AturUang

Bunga Deposito Seabank di Bulan Juni 2024, Masih Tertinggi 6,00%

Bunga Deposito Seabank di Bulan Juni 2024, Masih Tertinggi 6,00%

MOMSMONEY.ID - Bank digital tengah menjadi pertimbangan nasabah untuk simpan dana mereka ke deposito. Tawaran bunga tinggi dari bank digital menjadi alasan nasabah memiliki bank digital untuk simpan deposito.

Salah satunya, bunga deposito dari PT Bank Seabank Indonesia yang punya penawaran bunga deposito tertinggi sebesar 6,00%. Dengan dana minimal Rp 1 juta, Anda sudah bisa membuka rekening deposito di Seabank. 

Ada banyak pilihan tenor untuk simpan deposito di Seabank. Yakni mulai dari 1 bulan, 3 bulan sampai dengan 6 bulan. Nasabah dapat memiliki keuntungan bunga dengan bulan jatuh tempo sesuai pilihanmu. 

Saat ini, Seabank punya tawaran bunga deposito yang variatif. Mulai dari 5,00% untuk tenor 1 bulan, bunga 5,50% untuk tenor 3 bulan dan bunga 6,00% untuk tenor 6 bulan. 

Nah, sebelum simpan deposito di perbankan, Anda juga harus paham soal beban yang akan ditanggung selain dari memperoleh pendapatan bunga. Yakni bunga pajak dari simpanan deposito sebesar 20% yang akan ditanggung deposan. 

Baca Juga: Bunga Deposito Bank DBS di bulan Juni 2024, Tertinggi 5,00%

Tertarik untuk simpan deposito di Seabank? Berikut rincian bunga deposito di Seabank :

Tenor 1 Bulan : 5,00%

Tenor 3 bulan : 5,50%

Tenor 6 bulan : 6,00%

Baca Juga: Bunga Deposito Maybank di Bulan Juni 2024, Tertinggi 5,00%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News