Santai

Cara Beli Tiket KRL Online Pakai LinkAja, Mudah Tinggal Scan

Cara Beli Tiket KRL Online Pakai LinkAja, Mudah Tinggal Scan

MOMSMONEY.ID - Menggunakan KRL untuk menunjang aktivitas sehari-hari Anda kini lebih mudah. Begini cara beli tiket KRL online pakai LinkAja. 

KRL membantu mobilitas Anda yang tinggi. Menggunakan KRL bisa menghemat pengeluaran bensin serta menghindari kemacetan di jalan raya.

Seiring perkembangan zaman, KRL juga selalu meningkatkan kenyamanan para penggunanya. Salah satunya adalah cara beli tiket KRL online pakai LinkAja.

Baca Juga: Jadwal KRL Jogja-Solo, Senin 7 November 2022, Paling Malam Pukul 18:42 WIB

Melansir situs resmi KRL, untuk naik KRL, Anda bisa melakukan pembayaran menggunakan Kartu Multi Trip (KMT), commuterpay, uang elektronik bank lainnya, dan pembayaran melalui aplikasi yang menyediakan fasilitas scan barcode yang sudah bekerjasama. 

Artinya, Anda bisa beli tiket KRL online pakai LinkAja dan Gojek. Jika Anda mau menggunakan LinkAja sebagai pembayaran KRL, simak caranya di bawah ini. 

Cara beli tiket KRL online pakai LinkAja

  1. Buka Aplikasi LinkAja
  2. Pilih menu Kode Tiket
  3. Akan muncul barcode pada aplikasi LinkAja Anda.
  4. Silakan arahkan barcode tersebut pada scanner yang ada digate KRL.
  5. Untuk keluar, Anda juga hanya perlu memilih menu Kode Tiket pada aplikasi LinkAja Anda. 
  6. Saat keluar arahkan kembali barcode tersebut pada scanner yang ada di gate KRL.

Baca Juga: Cek Jadwal KRL Solo-Jogja, Senin, 7 November 2022, Paling Malam Pukul 18:19 WIB

Pembayaran menggunakan scan barcode LinkAja memakai sistem pemotongan saldo di awal. Kemudian saldo akan dikembalikan jika ada kelebihan bayar atau pemotongan di awal.

Nah, pastikan saldo yang Anda miliki mencukupi, ya.

Itu tadi informasi cara beli tiket KRL pakai LinkAja. Pembayaran menggunakan LinkAja bisa Anda gunakan untuk KRL Jabodetabek dan KRL Joja-Solo. Semoga artikel ini bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News