M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Simak Tips Jitu Cara Menerapkan Mindful Eating pada Anak

Simak Tips Jitu Cara Menerapkan Mindful Eating pada Anak
Reporter: Andy Dwijayanto  |  Editor: Andy Dwijayanto


MOMSMONEY.ID - Saat makan, ada beberapa anak yang cenderung sulit duduk diam di meja makan. Nah, berikut ini tips jitu cara menerapkan mindful eating pada anak.

Setelah menyuap makanan, banyak anak lantas jalan ke sana ke mari. Hal ini membuat kegiatan makan tidak fokus. Tanpa disadari, gaya makan yang tidak fokus mengundang berbagai masalah kesehatan seperti obesitas. 

Dr Lilian Cheung, ahli nutrisi di Harvard T.H. Chan School of Public Health, menyebutkan, bila gaya makan seperti ini membuat kita tidak menyadari apa saja yang masuk ke tubuh sehingga makan tidak terkendali.

Saat ini, populer istilah mindful eating. Mindful eating adalah seni menikmati makanan di mana fokus pada apa yang disantapnya.

Seni ini bisa menjadi salah satu cara bagi para Ibu untuk diterapkan pada kegiatan makan anak. Ketika anak sudah menerapkan mindful eating sejak dini, artinya dia sudah menghargai makanan dan tubuhnya secara keseluruhan.

Baca Juga: 5 Cara Mengajari Anak Mengatur Keuangan Sejak Dini, mulai TK hingga SMA

Mengapa mindful eating penting, karena sebagian besar orang tidak terbiasa fokus pada kegiatan makan.

Survei Departemen Pertanian Amerika Serikat menemukan, orang bisa menghabiskan waktu dua setengah jam untuk makan.

Separuh dari waktu tersebut dihabiskan untuk melakukan aktivitas lain. Mulai dari fokus dengan layar ponsel, menonton TV, hingga membaca.

Ketika anak fokus dengan apa yang dimakan, maka secara langsung dia akan membangun hubungan emosional dengan makanan. Artinya, dia akan mudah membedakan mana rasa lapar dan rasa kenyang.

Selanjutnya, akan menumbuhkan pemahaman pentingnya makan dan waktu yang tepat untuk makan.

Baca Juga: Moms Wajib Tahu jika Batuk Anak Tak Kunjung Sembuh, Bisa Jadi Gejala 5 Penyakit Ini

Bahkan, mindful eating juga bertujuan meredakan stres dan kecemasan. Lebih jauh, anak yang telah menerapkan mindful eating akan belajar mengelola keinginan untuk ngemil karena sudah paham jenis makanan yang bernutrisi.

Tentu saja, mengenalkan mindful eating pada anak tergantung pada usia. Bila masih balita atau anak usia sekolah SD maka para Ibu harus selalu mendampingi.

Kemudian, terkadang para Ibu mulai membantu mengatur lauk pauk dan nasi di piring sedemikian rupa agar menarik.

Cara terapkan mindful eating pada anak

Untuk mempraktikkan mindful eating, tentunya pendampingan para Ibu menjadi penting saat kegiatan makan. Dilansir dari laman Dr. Lillian Cheung, berikut beberapa langkah yang dapat para Ibu lakukan agar anak mulai belajar mindful eating:

1. Biasakan bicarakan tentang makanan yang tersaji

Ketika selesai makan, ajaklah buah hati berbicara tentang makanan yang dihabiskan. Mulai dari rasa, tekstur, warna, sampai aroma. Kebiasaan ini akan membuat anak belajar menikmati makanan dengan detail sehingga mencegahnya terdistraksi dengan kegiatan lain.

Baca Juga: Menjelang Hari Valentine, Ini 7 Nasihat Pernikahan yang Patut Anda Simak

2. Tata makanan semenarik mungkin

Memasak memang seni, termasuk juga menyajikan makanan di atas piring. Cobalah para Ibu untuk berkreasi menyajikan makanan semenarik mungkin sehingga menarik perhatian buah hati.

Secara tak sadar, dia akan banyak bertanya tentang makanan yang dihidangkan di depannya.

3. Mengunyah secara perlahan

Hal yang tak kalah penting yang perlu diajarkan adalah proses mengunyah. Ajari anak mengunyah dengan perlahan. Biarkan makanan diproses di mulut dan menilai kenikmatan makanan secara menyeluruh.

Baca Juga: Haruskah Minum Air Putih Sebelum Minum Kopi? Simak Sederet Alasannya

Anastasia A., Marketing Communication Manager UNIFAM, menuturkan, kegiatan mindful eating tentunya menjadi sarana bagi Ibu dalam memberikan edukasi tentang makanan yang dikonsumsi anak.

Misalnya, ketika menikmati camilan seperti Milkita lollipop, Ibu bisa mulai menceritakan kandungan yang terdapat dalam sebuah permen susu, manfaat asupan camilan, hingga cerdas memilih camilan yang higienis dan aman. 

"Kegiatan seperti ini selain memberikan pemahaman mengenai makanan, juga dapat menjadi momen Ibu dan Anak untuk berkomunikasi secara  interaktif dan nyaman bagi keduanya," katanya, Senin (13/2).

"Hal ini sejalan dengan kampanye kami #mykidsmyfriends, yang memberikan ruang lebih bagi hubungan Ibu dan Anak sebagai teman berbagi cerita yang nyaman," ujar dia.

Untuk menemani kebutuhan mindful eating, PT United Family Food (UNIFAM) menghadirkan permen susu Milkita berkualitas tinggi, higienis, dan aman dibuat dengan susu asli dari New Zealand.

Permen Milkita yang berbahan dasar susu ini memiliki berbagai macam rasa yang disukai anak-anak dan juga mengandung kalsium, sehingga baik dikonsumsi untuk seluruh anggota keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.