M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Fokus Pada Kecantikan Mata, Roona Berinovasi Lewat Kolaborasi dengan Barbie

Fokus Pada Kecantikan Mata, Roona Berinovasi Lewat Kolaborasi dengan Barbie
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID-  Inovasi di dunia kosmetik terus berkembang. Kali ini, Roona mencoba berinovasi dengan Barbie menghadirkan beberapa produk eyelash.

Roona merupakan perusahaan yang bergerak di beauty and wellness brand. Baru-baru ini, Roona berkolaborasi dengan produsen mainan Mattel menghadirkan inovasi produkproduk Self Lash.

Kolaborasi ini menghadirkan koleksi eyelash eksklusif. Yang mana hal ini terinspirasi dari semangat dan keceriaan Barbie dan dirancang untuk mengekspresikan diri mereka dengan penuh percaya diri.

Baca Juga: Begini Strategi Martina Berto (MBTO) Kejar Kenaikan Penjualan 25% Tahun Ini

Sebagai informasi, Roona meluncurkan tiga tipe produk yang unik dan berbeda manfaatnya di koleksi bersama Barbie mulai dari lash extensions, eyelash curler dan jugatweezer atau pinset yang bisa digunakan untuk membantu mempermudah para wanita untuk memasang self lash. Pelanggan dapat membeli produk kolaborasi ini dengan harga mulai dari Rp 119.000.

Silvia, Founder Roona. mengatakan bahwa pihaknya melihat Barbie merupakan simbol kecantikan yang everlasting dan evergreen, dan juga unik sesuai dengan kepribadian masing - masing.

"Selain itu Barbie juga memiliki mata yang cantik dan bersinar. Persona Barbie sangat menggambarkan Roona,” jelas Silvia.

Baca Juga: Mustika Ratu (MRAT) Genjot Distribusi Produk Herbal Lewat Medical Channe

Brand Roona sendiri sudah ada di Indonesia sejak 2020. Adapun fokus utamanya adalahkecantikan mata yang ditangani langsung oleh Professional Beautician berpengalaman lebih dari lima tahun. Roona menyediakan inovasi produk dengan value cepat dan mudah, terjangkau, serta kualitas terbaik bagi masyarakat Indonesia.

“Tren kecantikan saat ini sangat berkembang. Kami berharap produk ini dapat menjawab kebutuhan para perempuan Indonesia yang mendambakan bulu mata lentik, tebal, dan panjang, secara praktis dan mudah tanpa harus meluangkan waktu pergi ke tempat treatment,” tutup Silvia.

Saat ini Roona memiliki 3 toko offline tersebar di Lippo Mall Puri, Senayan City, dan Grand Indonesia .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 15-18 Januari 2026, Lebih Hemat Hanya 4 Hari!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 16 Januari 2026, Harus Adaptif

Cek ramalan keuangan dan karier 12 zodiak Jumat 16 Januari 2026, peluang kerja sama, kepemimpinan, dan arah profesional terbaru.

Promo Guardian Periode 15-21 Januari 2026, Tambah Rp 1.000 Dapat 2 Produk Body Care

Cek katalog promo Guardian Super Hemat periode 8-21 Januari 2026. Dapatkan 2 produk hanya dengan menambah Rp 1.000. Berlaku in-store dan online!

Promo Indomaret Super Hemat Terbaru sampai 21 Januari 2026, Sunlight Hemat Banyak!

Promo Indomaret Super Hemat terbagi menjadi dua kategori, yakni Food & Beverages dan Personal & Home Care. Cek di sini.

Promo Sultan Isra Miraj di Emado’s 8 Ayam & 10 Porsi Nasi Mandhi Harga Spesial

Emado's hadirkan promo paket Sultan Isra Miraj 8 ayam dan 10 nasi mandhi. Dapatkan harga spesial mulai 15-18 Januari 2026 sebelum promo ditutup.

Hari Terakhir Promo Hemat HokBen KA99ET Bank Saqu & 15 Tahun Chatime Diskon Spesial

Promo HokBen dan Chatime kompak beri harga spesial hari ini. Mulai dari Hoka Hemat Rp9.900 hingga Milk Tea Rp15.000. 

Promo Whoosh Libur Isra Miraj 2026: Tiket Murah untuk Long Weekend sampai 18 Januari

Whoosh hadirkan promo libur Isra Miraj 2026. Ada tiket murah untuk perjalanan liburan Anda dengan periode pemesanan 14-18 Januari.

Daftar HP Murah Spek Dewa Harga 4 Juta: Ada yang Tawarkan Baterai Jumbo 7300 mAh

Membeli HP 4 jutaan ternyata bisa dapat spek dewa, baterai 7300 mAh dan AnTuTu 1,5 juta. Ada selisih performa yang harus diwaspadai sebelum beli.

Waspadai Profit Taking, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG rawan mengalami koreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Naik, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis (15/1) Kembali Ukir Rekor Tertinggi Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.675.000 Kamis (15/1/2026), naik Rp 10.000 dibanding harga Rabu (14/1/2026).