M O M S M O N E Y I D
AturUang

Berikut Strategi Maybank Pacu Bisnis UKM

Berikut Strategi Maybank Pacu Bisnis UKM
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Dalam memperkuat bisnis usaha kecil dan menengah (UKM), PT Bank Maybank Indonesia Tbk memperkuat strategi Customer Centricity dan memperluas jaringan kemitraan. Direktur Community Financial Services Maybank Indonesia Bianto Surodjo mengatakan, segmen UKM merupakan salah satu segmen bisnis yang paling penting dan strategis bagi Maybank Indonesia. 

Dalam mengembangkan bisnis UKM, Maybank tidak sekadar menyalurkan pembiayaan ke nasabah. Maybank Indonesia turut membangun ekosistem, memperkuat kemitraan, memberdayakan wirausaha di segmen UKM, serta mendorong pertumbuhan berkelanjutan. Menurut Bianto, pengembangan bisnis UKM dilakukan sejalan dengan misi Maybank Indonesia, yaitu ‘Humanising Financial Services’. 

Head of SME Banking Maybank Indonesia, David Wongso mengatakan, pada tahun ini bank akan meningkatkan penetrasi nasabah UKM melalui intensifikasi customer centricity (berpusat pada  nasabah) dengan lebih aktif mendekati pasar melalui berbagai aktivitas, diantaranya berpartisipasi aktif dalam B2B Expo, berkolaborasi dalam penyelenggaraan event di tingkat regional serta mengembangkan digitalisasi perbankan untuk UKM ’eBiz Maxi’, sehingga nasabah dapat mengajukan pinjaman kapan saja dan dimana saja tanpa harus datang ke cabang.  

Baca Juga: Sinergi untuk UMKM, Kemenko PM Gelar Uji Publik Program Berdaya Bersama

Strategi lain yang dikembangkan Maybank Indonesia untuk meningkatkan penetrasi nasabah adalah memperkuat kemitraan. David mengungkapkan, salah satu strategi yang akan dikembangkan untuk memperkuat kemitraan adalah meningkatkan kerja sama dengan B2B2B dan bersinergi dengan penyedia solusi bisnis seperti akuntan, konsultan pajak, atau SDM untuk menyediakan layanan UKM ke pelanggan mitra. 

“Maybank Indonesia juga akan mengoptimalkan beragam varian produk dan layanan yang disediakan untuk nasabah, seperti layanan Premier Wealth, Trade Finance, Internet Banking (M2u  dan M2E), untuk memenuhi seluruh kebutuhan customer akan layanan perbankan,” ujarnya mengutip siaran pers, Minggu (27/4).

Maybank Indonesia berkomitmen untuk terus memperkuat ekosistem dan komunitas UKM dengan membuka lebih banyak peluang kolaborasi, sehingga dapat mendorong kontribusi sektor UKM terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. 

Baca Juga: 64% UMKM Dikelola Perempuan, BCA Dorong Pengembangan Lewat Berbagai Inisiatif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Frozen Food Fair 1-15 November 2025, So Good Beli 2 Diskon Rp 10.000

Manfaatkan promo Alfamart Frozen Food Fair periode 1-15 November 2025 untuk belanja nugget dan sosis lebih hemat.

Harga Emas Hari Ini Rebound di tengah Pasar Saham Global Rontok

Investor mencari keamanan dalam emas, menyusul kemerosotan saham global akibat kekhawatiran seputar valuasi yang tinggi.

Tingkatkan Nilai Jual, BCA Edukasi Penenun Songket Pakai Pewarna Alam

Meningkatkan nilai jual songket: BCA ajarkan penenun Sumut teknik pewarna alam.                          

Promo Weekday Superindo & Hypermart 3-6 November, Es Krim Beli 1 Gratis 1-Diskon 50%

Promo Weekday hadir di Superindo dan Hypermart lo. Cek promo selengkapnya di sini sebelum belanja, Moms.

7 Manfaat Take Over Kredit untuk Ringankan Cicilan

Ingin cicilan lebih ringan? Temukan 7 manfaat take over kredit, dari suku bunga kompetitif hingga fasilitas bank baru. 

Cicilan KPR Berat? Ini Cara Take Over KPR untuk Angsuran Optimal

Meringankan angsuran KPR kini lebih mudah. Pelajari penawaran take over KPR BCA, bunga kompetitif, dan keuntungan lainnya untuk keuangan stabil. 

Ini Sederet Kesalahan Dropshipper yang Bikin Bisnis Gagal Cuan

Pelajari 7 kesalahan umum dropshipper pemula yang sering membuat bisnis online gagal cuan.                   

Karyawan Kontrak Bisa Punya Rumah? Ini 2 Program KPR Subsidi

Karyawan kontrak dan outsourcing kini bisa punya rumah! Pahami syarat KPR FLPP dan BP2BT, program subsidi pemerintah untuk MBR. 

Cara Edit Foto Setara DSLR Hanya di Smartphone yang Hasilkan Foto Lebih Aesthetic

Ara edit foto setara DSLR di smartphone bisa dilakukan dengan menambahkan kontras dan bereksperimen dengan kejernihan. 

Panduan Keuangan untuk Pekerja Outsourcing, Jaga Arus Kas Tetap Sehat

Strategi finansial penting bagi pekerja outsourcing. Temukan tips cerdas agar tetap stabil, punya dana darurat, dan terhindar dari utang.