M O M S M O N E Y I D
Santai

Grand Green Osaka Jepang, Destinasi Baru di Jantung Kansai Bidik Wisatawan Indonesia

Grand Green Osaka Jepang, Destinasi Baru di Jantung Kansai Bidik Wisatawan Indonesia
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Hankyu Hanshin Holdings, konglomerasi dengan jaringan transportasi dan properti di wilayah Kansai, terus membidik pasar wisatawan Indonesia ke Jepang yang tumbuh pesat.

Lebih dari 500.000 wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Jepang pada 2024 dan rata-rata pengeluaran lebih dari 200.000 yen atau sekitar Rp 20 juta rupiah per orang.

Untuk itu, "Kami kembali berpartisipasi dalam pameran wisata tahun ini di Jakarta untuk memperkenalkan atraksi terbaru di kawasan Osaka Umeda," ungkap Kazunori Tanimura, Manager and Rental Business Division Hankyu Hanshin Group, dalam keterangan resmi Kamis (24/7). 

Hankyu Hanshin Group mengelola enam kompleks perbelanjaan besar serta pusat perbelanjaan ternama Hankyu Department Store di kawasan Osaka Umeda.

Grup ini juga mengoperasikan enam hotel termasuk Hotel Hankyu Respire Osaka dan berperan penting dalam pengembangan distrik Umeda.

Pada 2025, mereka memperkenalkan Grand Green Osaka, sebuah pengembangan besar yang berpusat di sekitar taman Umekita seluas sekitar 4,5 hektare.

Baca Juga: SOTF 2025, Harga Tiket Pesawat Garuda Jakarta - Jepang PP mulai Rp 5,6 Jutaan

Kompleks terpadu ini menghadirkan Time Out Market Osaka pertama di Asia, Hotel Hankyu Gran Respire Osaka, Waldorf Astoria Osaka (merek paling mewah dari Hilton yang untuk pertama kalinya hadir di Jepang).

Serta, fasilitas spa bergaya urban terbesar di wilayah Kansai yaitu Umekita Onsen Ren Wellbeing Park.

Kawasan Umeda juga menjadi rumah bagi berbagai pusat perbelanjaan ikonik, termasuk Hankyu Umeda Main Store yang memiliki salah satu pilihan produk terlengkap di Jepang dan menjadi toko bebas bea dengan penjualan tertinggi di Jepang pada 2023.

"Pusat perbelanjaan ini menyuguhkan berbagai merek mewah, kuliner pilihan, dan ragam kosmetik, menjadikannya destinasi belanja favorit bagi wisatawan lokal maupun mancanegara," lanjut Kazunori Tanimura.

Selain berbagai fasilitas tersebut, Hankyu Hanshin Group juga mengembangkan dan mengelola sejumlah atraksi lainnya, termasuk Rokko Meets Art, sebuah acara seni luar ruang tahunan yang diselenggarakan di Gunung Rokko.

Kemudian, The Sumo Hall Hirakuza Osaka, sebuah ruang hiburan interaktif yang mengangkat tema olahraga tradisional Jepang, sumo. Atraksi-atraksi ini mendapatkan sambutan yang baik dan didukung oleh banyak wisatawan.

Data tersebut menunjukkan antusiasme wisatawan Indonesia yang tinggi terhadap destinasi dan atraksi baru di Osaka, menandai potensi pasar yang terus berkembang bagi sektor pariwisata Jepang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prediksi Qarabag FK vs Chelsea Rabu (6/11): The Blues Siap Sapu Bersih Kemenangan!

Cek prediksi Qarabag vs Chelsea di Liga Champions pada Rabu, 6 November 2025, di Stadion Tofiq Bahramov, dan kick-off mulai jam 00.45 WIB.

Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (6/11)

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Kamis 6 November 2025 dan Jumat 7 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Angin Kencang di Jakarta dan Tangerang 2 Hari ke Depan

Peringatan dini BMKG cuaca besok Kamis (6/11) dan Jumat (7/11) di Jabodetabek hujan sangat lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Tren Fesyen Lokal Berkembang Lewat Pemasaran E-commerce

Inspirasi usaha fesyen lokal mampu berkembang lewat pemasaran melalui e-commerce. Intip ceritanya yuk

Tayang Besok, Film Kuncen Hadirkan Misteri Gunung Merapi

Film Kuncen, persembahan dari Hers Productions dan Cinevara Studio akan tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 6 November 2026.​

Mulai Desember, KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan melakukan penyesuaian jadwal dan pola perjalanan kereta api di seluruh wilayah operasional​.

Penting! Begini Pertolongan Pertama saat Kesetrum Listrik

Bagaimana pertolongan pertama saat kesetrum listrik, ya? Intip pembahasannya di sini, yuk!            

Ternyata Ini Penyebab Keringat Dingin yang Tak Banyak Diketahui

Apa penyebab keringat dingin sebenarnya, ya? Cari tahu di sini, yuk!                                       

Skin Rash Cream GENTLY Baby Terbukti Efektif Lindungi Si Kecil dari Ruam Popok

Terjual lebih dari 1000+ pcs perbulan, membuktikan Skin Rash Cream menjadi produk kecintaan banyak orang tua untuk atasi ruam popok pada Si Kecil.

7 Daftar Makanan yang Mengandung Serat Tidak Larut untuk Mencegah Sembelit

Ini daftar makanan yang mengandung serat tidak larut untuk mencegah sembelit. Cek selengkapnya di sini!