CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Dijamin BPA Free, Ikuti 5 Cara Pilih Kotak Bekal yang Aman untuk Anak

Dijamin BPA Free, Ikuti 5 Cara Pilih Kotak Bekal yang Aman untuk Anak
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Moms selalu dibiasakan anak membawa bekal ke sekolah, ya. Namun, apakah Moms yakin wadah bekal yang Moms gunakan aman dan bebas kandungan BPA?

Kebiasaan membawa bekal memang bagus untuk menjaga asupan makanan yang dikonsumsi anak. 

Untuk memastikan kotak bekal yang anak Moms gunakan benar-benar aman, Momsmoney telah menyiapkan beberapa tips pilih wadah bekal yang aman untuk anak ke sekolah.

Jika Moms berencana membeli kotak bekal yang baru, simak beberapa tips berikut ini yang dilansir dari Maple and Marigold, Pomegranate Mom, berikut ini:

Baca Juga: Promo Pizza Hut Terbaru 2023, Menu Baru Limo Pizza Cruncheeze 1 Meter Bertabur Keju

Mudah dibuka

Tips pilih wadah bekal untuk anak haruslah berupa kotak yang mudah dibuka dan tak menyulitkan si anak untuk makan.

Karena waktu istirahat di sekolah cukup terbatas, serta kondisi perut sudah keroncongan, ada kalanya si kecil ingin segera memakan bekal makanannya. Jika kotak bekal tersebut sulit dibuka, maka hanya akan membuat si anak malas memakan bekal.

Jadi, pilihlah wadah bekal yang mudah dibuka namun tidak mudah bocor agar makanan tidak tumpah.

Baca Juga: 6 Cara Bikin Sayuran Jadi Makanan yang Lezat Tanpa Rasa Pahit dan Hambar

Tidak mudah bocor

Kotak bekal yang tidak mudah bocor adalah salah satu tips pilih wadah bekal yang paling jadi incaran utama para moms.

Terkadang, wadah bekal yang berbentuk lucu dan memiliki warna menarik tak selalu menjamin isi bekal tak bocor. Wadah bekal yang bocor berisiko besar, terutama apabila minyak dari makanan tumpah ke tas dan buku anak.

Kecil & ringan

Wadah Kotak Bekal
Wadah Kotak Bekal

Baca Juga: Anak Sering Masuk Dapur? Ini 6 Tips Membuat Dapur yang Aman Bagi Anak Usia Balita

Agar tidak memberatkan tas, tips pilih wadah bekal untuk anak haruslah yang berukuran kecil serta ringan dibawa karena kotak bekal akan dimasukkan ke ransel anak.

Melansir dari Madusari Foods, beberapa saran ukuran wadah bekal untuk anak-anak sesuai usianya, di antaranya:

  • Wadah yang memuat ukuran 280-450 ml untuk anak TK/Preschool
  • Wadah yang memuat ukuran 450-600 ml untuk anak SD kelas 1-3
  • Wadah yang memuat ukuran 600-850 ml untuk anak SD kelas 4-6

Baca Juga: Si Kecil Pilih-pilih Makan? Ikuti 7 Cara Mudah Bikin Anak Mau Makan Sayuran

Warna tembus pandang

Si kecil pasti penasaran dengan menu makanan apa yang jadi bekal makan siangnya nanti. Agar bekal makanannya tidak tumpah karena anak keseringan membuka-tutup wadah bekal yang dibawa, ada baiknya pilih wadah bekal yang berwarna tembus pandang.

Bahan dasar aman

Tips Pilih Wadah Bekal untuk Anak
Tips Pilih Wadah Bekal untuk Anak

Baca Juga: Bikin Awet, Ini 6 Faktor yang Pengaruhi Masa Simpan Buah dan Sayur di Dalam Kulkas

Tips pilih wadah bekal untuk anak harus dibuat dari bahan dasar yang aman. Carilah logo BPA free atau bebas dari kandungan BPA yang jika rutin masuk ke dalam tubuh akan memicu sel kanker.

Cari juga logo segitiga daur ulang dengan angka 2, 4, dan 5. Angka-angkat tersebut artinya wadah bekal terbuat dari bahan plastik yang aman.

Hindari logo segitiga daur ulang dengan angka 7 karena kotak bekal sudah pasti mengandung BPA. Hindari juga logo “PC” yang mengandung BPA.

Jadi, bagi moms yang berencana ingin rutin membuatkan bekal makanan pada anak yang kembali sekolah mulai hari ini, coba ikuti beberapa tips pilih wadah bekal untuk anak seperti di atas, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11): Galeri 24 Turun, UBS Naik

Pergerakan harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11) bervariasi. Emas Galeri 24 turun, sedang emas UBS naik pada sebagian ukuran.

10 Makanan yang Harus Dihindari saat Flu, Bisa Perparah Gejala

Ternyata ini beberapa makanan yang harus dihindari saat flu. Disebut bisa memperparah gejalanya, lo.

5 Kesalahan Keuangan yang Sering Dilakukan Kelas Menengah dan Cara Menghindarinya

Yuk cek cara baru mengelola uang biar keuangan lebih stabil dan pintar menghadapi kondisi ekonomi yang makin menantang. Simak ulasannya di sini.

Infinix Note 50S HP Murah dengan Mikroenkapsulasi yang Bikin Back Covernya Wangi

Infinix Note 50S merupakan HP murah yang punya tekonologi mikroenkapsulasi yang hadirkan aroma wangi di bagian back cover.   

8 Cara Cepat Menyembuhkan Flu yang Efektif Menurut Dokter

Ada beberapa cara cepat menyembuhkan flu yang efektif menurut dokter. Apa sajakah itu? Cek di sini.