M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bikin Mulus dan Cantik, Simak Tips Merawat Lantai Semen di Sini!

Bikin Mulus dan Cantik, Simak Tips Merawat Lantai Semen di Sini!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Di samping keramik, semen merupakan salah satu material yang banyak digunakan sebagai bahan lantai di rumah-rumah Indonesia.

Dilansir dari 99.co dan Homify India, lantai semen menawarkan beberapa kelebihan, seperti tidak memerlukan biaya atau komponen tambahan untuk memasangnya sehingga cenderung lebih murah, fleksibel dan tahan lama, serta memiliki permukaan halus dan dingin yang cocok untuk daerah tropis.

Walaupun pembuatannya mudah dan tidak memerlukan perawatan yang detail, penampilan lantai semen juga harus dijaga supaya tetap cantik dipandang. Tidak mau kan, lantai semen di rumah Anda penuh dengan noda dan goresan yang mengurangi nilai estetikanya?

Jangan khawatir, perawatan lantai semen cukup mudah untuk dilakukan. Dilansir dari Onfloor dan Royale Concrete, berikut tipsnya.

Baca Juga: Simak, Ini 4 Manfaat Memelihara Kucing Bagi Anak-Anak!

Segera bersihkan cairan yang tumpah

Lantai semen memiliki permukaan yang berpori, sehingga mudah menyerap cairan. Jadi, segera bersihkan cairan yang tumpah di atas lantai semen untuk mencegahnya meresap ke bawah permukaan lantai dan membentuk noda yang membandel dan sulit dihilangkan.

Sapu atau vacuum secara rutin

Tidak hanya mudah menyerap cairan, lantai semen yang berpori juga dapat menjadi tempat penumpukan kotoran dan debu. Jika dibiarkan, kotoran dan debu tersebut bisa mengotori dan menggores permukaan lantai semen, sehingga mengurangi kehalusannya.

Sebaiknya, sapu lantai semen di rumah setiap hari untuk menyingkiran debu dan kotoran tersebut. Jika diperlukan, gunakan vacuum cleaner setiap beberapa hari sekali untuk membersihkan debu dengan tuntas.

Pel seminggu sekali

Selain menyapu dan melakukan vacuum, lantai semen juga perlu dipel secara rutin supaya permukaannya tetap halus dan kinclong. Mengepel lantai semen juga dapat membantu menyingkirkan kotoran yang membandel pada permukaan lantai.

Berbeda dengan menyapu atau vacuum, Anda hanya perlu mengepel lantai semen minimal seminggu sekali.

Baca Juga: 4 Hal yang Wajib Ada di Rumah Minimalis, Apa Saja?

Hindari produk kebersihan berbahan keras

Seperti yang sudah disebutkan di atas, lantai semen memiliki permukaan yang berpori sehingga rentan menyerap cairan dan kelembapan. Jadi, pastikan produk yang Anda gunakan untuk membersihkan lantai semen tidak mengandung bahan kimia keras yang dapat terserap dan merusak lantai tersebut.

Hindari produk pembersih dengan tingkat keasaman yang tinggi atau rendah, seperti amonia, cairan pemutih atau bleach, dan cuka. Gunakan produk pembersih yang memang diformulasikan khusus untuk membersihkan lantai, misalnya cairan pel biasa.

Bersihkan lantai semen secara bertahap

Ketika membersihkan lantai, kadang ada beberapa bagian yang terlewatkan atau lupa disentuh. Nah, untuk menghindari kejadian tersebut, bersihkan lantai semen secara bertahap.

Misalnya, bersihkan lantai dari ujung ruangan ke ujung satunya. Bergerak dari arah kiri ke kanan sambil berjalan maju atau mundur, supaya tidak ada bagian yang terlewatkan. Dengan menggunakan cara tersebut, lantai semen di rumah akan bersih seluruhnya.

Nah, itulah beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk menjaga dan merawat lantai semen. Selamat mempraktikkan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prediksi Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Puncak Grup?

Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Narodowy Warsawa, kick-off 15 November 2025 pukul 02.45 WIB.

Macam Kebutuhan Mendesak yang Sering Muncul dan Cara Menyikapinya Secara Cerdas

Berikut berbagai jenis kebutuhan mendadak yang sering muncul dan bagaimana cara mengatasinya tanpa membuat keuangan berantakan.​

Cara Simpel Isi Saldo, Transfer, dan Tarik Tunai LinkAja Tanpa Kartu di BRI

Begini kemudahan isi saldo, transfer, dan tarik tunai LinkAja lewat BRI tanpa kartu biar transaksi harian Anda makin lancar. Berikut ulasannya.

Mau Tidur Lebih Nyenyak? Kata Desainer, Ganti Warna Cat Kamar Ini Sekarang

Sering merasa gelisah atau susah rileks saat mau tidur? Jangan-jangan, biang keladinya adalah warna cat dindingnya. Yuk, cek warna kamar tidurmu.

Lactacyd Hadirkan Pameran “Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2

​Lactacyd hadirkan pameran perawatan kulit "Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 yang digelar mulai tanggal 14-16 November 2025

Investasi Cerdas 2026: Ini 6 Fitur Rumah Paling Dicari Pembeli Saat Ini, Kata Zillow

Cek tren perumahan masa depan, jika Anda berencana menjual atau merenovasi rumah, fitur-fitur ini wajib Anda tahu. Simak ulasannya di sini.

Waspada Penipuan ATM Kripto dan Begini Cara Aman Melindungi Transaksi Anda

Cek cara mudah menghindari penipuan ATM kripto yang makin marak saat ini agar transaksi Anda tetap aman terkendali. Simak ulasannya di sini.

Strategi Menabung Cerdas agar Bisa Beli Motor Pertama Kamu, Sudah Siap?

Simak cara menabung cepat yang lebih terarah agar motor impian bisa kamu raih tanpa harus menunggu bertahun-tahun. Sudahkah Anda melakukannya?​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 15 November 2025: Waktunya Adaptasi

Berikut ramalan zodiak besok Sabtu 15 November 2025 membawa energi profesional yang menarik dalam urusan keuangan dan karier.   

Inilah Teknologi yang Dibutuhkan Perusahaan Besar

Lintasarta dukung kebutuhan teknologi untuk keperluan perusahaan besar. Apa itu? berikut detilnya