M O M S M O N E Y I D
Bugar

Gejala Asam Urat di Lutut & Komplikasi yang Bisa Merusak Sendi Secara Permanen

Gejala Asam Urat di Lutut & Komplikasi yang Bisa Merusak Sendi Secara Permanen
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Gejala asam urat di lutut sering kali menjadi tanda awal dari kondisi yang lebih serius jika tidak segera ditangani. Asam urat  terjadi akibat penumpukan kristal asam urat di dalam sendi. 

Rasa nyeri yang tiba-tiba dan pembengkakan di sekitar lutut adalah beberapa gejala khas yang kerap dialami penderita. Mengenali gejala ini sejak dini sangat penting agar komplikasi yang lebih berat dapat dicegah.

Sayangnya, jika gejala ini dibiarkan berulang tanpa pengobatan yang tepat maka bisa berkembang menjadi komplikasi serius. Mengutip dari Health Grades, inilah gejala asam urat di lutut yang patut Anda waspadai:

Baca Juga: Ingin Asam Urat Normal? Ini 10 Snack Rendah Fruktosa Cocok untuk Diet

Gejala asam urat di lutut

Asam urat di lutut biasanya menyebabkan sensasi terbakar yang intens dan nyeri hebat. Nyeri ini sering kali muncul tiba-tiba, khususnya di malam hari. 

Rasa nyeri ini bisa berlangsung selama 4 hingga 12 jam sebelum mulai mereda. Gejala lain yang menyertai antara lain pembengkakan, kemerahan, rasa hangat di sekitar lutut, dan keterbatasan gerak karena rasa sakit dan kekakuan sendi. 

Pada beberapa kasus, nyeri dan gejala ini bisa bertahan beberapa minggu. Nyeri asam urat yang berulang dapat membuat aktivitas sehari-hari seperti berjalan atau menaiki tangga menjadi sulit dan menyakitkan. 

Jika dibiarkan, peradangan yang terus-menerus bisa menyebabkan kerusakan sendi secara permanen.

Penyebab asam urat di lutut

Kadar asam urat yang tinggi ini mengakibatkan terbentuknya kristal-kristal tajam di dalam dan sekitar sendi lutut yang menyebabkan peradangan. Asam urat sendiri merupakan produk alami dari pemecahan purin, senyawa yang ditemukan dalam berbagai makanan seperti daging merah, jeroan, dan beberapa jenis ikan.

Ginjal bertugas menyaring dan membuang asam urat lewat urin. Namun, kondisi seperti penyakit ginjal kronis, konsumsi obat tertentu, pola makan tinggi purin, dan gaya hidup tidak sehar bisa meningkatkan kadar asam urat dalam darah dan memicu terjadinya asam urat.

Pengobatan dan pencegahan asam urat di lutut

Walaupun tidak ada obat yang dapat menyembuhkan asam urat sepenuhnya, pengobatan bertujuan untuk mengurangi rasa sakit, menurunkan frekuensi kambuh, dan mencegah kerusakan sendi.

Pengobatan akut bisa meliputi obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID), colchicine, kortikosteroid, serta terapi es dan istirahat.

Selain pengobatan medis, perubahan gaya hidup sangat dianjurkan seperti menghindari makanan tinggi purin, mengurangi konsumsi alkohol, menjaga berat badan ideal. Anda bisa melakukan olahraga secara teratur dengan aktivitas yang ringan seperti berenang dan berjalan santai. 

Komplikasi asam urat di lutut

Jika tidak ditangani dengan baik, asam urat di lutut bisa menyebabkan komplikasi serius seperti kerusakan sendi permanen dan pembentukan tofi di bawah kulit. Komplikasi ini dapat mengganggu fungsi lutut dan menurunkan kualitas hidup penderita.

Selain itu, asam urat juga dapat memicu pembentukan batu ginjal dan kerusakan ginjal bila kadar asam urat sangat tinggi dalam darah. Oleh karena itu, penting untuk segera memeriksakan diri ke dokter saat mengalami gejala asam urat agar diagnosa dan pengobatan dapat dilakukan tepat waktu.

Baca Juga: Kenali Penyebab Asam Urat Sejak Awal, Ini Cara Mencegahnya agar Tidak Kambuh!

Itulah penjelasan lengkap mengenai gejala asam urat di lutut beserta komplikasi yang bisa merusak sendi secara permanen yang patut diwaspadai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kecil tapi Dahsyat, Ini 7 Manfaat Goji Berry yang Jaga Imun dan Gula Darah Stabil

Kendalikan gula darah dan perkuat daya tahan tubuh Anda. Manfaat goji berry bisa jadi langkah kecil dengan dampak besar.

Tren Desain Americana 2026 Banyak Peminat? Ini Alasan Rumah Klasik Tampil Mahal

Simak tren desain Americana 2026 yang kembali digemari, bernuansa hangat, bersejarah, dan cocok untuk hunian modern masa kini.  

Rekomendasi Lipstik Two Tone Paling Populer, Cocok untuk Daily Makeup

Bingung mencari lipstik yang mampu menutupi pinggiran bibir gelap? Cek 5 rekomendasi lipstik terlaris untuk bibir two tone dari Emina dan Hanasui.

5 Manfaat Jalan Kaki 30 Menit: Turunkan Risiko Demensia dan Depresi

Biasakan mulai sekarang, berikut 5 manfaat jalan kaki 30 menit setiap hari yang perlu Anda tahu. Simak sampai akhir.

Performa Baterai Xiaomi 14 Dibanding Rival: Skor ViserMark 48/100

Temukan manajemen baterai Xiaomi 14 yang lebih efisien dari pesaingnya di kelas flagship, meski kalah dalam durasi daya tahan dari Pixel 9 Pro XL.

5 Renovasi Dapur Ini Sebaiknya Dihindari Jika Ingin Rumah Cepat Laku saat Dijual

Cek yuk, 5 jenis renovasi dapur yang terlihat bagus tapi justru bikin harga rumah turun saat dijual, simak penjelasan pakarnya di sini.  

Resep Roti Daging China Viral: Sensasi Gurih Renyah Langsung dari Dapur

NIkmati sensasi gurih renyah roti daging China yang viral di Malaysia dan Singapura. Coba resep autentiknya untuk camilan spesial di rumah.  

Inspirasi 25 Ucapan Hari Terima Kasih Sedunia, Cocok untuk Media Sosial

Hari Terima Kasih Sedunia jatuh pada 11 Januari. Gunakan ucapan ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada orang-orang terdekat Anda.

Selamat Hari Tuli Nasional! Ini Ucapan Terbaik Dukung Komunitas Tunarungu

Kumpulan ucapan Hari Tuli Nasional 2026 inspiratif untuk membangun lingkungan yang ramah dan aksesibel bagi komunitas tuli.

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.