi bisa technical rebound, analis NH Korindo Sekuritas berpendapat, masih lebih bijak jika para investor atau trader menunggu perkembangan animo pasar yang lebih kondusif sebelum memutuskan lebih banyak positioning buy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News