Bugar

Catat! Inilah 11 Makanan yang Baik untuk Penderita Asam Urat Konsumsi

Catat! Inilah 11 Makanan yang Baik untuk Penderita Asam Urat Konsumsi

MOMSMONEY.ID - Apa saja makanan yang baik untuk penderita asam urat konsumsi? Cek daftarnya berikut ini, ya.

Penderita asam urat harus sangat berhati-hati dalam memilih makanan yang dikonsumsi, karena makanan tertentu dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah, memicu rasa sakit dan inflamasi yang intens.

Momsmoney telah merangkumkan sejumlah makanan yang baik untuk penderita asam urat sebagai berikut, bersumber dari laman WebMD dan Klik Dokter:

1. Daging ayam dan ikan

Meskipun penderita asam urat harus membatasi konsumsi daging merah dan seafood, daging ayam dan beberapa jenis ikan seperti salmon dapat dikonsumsi dalam jumlah terukur. Salmon kaya akan omega-3 yang memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi gejala asam urat.

Baca Juga: Menilik Manfaat Kentang untuk Asam Urat, Cek 10 Makanan Penurun Asam Urat Lainnya

2. Minyak nabati

Minyak seperti kanola, kelapa, zaitun, dan rami dianjurkan oleh The Arthritis Foundation sebagai pilihan minyak yang baik bagi penderita asam urat.

3. Telur

Telur adalah sumber protein yang baik dengan kandungan purin yang rendah, namun sebaiknya dikonsumsi secara moderat untuk menghindari risiko kesehatan lain seperti kolesterol tinggi.

Baca Juga: Apakah Gula Aren Aman untuk Diabetes atau Tidak? Temui Jawabannya di Sini

4. Buah ceri

Semua buah umumnya aman untuk penderita asam urat, namun buah ceri terutama sangat disarankan. Konsumsi buah ceri dan jus cerinya dapat efektif dalam mengelola gejala asam urat. Buah ceri efektif dalam menurunkan kadar asam urat dan mengurangi inflamasi.

5. Susu

Pilihan minuman yang baik bagi penderita asam urat adalah susu, khususnya susu skim yang tidak mengandung kedelai. Susu skim membantu mempercepat pengeluaran asam urat melalui urine dan mengurangi inflamasi yang disebabkan oleh kristal asam urat di sendi.

Baca Juga: Ketahui Manfaat Air Kelapa Muda untuk Asam Lambung dan Cara Konsumsinya

6. Buah kiwi

Buah kiwi sangat baik untuk penderita asam urat karena tinggi vitamin C, yang dapat membantu menurunkan kadar asam urat. Vitamin C diketahui berkaitan dengan risiko asam urat yang lebih rendah.

7. Yoghurt

Sebagai makanan yang baik untuk asam urat, yoghurt, terutama yang rendah lemak, dapat membantu tubuh mengeluarkan asam urat berkat kandungan proteinnya.

Baca Juga: Pisang Ambon untuk Asam Lambung Aman Dikonsumsi? Ini Faktanya

8. Sayuran hijau

Sayuran berdaun hijau gelap, seperti kangkung dan bayam, disarankan untuk penderita asam urat. Sayuran ini kaya akan vitamin A, C, E, dan K serta mineral, dan memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi gejala asam urat.

Sayuran seperti bayam dan asparagus sering kali dianggap memiliki purin tinggi, tetapi penelitian terbaru menunjukkan, konsumsi sayuran ini tidak secara signifikan meningkatkan risiko serangan asam urat atau kadar asam urat dalam darah. Oleh karena itu, tidak perlu menghindarinya sepenuhnya.

9. Alpukat

Alpukat aman untuk penderita asam urat karena kandungan lemak sehat dan tinggi antioksidan. Alpukat juga kaya vitamin E yang memiliki sifat anti-inflamasi.

Baca Juga: Ketahui Manfaat Cuka Apel untuk Asam Urat dan Cara Konsumsinya

10. Kacang-kacangan

Semua jenis kacang-kacangan dianggap aman untuk penderita asam urat dan dapat membantu melawan serangan asam urat karena kaya akan protein.

11. Biji-bijian utuh

Biji-bijian utuh seperti gandum dan beras merah sangat disarankan karena menyediakan karbohidrat, serat, protein, dan nutrisi lain yang bermanfaat dalam mengurangi gejala asam urat.

Demikianlah beberapa makanan yang baik untuk penderita asam urat konsumsi. Semoga bermanfaat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News