Keluarga

Gunakan Bawang dan Serai, Ini Cara Mengusir Nyamuk di Kamar

Gunakan Bawang dan Serai, Ini Cara Mengusir Nyamuk di Kamar

MOMSMONEY.ID - Solusi mudah bagi Anda untuk mengusir nyamuk adalah menggunakan obat nyamuk. Di pasaran telah banyak obat nyamuk dalam berbagai bentuk, obat nyamuk bakar, semprot maupun dalam bentuk losion. Namun bahan-bahan ini mengandung zat kimia yang bisa berbahaya bagi kesehatan. 

Melansir Alodokter, zat kimia yang seringdigunakan adalah DEET. Jika tertelan atau terhirup dapat menyebabkan sesak napas, sakit perut, batuk, muntah hingga kejang-kejang. Tak hanya itu DEET juga bisa memberikan reaksi kulit terbakar dan melepuh jika digunakan terlalu banyak. 

Nah, Moms bisa menggunakan beberapa bahan alami untuk mengusir nyamuk di kamar dengan aman. Merangkum Alodokter, The Asian Parents dan Dinas Kesehatan Yogyakarta, beriku yang bisa Anda lakukan.

Baca Juga: Hal-hal yang Tidak Boleh Moms Lakukan Saat Mencuci Bed Cover

Menanam tanaman pengusir nyamuk di pekarangan rumah

Lavender

Melansir Dinas Kesehatan Provinsi Yogyakarta, Moms bisa menananm tanaman seperti serai wangi, lemon balm dan daun selasih. Moms juga bisa menanam bunga lavender, marigold atau kenikir dan catnip. Jika Moms punya kucing di rumah, tanaman catnips juga bisa menjadi tumbuhan pelepas stress bagi kucing. 

Menggunakan bawang putih dan cengkeh

Bawang putih bisa bermanfaat untuk membunuh larva nyamuk karena mengandung zat belerang. Cengkeh juga bisa dijadikan sebagai pengusir nyamuk karena hewan yang satu ini tidak suka dengan aroma cengkeh. 

Gunakan serai sebagai bahan pel, pengharum ruangan maupun disebar ke lantai

Moms bisa merebus beberapa batang serai kemudian gunakan sisa rebusan untuk mengepel seluruh lantai rumah. Namun jika cara ini terlalu merepotkan, Anda bisa memotong serai dan taruhh di dalam wadah dan letakan di dalam kamar. 

Gunakan kasa anti nyamuk dan kelambu

Moms bisa memasang kasa anti nyamuk atau kelambu di jendela ventilasi rumah. Terkadang nyamuk bisa dengan mudah masuk ke rumah melalui sela-sela kecil di kamar. Nah memasang kasa anti nyamuk dan kelambu membantu Anda mencegah nyamuk masuk ke dalam rumah dan kamar. 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu! Ini Penyebab Utama Penyakit Limfoma

Gunakan perangkap nyamuk sinar UV

Perangkap sinar UV ini memanfaatkan cara nyamuk mendeteksi mangsanya. Nyamuk menggunakan sensor visual, suhu, aroma dan karbondioksida untuk mengetahui ada mangsa didekatnya. Nah nyamuk tertarik pada sumber cahaya sinar UV. 

Nyalakan kipas angin

Angin yang dihasilkan kipas membuat nyamuk kesulitan terbang sehingga dapat mencegahnya hinggap di kulit Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News