M O M S M O N E Y I D
Bugar

Berapa Normal Gula Darah untuk Wanita? Cek Jawabannya di Sini

Berapa Normal Gula Darah untuk Wanita? Cek Jawabannya di Sini
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Gula darah atau glukosa merupakan sumber energi utama bagi tubuh. Tingkat gula darah yang seimbang sangat penting untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan, termasuk bagi wanita. Namun, banyak yang bertanya-tanya, berapa sebenarnya normal gula darah untuk wanita?

Tingkat gula darah yang dianggap normal dapat bervariasi tergantung pada keadaan tubuh. Misalnya, tingkat gula darah sebelum makan berbeda dengan tingkat setelah makan. Begitu juga, dalam menentukan tingkat gula darah normal berdasarkan jenis kelamin, sebenarnya tidak ada perbedaan yang mencolok antara wanita dan pria.

Baca Juga: 11 Tanda Tubuh Anda Alami Gula Darah Tinggi, Wajib Waspada ya

Bersumber dari American Diabetes Association, batas normal kadar gula darah untuk wanita ataupun pria dewasa yang sehat adalah sebagai berikut:

  • Sebelum makan, kadar gula darah normal berkisar antara 70-130 miligram per desiliter.
  • Setelah makan, kadar gula darah akan naik hingga kurang dari 140 miligram per desiliter dalam waktu 2 jam.
  • Dalam keadaan puasa selama delapan jam, kadar gula darah normal adalah kurang dari 100 miligram per desiliter.
  • Menjelang tidur, kadar gula darah normal berkisar antara 100-140 miligram per desiliter.

Baca Juga: Konsumsi Jus Ini Bisa Menurunkan Darah Tinggi dengan Cepat lo

Nah, itulah kadar normal gula darah untuk wanita. Untuk menjaga gula darah tetap normal, Anda dapat mengikuti beberapa langkah berikut:

  • Makan makanan yang kaya serat, seperti buah, sayuran, dan biji-bijian, serta mengurangi asupan makanan olahan dan tinggi gula.
  • Berolahraga secara teratur dapat membantu tubuh menggunakan insulin dengan lebih efektif.
  • Mengelola stres dengan teknik relaksasi seperti meditasi atau yoga.
  • Pengukuran gula darah secara teratur dapat membantu Anda memantau dan mengatur tingkat gula darah.

Dengan memahami normal gula darah untuk wanita, Anda dapat mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menjaga keseimbangan gula darah dan kesehatan secara keseluruhan. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Pizza Hut Terbaru, Paket 2 Pizza Spesial untuk Momen Payday Makin Seru

Rayakan Payday dengan 2 Pizza Hut sekaligus. QU4RTZA dan Stuffed Crust Pizza siap menemani, cek pilihan pinggirannya sekarang.

Darurat Virus Nipah di India, Waspadai Gejala & Bahaya Kematian yang Mengintai

Situasi darurat Virus Nipah di India memicu kekhawatiran. Ini gejala lengkap dari infeksi ringan hingga koma, serta bahaya yang mengintai.

Rekomendasi HP Oppo Termurah di Januari 2026: Mulai 1 Jutaan dan Performa Ciamik

Ingin HP Oppo murah tapi tangguh di 2026? Beberapa model hadir dengan sertifikasi IP54 dan daya tahan baterai hingga 5 tahun.

MSCI Ancam Saham Indonesia Masuk Frontier Market, Seberapa Buruk Dampaknya?

Penyebab utama penurunan IHSG dipicu pengumuman MSCI mengenai penentuan kriteria saham yang akan masuk indeks mereka. 

Dynamite Kiss dan 6 Drakor Ini Punya Adegan Ciuman Paling Intim, Berani Nonton?

Deretan drakor ini menyajikan adegan ciuman paling panas dan intim. Temukan rekomendasi drama dewasa yang wajib ditonton!

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (28/1/2026).​Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 28 Januari 2026 Melonjak Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.968.000 Rabu (28/1/2026), naik Rp 52.000 dibanding harga Selasa (27/1/2026).

IHSG Ada Peluang Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Asal Usul Es Gabus yang Viral Lagi, Intip Resep Praktisnya di Rumah

Fenomena es gabus berbahan spons viral, tapi bagaimana dengan yang asli? Ungkap asal usul dan resep sederhana untuk es gabus jadul Anda.

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Rabu (28/1/2026). Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.