M O M S M O N E Y I D
Santai

Ide Liburan Tenang di Ubud, Dari Trekking sampai Ritual Melukat

Ide Liburan Tenang di Ubud, Dari Trekking sampai Ritual Melukat
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Bali selalu punya sisi lain yang menarik untuk dikunjungi, terutama di kawasan Ubud yang dikenal tenang dan alami.

Di daerah Bresela, Ubud, kini ada destinasi yang menggabungkan konsep kebun organik, wellness, dan budaya lokal, bernama Sanggraloka Ubud.

Di tempat ini, pengunjung bisa mencoba aktivitas sederhana seperti memetik sayuran dari kebun organik, ikut kelas memasak makanan tradisional, atau berjalan santai di sekitar area hijau.

"Para tamu bisa mencicipi hidangan segar dari kebun, belajar rahasia masakan tradisional lewat cooking class, atau sekadar berkeliling kebun yang dipenuhi buah dan sayuran segar,” ujar I Wayan Lanus, Direktur dan Partner Sanggraloka Ubud dalam keterangan resmi Rabu (15/10). 

Bagi yang suka kegiatan di alam, ada jalur trekking menuju Sungai Oos yang mengalir di bawah resort.

Di sungai ini, pengunjung dapat mencoba melukat, yaitu ritual penyucian diri khas Bali, atau mengikuti sound bath di tengah aliran air.

Baca Juga: Mau Basah,Berlumpur,atau Romantis? ATV Ubud Ada Rute Rahasia Buat Semua Gaya Liburan

Menariknya, akses menuju sungai bisa ditempuh lewat outdoor escalator, yang diklaim sebagai salah satu yang pertama di Bali.

Selain kegiatan di alam, pengunjung juga bisa mencoba yoga, pijat tradisional, atau sekadar menikmati suasana tenang di area perawatan.

"Kami menghadirkan pengalaman yang terinspirasi dari tradisi Bali, agar setiap tamu bisa menemukan ketenangan,” kata Lanus.

Bagi yang ingin mengenal budaya lebih dekat, Sanggraloka juga menampilkan Tari Kecak setiap bulan purnama dan sesi memasak bersama chef lokal.

Salah satu hal yang juga bisa dicoba di tempat ini adalah menjaga kelestarian lingkungan.

Pengelolaan sampah dan kebun dilakukan secara berkelanjutan, termasuk penggunaan perlengkapan ramah lingkungan.

"Tamu tidak hanya berlibur, tapi juga bisa ikut belajar dan berkontribusi dalam pengelolaan alam," ujar Lanus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Denda 3% Menanti! Waspada Risiko Fatal Lewat Batas Bayar Tagihan

Apa itu jatuh tempo dan dampaknya bagi keuangan pribadi? Simak penjelasan lengkap, contoh nyata, risiko, dan tips aman mengelolanya.  

Gaji Belum Naik? Ini 5 Strategi Jitu Agar Permintaan Disetujui Atasan

Cek cara cerdas meminta kenaikan gaji dengan strategi profesional agar penghasilan naik tanpa merusak hubungan kerja.  

Kasus Demam Berdarah Dengue di Kalimantan Utara Tinggi, Ini Bentuk Pencegahannya

Demam berdarah dengue masih tinggi, salah satunya di Kalimantan Utara. Pencegahan melalui vaksinasi getol dilakukan  

Warna Rumah Netral Mati Gaya? Ini 5 Palet Berani Pengganti Beige 2026

Cek tren warna rumah terbaru di 2026 yang lebih berani dan personal, ini inspirasi palet terbaru yang bikin hunian Anda terasa hidup.  

5 Manfaat Bawang Putih untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui, Bisa Jadi Obat Jerawat

Tidak boleh dilewatkan, inilah 5 manfaat bawang putih untuk kecantikan yang perlu Anda tahu. Simak, Moms.  

Hasil Undian Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam

Drawing Piala AFF 2026 ini menempatkan Indonesia segrup Vietnam, cek jadwal, tantangan, dan peluang Garuda di era baru bersama John Herdman.

Stop! Ini 3 Kesalahan Fatal Memilih Cat Putih yang Bikin Rumah Dingin

Simak panduan untuk memilih cat putih yang tepat agar rumah terasa luas, hangat, dan nyaman di segala kondisi pencahayaan.  

Patina, Tekstur Kasar: 7 Tren Hardware Interior 2026 yang Bikin Rumah Mahal

Simak tren perangkat keras interior 2026 yang dinilai awet, estetik, dan cocok jadi investasi desain rumah jangka panjang kedepan.  

Keuntungan Tersembunyi NFC Payment yang Bikin Pengeluaran Terkontrol Rapi

Simak yuk, saat ini NFC payment jadi cara bayar modern yang cepat, aman, dan praktis untuk aktivitas cashless banyak orang.

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.