Santai

BMKG Deteksi Bibit Badai Siklon Tropis 93S, Cuaca Hujan Lebat di Wilayah Ini

BMKG Deteksi Bibit Badai Siklon Tropis 93S, Cuaca Hujan Lebat di Wilayah Ini

MOMSMONEY.ID - BMKG menyebutkan, Bibit Badai Siklon Tropis 93S terpantau berada di Teluk Carpetaria, Australia, yang berdampak cuaca hujan lebat di beberapa wilayah Indonesia.

Menurut BMKG, Bibit Badai Siklon Tropis 93S terpantau dengan kecepatan angin maksimum 25 knot dan tekanan udara minimum kisaran 1002.2 hPa bergerak ke barat daya.

"Prediksi: potensi Bibit Siklon Tropis 93S untuk tumbuh menjadi siklon tropis dalam kategori Sedang," tulis BMKG di akun resmi Instagram mereka, Kamis (15/2).

Baca Juga: Sebagian Besar Wilayah Jawa Timur Diguyur Hujan, Begini Gambaran Cuaca Besok

Berikut ini wilayah dengan potensi hujan sedang hingga lebat akibat Bibit Badai Siklon Tropis 93S:

  • Nusa Tenggara Timur
  • Maluku bagian tenggara
  • Papua bagian selatan

Sementara angin kencang dan gelombang laut tinggi 2,5 meter-4 meter berpotensi terjadi di:

  • Laut Arafuru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News