M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

E-commerce Berkembang Pesat, SIRCLO Ekspansi Gudang

E-commerce Berkembang Pesat, SIRCLO Ekspansi Gudang
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Perkembangan e-commerce di Indonesia kian pesat. Untuk mendukung itu, SIRCLO, omnichannel commerce enabler melakukan ekspansi area fulfillment center sebesar 2 kali lipat ke wilayah Benoa Raya, Tangerang.

Inisiatif ini sebagai bentuk respons optimisme SIRCLO terhadap pertumbuhan lanskap e-commerce di Indonesia yang diprediksi terus meningkat selama tahun-tahun mendatang.

Menurut laporan bertajuk E-conomy SEA 2023 yang dirilis Google, Temasek, dan Bain & Company, nilai ekonomi digital Indonesia berpotensi mencapai US$ 110 miliar pada 2025 dan sektor e-commerce menjadi faktor pendorong utama.

Data Statista juga menunjukkan, prediksi pertumbuhan pengguna e-commerce di Indonesia meningkat dari 180,6 juta di 2023 menjadi 189,6 juta pada 2024.

Rinaldi Tjhin, Chief Services Officer SIRCLO, menyampaikan, ekspansi ini bukan sekadar langkah operasional bisnis, namun juga wujud optimisme SIRCLO terhadap peluang e-commerce di Indonesia yang semakin terbuka lebar.

"Dengan adanya pertumbuhan jumlah pengguna dari tahun ke tahun dan perkembangan kebutuhan pasar belanja online di Indonesia, kami berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas fulfilment centre SIRCLO," katanya.

Baca Juga: Jelang Ramadhan Tingkat Belanja Masyarakat Naik, Benarkah?

"Dan senantiasa memperbaharui teknologi untuk melayani kebutuhan klien dan konsumen dengan semakin baik," ujar Rinaldi dalam keterangan tertulis, Rabu (28/2).

Fokus ekspansi ini ditujukan kepada salah satu layanan SIRCLO, yaitu SIRCLO Commerce, sebuah layanan dari hulu ke hilir bagi pemilik merek berskala besar yang ingin memperluas pasarnya melalui kanal penjualan online.

Solusi ini mencakup pengelolaan penjualan di berbagai marketplace besar yang beroperasi di Tanah Air, merancang program promosi dan pemasaran, fulfillment dan warehousing, hingga memastikan setiap pesanan diterima oleh konsumen.

SIRCLO Commerce memperluas area gudang menjadi dua kali lipat dari ukuran sebelumnya untuk mengakomodasi peningkatan minat dan kebutuhan belanja online.

Teknologi sistem manajemen order yang dihadirkan oleh SIRCLO Commerce pun akan mendongkrak kapabilitas pemenuhan pesanan hingga 2,5 kali lipat lebih banyak.

Berdasarkan data dari International Data Corporation (IDC) Asia Pacific, nilai transaksi di platform e-commerce diperkirakan akan mencapai USD 118 miliar pada tahun 2027. 

Baca Juga: Gen Z Gemar Belanja di Kanal Omnichannel

Kampanye khusus di platform e-commerce, seperti festival tanggal kembar (double day), turut mendukung pertumbuhan ini. SIRCLO mencatat pertumbuhan pesanan pada festival tanggal kembar sebesar 21% secara rata-rata dari 2022 hingga 2023.

Menyambut potensi tersebut, SIRCLO berkomitmen meningkatkan daya operasional dengan mempercepat proses pemenuhan pesanan konsumen secara lebih cekat, optimal dan efisien.

Dalam menangani pemenuhan pesanan daring, SIRCLO Commerce turut menggandeng Kamadjaja Logistics sebagai salah satu mitra strategis.

Ivy Kamadjaja, Deputy CEO &  CMO Kamadjaja Logistics, mengatakan, kemitraan dengan SIRCLO diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pada setiap tahap pemenuhan pesanan daring dengan ketepatan dan kecepatan yang lebih tinggi.

Mulai dari pesanan masuk dalam sistem, pengambilan barang, quality control, pengemasan, hingga penyerahan ke logistik pihak ketiga (3PL).

"Ekspansi gudang dan fulfilment centre SIRCLO selaras dengan optimisme kami terhadap potensi perkembangan e-commerce di Indonesia," sebut Ivy.

"Di mana Kamadjaja Logistics bertekad meneruskan misi untuk memberikan nilai tambah kepada seluruh mitra di dalam ekosistemnya sebagai penyedia jasa logistik yang unggul dan inovatif," imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.