M O M S M O N E Y I D
Santai

Comeback Bintangi Oasis, Ini 7 Film dan Drakor Populer Seol In Ah

Comeback Bintangi Oasis, Ini 7 Film dan Drakor Populer Seol In Ah
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Namanya kembali naik daun karena drakor Oasis, ini sederet daftar film dan drama Korea yang pernah dibintangi Seol In Ah.

Seol In Ah merupakan aktris Korea yang telah banyak membintangi film dan drama Korea populer.

Baru-baru ini namanya kembali melejit setelah ia membintangi drama terbarunya berjudul Oasis.

Bagi para penggemar Seol In Ah, berikut ada beberapa daftar drama dan film Korea yang dibintangi oleh aktris cantik ini:

Baca Juga: Divorce Attorney Shin, Kisah Seorang Pengacara Perceraian dan Sahabatnya

Oasis 

Mengajak penonton kembali ke era tahun 80-90-an, tiga sahabat harus berhadapan dengan masalah percintaan, persahabatan, dan juga impiannya masing-masing.

Drakor yang baru tayang pada 6 Maret kemarin ini dibintangi oleh Jang Dong Yoon, Seol In Ah, dan tak ketinggalan Chu Young Woo.

Sunny Again Tomorrow

Merupakan drama Korea dengan genre keluarga, drama ini juga berhasil membuat nama aktris Seol In Ah melambung. Dalam drama ini ia berperan sebagai Ha Nee, seorang perempuan yang baru lulus SMA dan bekerja paruh waktu.

Ia juga memiliki impian untuk memiliki sebuah perusahaan fashion dan kemudian bertemu dengan orang-orang baru yang membantunya.

Baca Juga: Daftar Pemain Drakor Hellbound Season 2, Yoo Ah In Tidak Termasuk?

Emergency Declaration

Aktris Seol In Ah juga turut terlibat dalam pembuatan salah satu film Korea yang banyak ditunggu penayangannya di tahun 2022 ini.

Dalam film Emergency Declaration yang mengisahkan tentang sebuah tragedi darurat di pesawat, Seol In Ah berperan sebagai salah satu pramugari yang bertugas pada penerbangan tersebut.

Mr.Queen

Menjadi drama Korea komedi yang populer di tahun 2020, drakor saeguk ini menampilkan Seol In Ah sebagai putri bangsawan sekaligus cinta pertama sang raja. Sang Raja harus berhadapan dengan ratunya yang memiliki kepribadian unik.

Usut punya usut, ternyata seorang chef pada masa kini terjebak dalam tubuh sang ratu.

Baca Juga: Viu Hadirkan Drakor dan Film Baru di Bulan Maret, Apa Saja?

Beautiful Love, Wonderful Life

Drama Korea lainnya yang juga dibintangi oleh Seol In Ah, adalah drama dengan judul Beautiful Love, Wonderful Life. Dalam drama ini mengisahkan tentang empat orang karakternya yang menjalani kehidupan mereka masing-masing.

Seol In Ah juga menjadi pemeran utama dalam drama ini, loh!

Business Proposal

Drama Korea yang juga sukses membuat nama Seol In Ah menjadi populer adalah Business Proposal. Drakor yang bisa ditonton di Netflix ini menampilkan sosok Seol In Ah sebagai pebisnis wanita yang memiliki kepribadian kuat dan sahabat yang menyenangkan.

Tingkah jenakanya bersama dengan Kim Se Jeong dalam drama ini membuat drama ini banyak menarik perhatian penonton.

School 2017

Sebelum bertemu dan dipasangkan sebagai sahabat dalam drama Business Proposal, Seol In Ah dan Kim Se Jeong lebih dulu dipertemukan dalam drama School 2017.

Drakor tentang kehidupan siswa-siswi di Korea ini mengisahkan tentang lika-liku yang harus dihadapi para murid di sekolah. Terutama dengan sistem sekolah yang ketat dan juga kisah cinta SMA yang manis.

Itulah tadi sederet drama dan film Korea yang pernah dibintangi Seol In Ah. Jangan lupa saksikan Oasis yang tayang setiap Senin dan Selasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jangan Lewatkan! 6 Promo Makanan Ini Habis Jumat Terakhir Januari 2026

Jumat terakhir Januari 2026 jadi momen emas! A&W beli 1 gratis 1, HokBen gratis ramen. Cek daftar promo kuliner yang bisa bikin kantong aman.

Film Surat untuk Masa Mudaku Tayang di Netflix, Ini Cerita Para Pemainnya

Surat untuk Masa Mudaku, film drama menyentuh antara persahabatan anak dengan pengasuh di panti asuhan tayang di Netflix

7 Film Romantis Dewasa Netflix Wajib Tonton Bikin Hubungan Makin Panas

Mencari tontonan romantis penuh gairah? Netflix punya 7 film dewasa yang siap panaskan suasana malam Anda dan pasangan.

Nubia V80 Max: HP 1 Jutaan, Baterai 6000mAh Tahan Banting

HP 1 jutaan Nubia V80 Max hadir dengan baterai 6000mAh dan bodi tahan banting. Simak fitur AI dan performa lengkapnya di sini!

IHSG Diproyeksi Rebound, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG berpotensi rebound pada perdagangan Jumat (30/1/2026).​ Simak rekomendasi saham BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Harga Emas Antam Jumat 30 Januari 2026 Turun Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.120.000 Jumat (30/1/2026), turun Rp 20.000 dibanding harga Kamis (29/1/2026).

Cuma Sehari! Promo International Croissant Day Paris Baguette Diskon 50% dengan BRI

Rayakan International Croissant Day dengan diskon Paris Baguette 50% pakai BRI yuk! Promo hanya hari ini, 30 Januari 2026. Cek syaratnya!

IHSG Masih Terkoreksi, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan BNI Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG masih melanjutkan koreksi pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas untuk perdagangan hari ini

MainStory Ajak Orangtua Tetap Produktif Lewat Pengasuhan Anak yang Tepat

MainStory menghadirkan pengasuhan anak yang aman, berkualitas, dan memahami kebutuhan keluarga bekerja.

Daftar Drakor Februari 2026: Shin Hye Sun Comeback di The Art od Sarah

Risiko ketinggalan drakor seru? Pearl in Red & The Art of Sarah akan rilis. Temukan semua judul & tanggal tayang agar tak menyesal!