Keluarga

Bikin Ketiak Tambah Bau, Hindari 4 Cara Pakai Deodorant yang Salah Ini

Bikin Ketiak Tambah Bau, Hindari 4 Cara Pakai Deodorant yang Salah Ini

MOMSMONEY.ID - Inilah 4 cara pakai deodorant yang salah. Hindari ya, Moms!

Deodorant menjadi salah satu produk perawatan tubuh andalan bagi banyak orang untuk melawan bau badan tidak sedap.

Namun, apa jadinya jika bau badan masih semerbak padahal sudah memakai deodorant? Jika Anda masih mengalami bau badan meski sudah konsisten menggunakan deodorant, bisa jadi Anda telah melakukan kesalahan saat memakai deodorant.

Simak sampai akhir, berikut 4 cara pakai deodorant yang salah sebagaimana dilansir dari BeautyHub.PH.

Baca Juga: 6 Jenis Vitamin C dalam Produk Skincare, Mana yang Aman untuk Kulit Sensitif?

1. Menggunakan produk yang tidak tepat

Cara pakai deodorant yang salah pertama yaitu menggunakan produk yang tidak tepat.

Apakah Anda benar-benar membutuhkan deodorant atau justru antiperspirant? Serupa tapi tak sama, faktanya deodorant dan antiperspirant memiliki fungsinya masing-masing.

Deodorant diformulasikan untuk melawan atau menutupi bau badan. Sementara itu, antiperspirant memiliki fungsi utama mengurangi keringat dengan cara menyumbat kelenjar keringat di lapisan luar kulit untuk sementara. Jadi, jika Anda mengalami keringat berlebih di ketiak, pastikan untuk memilih antiperspirant alih-alih deodorant.

2. Memakai deodorant terlalu sedikit

Cara pakai deodorant yang salah kedua yaitu memakai deodorant terlalu sedikit.

Selain tidak berlebihan, Anda juga tidak boleh menggunakan deodorant terlalu sedikit. Jika deodorant yang Anda pakai tampak tidak berfungsi dengan baik, cobalah untuk mengoleskannya sedikit lagi. Umumnya, 2-3 oles deodorant sudah cukup untuk membantu melawan bau badan tidak sedap.

Awali dari bagian tengah ketiak yang bersih dan kering lalu arahkan ke arah luar ketiak. Adapun waktu terbaik untuk memakai deodorant yaitu pada malam hari sebelum tidur.

Baca Juga: Efektif! Ini 5 Cara Menurunkan Berat Badan 5 Kg dalam 1 Minggu

3. Langsung memakai baju saat deodorant belum kering

Cara pakai deodorant yang salah ketiga yaitu langsung memakai baju saat deodorant belum kering.

Tak sedikit orang yang langsung mengenakan baju saat ketiak masih basah oleh deodorant. Padahal, kebiasaan ini bisa menyebabkan noda pada pakaian dan meninggalkan rasa lengket.

Apabila Anda selalu terburu-buru, usahakanlah untuk memakai deodorant terlebih dahulu setelah selesai mandi. Dengan begini, masih ada waktu untuk mengeringkan deodorant tatkala Anda menggunakan skincare atau mengaplikasikan body lotion.

4. Mengoleskan deodorant pada ketiak yang basah

Cara pakai deodorant yang salah keempat yaitu mengoleskan deodorant pada ketiak yang basah.

Selalu ingat untuk tidak mengaplikasikan deodorant pada ketiak yang sudah berkeringat ya, Moms. Selain kotor, formula deodorant juga tidak akan bekerja sebagaimana mestinya saat Anda mengoleskannya pada ketiak yang basah.

Sebagai gantinya, oleskan deodorant pada ketiak yang bersih dan kering agar kulit mampu menyerap formula deodorant dengan maksimal. Jika Anda bersikeras untuk mengoleskan deodorant pada ketiak yang basah, maka formula atau pewangi dalam deodorant dapat berinteraksi dengan bakteri dan bahan kimia pada kulit. Pada gilirannya, hal ini bisa menimbulkan bau badan.

Moms, itulah 4 cara pakai deodorant yang salah. Apakah Anda masih sering melakukan kesalahan-kesalahan di atas? Jika iya, yuk perbaiki!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News