M O M S M O N E Y I D
Santai

Disambut Meriah, Ahn Bo Hyun Berjanji akan Sambangi Indonesia Lagi

Disambut Meriah, Ahn Bo Hyun Berjanji akan Sambangi Indonesia Lagi
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Aktor asal Korea Selatan, Ahn Bo Hyun, sukses menggelar fan meeting bertajuk 2024 AHN BO HYUN ASIA TOUR FANMEETING IN JAKARTA. Fan meet digelar di Ballroom Hotel Pullman, di Central Park, Jakarta.

Ini merupakan pertemuan penggemar pertama yang digelar di Indonesia, dan Jakarta menjadi kota tujuan terakhir dalam tur Asia-nya kali ini.

Ahn Bo Hyun pun mengaku tidak menyangka akan disambut meriah di Jakarta. Bahkan, dia berjanji akan menyambangi Indonesia apabila diberikan kesempatan untuk melakukan fan meeting.

"Meskipun Asia Tour sudah selesai, tetapi lain kali kalau ada kesempatan membuat fan meeting, saya pasti akan ke Jakarta, ke Indonesia lagi," tutur Ahn Bo Hyun dalam fan meeting-nya, Sabtu (6/7).

Baca Juga: Berapa Lama Waktu Anak Main Gagdet? Kenali Cara Mengurangi Gadget Anak Berikut

Bukan hanya saat fan meeting, Ahn Bo Hyun bercerita bahwa saat mendarat di Jakarta, dirinya sudah disambut oleh banyak penggemar.

“Kali ini, begitu saya sampai di bandara, ternyata sudah malam hari dan hujan, tetapi banyak sekali fans yang menyambut. Jadi semakin bahagia melihat fans di bandara," katanya saat memulai sesi fan meeting tersebut.

Dalam acara fan meeting ini, Ahn Bo Hyun pun menyajikan berbagai hal, mulai dari bernyanyi, menjawab berbagai pertanyaan, bermain game dengan penggemar terpilih, hingga memberikan berbagai hadiah kepada penggemar yang beruntung.

Meski acara sudah selesai, penggemar pun masih bisa menyapa dan menyampaikan salam perpisahan dengan Ahn Bo Hyun lewat sesi Hi-Bye.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Manfaat Olahraga Sebelum Makan, Ampuh Bakar Lemak Lebih Banyak!

Olahraga sebelum makan punya banyak manfaat, lho. Cari tahu manfaat olahraga sebelum makan selengkapnya di sini.  

Pastikan Kanal Pemesanan Tiket Lebaran Stabil, KAI Lakukan Migrasi Sistem Besok

KAI akan melakukan migrasi dan penguatan kapasitas Rail Ticketing System (RTS) pada Rabu, 21 Januari 2026, pukul 00.00 hingga 04.00 WIB.​

Kenali 4 Kelebihan Lipstik Matte Dibandingkan Lipstik Lainnya

Ada 4 kelebihan lipstik matte dibandingkan lipstik lainnya yang perlu Anda tahu. Simak informasinya di sini.

Simak Daftar 5 Kripto Top Gainers saat Pasar Melemah

Di pasar yang sedang melemah, kripto Canton (CC) mampu naik dan menghuni puncak kripto top gainers. 

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (21/1): Hujan Ekstrem di Provinsi Berikut

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Rabu 21 Januari 2026 dan Kamis 22 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Amat Lebat di Sini, Simak Peringatan dini BMKG (21/1) Cuaca Besok Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (21/1) dan Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026, 3 Unggulan di Sektor Ganda Bertumbangan

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 32 Besar hari pertama, Selasa (20/1), tiga unggulan di sektor ganda bertumbangan.

Promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat 16-22 Januari 2026, Delmonte Beli 2 Gratis 1

Selama 16-22 Januari 2026, Hypermart mengadakan promo Beli Banyak Lebih Hemat. Cek promonya di sini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 21 Januari 2026, Pengaruh Besar

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Rabu 21 Januari 2026, fokus kolaborasi, strategi kerja, dan peluang profesional.

Hujan Turun Sepanjang Hari, Ini Prakiraan BMKG Cuaca Besok (21/1) di Jakarta

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Rabu (21/1) di Jakarta hujan berpotensi mengguyur sepanjang hari, sejak dini hari hingga malam hari.