M O M S M O N E Y I D
Bugar

Catat! Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Membantu Meredakan Sakit Maag

Catat! Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Membantu Meredakan Sakit Maag
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi untuk membantu meredakan sakit maag yang perlu Anda ketahui.

Maag adalah salah satu alasan mengapa seseorang tidak bisa memilih makanan asal-asalan. Ini karena beberapa makanan dapat menyebabkan maag kambuh.   

Mengutip American Family Physician, kondisi ini mengakibatkan rasa sakit atau perasaan tidak nyaman di bagian tengah area perut.  

Untuk bisa meredakannya, tentu saja Anda harus menghilangkan gejala maag.

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut ini beberapa makanan yang baik dikonsumsi saat sakit maag, antara lain:   

Baca Juga: Waspadai, 5 Penyebab Kanker Darah pada Anak yang Perlu Diketahui

1. Pisang

Pisang adalah makanan dengan kandungan asam yang rendah sehingga baik untuk orang yang sedang mengalami sakit maag. 

Teksturnya yang lumat juga membantu membentuk lapisan pelindung pada kerongkongan yang mengalami iritasi.  

Pisang tak hanya baik untuk asam lambung, berkat kandungan seratnya yang tinggi, pisang juga mampu melancarkan kerja usus dan mencegah sembelit. 

2. Yogurt

Makanan selanjutnya adalah yogurt. Ini karena yogurt memberikan efek menenangkan bagi dinding lambung sekaligus membantu mengendalikan rasa tidak nyaman pada perut.  

Tidak hanya itu, kandungan probiotik alias bakteri baik di dalam yogurt dapat membantu menjaga kesehatan dan kelancaran sistem pencernaan.  

3. Melon

Sama seperti pisang, melon juga termasuk makanan dengan sifat asam yang rendah sehingga baik untuk penderita penyakit lambung. 

Bahkan, melon sebenarnya memiliki sifat basa yang cukup tinggi berkat kandungan mineral berupa magnesium.  

Magnesium adalah salah satu bahan utama yang banyak ditemukan dalam antasida, yaitu salah satu obat tanpa resep untuk meredakan sakit maag. 

4. Oatmeal

Oatmeal diyakini baik untuk mengurangi gejala maag. Oatmeal juga membantu melindungi lapisan lambung dari risiko iritasi.

Pasalnya setelah dimakan, olahan yang berasal dari gandum ini ternyata mampu membantu menyerap kelebihan asam di dalam lambung.  

Serat dalam oatmeal juga melancarkan kerja usus, mengurangi sembelit, dan memberikan rasa kenyang lebih lama.   

Baca Juga: Terlalu Stres Bekerja? Waspadai Gangguan Kesehatan Ini

5. Pepaya

Tidak banyak yang tahu bahwa pepaya ternyata baik untuk penderita sakit maag. Manfaat ini berasal dari enzim papain yang banyak ditemukan pada getah pepaya.  

Tubuh menggunakan enzim pepsin yang dihasilkan lambung untuk mencerna protein. Namun, enzim ini hanya aktif pada kondisi lambung yang asam. 

Makanan dan minuman mungkin tidak berperan langsung dalam mengatasi maag, tapi keduanya penting untuk mencegah gejalanya.  

Itulah beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi untuk membantu meredakan sakit maag yang perlu Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Lipstik Pinkish Murah untuk Ombre Look yang Awet Muda, Wajah Auto Segar

Membeli lipstik pinkish yang salah bisa membuat bibir terlihat kering dan pucat. Simak 5 rekomendasi Maybelline hingga Somethinc wajib dicoba.

Fire Diavola Rp 1 di Promo ShopeeFood Hari Ini, Catat Jamnya agar Tak Kehabisan

Fire Diavola Chicken Richeese cuma Rp 1? Penawaran fantastis ini hanya berlaku satu hari di ShopeeFood. Pastikan Anda pasang alarm jam 11.00 WIB.

Simak Jadwal KRL Jogja-Solo pada 19-23 Januari 2026, Jangan Salah Waktu!

Ini dia jadwal terbaru KRL Jogja-Solo untuk tanggal 19-23 Januari 2026 yang bisa kamu cek jam malamnya di sini. Ayo, lihat jam keberangkatannya.

Jadwal KRL Solo-Jogja pada 19-23 Januari 2026, Simak Jam Malamnya

Segera cek jadwal KRL Solo-Jogja terbaru untuk 19-23 Januari 2026 yang bisa kamu catat sekarang juga! Yuk, lihat jam paling malam di sini.

5 Tradisi Menjelang Imlek yang Bawa Hoki Besar & Jadwal Libur Imlek 2026

Ingin hoki maksimal di Tahun Baru Imlek 2026? Ketahui 5 tradisi wajib yang harus dilakukan keturunan Tionghoa. Simak filosofi mendalamnya

Tekanan Darah Berubah Drastis, Ini Efek Samping Ekstrem Diet Air Tanpa Ahli

Membatasi kalori ekstrem lewat diet air ternyata berisiko memicu penyakit jantung dan tekanan darah. Peneliti utama Sydney ungkap alasannya.

Film Populer Letterboxd Minggu Ini, The Housemaid Masih di Daftar

Inilah daftar film populer di Letterboxd yang wajib ditonton para penggemar film lantaran sedang viral dan banyak ditonton saat ini.

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?