M O M S M O N E Y I D
Santai

Beragam Genre, 6 Film Ini Bertema Scam dan Penipuan Loh

Beragam Genre, 6 Film Ini Bertema Scam dan Penipuan Loh
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Biar enggak tertipu, yuk tonton beberapa rekomendasi film scam atau penipuan berikut. 

Beberapa film bahkan secara terang-terangan menceritakan tentang segala proses dan strategi untuk melakukan scam.

Scam adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan skema penipuan yang biasanya terjadi dalam dunia bisnis dan bertujuan untuk mengambil uang atau barang lainnya.  

Ini dia daftar beberapa rekomendasi film yang memiliki tema tentang scam atau penipuan dengan cerita menarik untuk ditonton.

Baca Juga: Tampil Seksi di The Expendables 4, Tonton 5 Film Megan Fox Lainnya Ini

The Wizard of Lies

Film ini mengikuti kisah keruntuhan Bernie Madoff yang merupakan broker dan penasihat finansial andal di Amerika.

Ia harus mengalami kerugian sebanyak US$ 65 juta setelah ditipu dengan menggunakan skema Ponzi oleh orang yang tidak diduganya selama ini.

Focus

Dibintangi oleh Will Smith dan Margot Robbie, film ini juga merupakan salah satu film scam atau penipuan yang menyajikan banyak trik penipuan yang mencengangkan.

Kisah dari film ini bermula ketika Nicky yang merupakan seorang penipu andal harus bertemu kembali dengan sang mantan kekasih yang pernah ajari banyak teknik penipuan. Namun, kini mantan kekasihnya kembali untuk mengungkapkan rahasia dan rencana penipuan barunya.

Baca Juga: Penuh Gairah, Tonton 6 Serial Romantis Dewasa Netflix Ini Bareng Pasangan

The Tinder Swindler

Film dokumenter yang meraih popularitas tinggi di Netflix ini juga merupakan salah satu film yang menceritakan tentang scam alias tipu menipu.

Simon Leviev dengan pesona dan ketampanannya ternyata merupakan seorang penipu ulung yang melakukan aksinya dalam dunia dating online, Tinder.

Ia mengaku sebagai orang kaya raya dan mengelabuhi banyak gadis cantik untuk memberikan hartanya.

Catch Me If You Can

Penipu andal yang memiliki keahlian dalam dunia penipuan, Frank Abagnate melakukan banyak cara untuk bisa mendapatkan uang dan kekayaan.

Skema scam yang ia lakukan adalah dengan menyamar menjadi seorang yang kaya dan mulai menipu orang-orang kaya. Karena telah menyebabkan banyak kerugian yang banyak, aksi penipuan yang dilakukan Frank ini menjadi kasus kriminal.

Bahkan, FBI turut turun tangan untuk bisa menangkap Frank yang bisa melakukan segala trik scam yang tidak masuk akal.

Baca Juga: Untuk Dewasa, 5 Film Animasi Dewasa Ini Bukan buat Anak-Anak ya

FYRE: The Greatest Party That Never Happened

Film dokumenter yang satu ini membahas tentang sebuah festival besar di tahun 2017. Festival ini disebut-sebut menjadi salah satu festival terbesar dan termewah pada saat itu.

Cuma, siapa sangka bahwa kurang matangnya konsep dari event organizer pelaksana festival membuat banyak kekacauan sebelum festival ini terlaksana. Film scam ini cocok ditonton bagi para penggemar acara konser biar enggak kena tipu, ya.

The Wolf of Wall Street

Salah satu film dengan tema scam yang wajib ditonton adalah film yang turut dibintangi Leonardo DiCaprio ini. Film ini menceritakan tentang kehidupan nyata Jordan Belfort yang merupakan seorang broker yang kaya raya. 

Tapi, di balik semua kekayaan yang ia miliki tersebut, ada kejahatan dan kriminalitas lain yang ia lakukan bersama dengan temannya. Scam hingga korupsi adalah beberapa tindak kriminalitas yang dilakukan oleh Jordan Belfort.

Itu rekomendasi judul-judul film bertema scam atau penipuan yang wajib ditonton semua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy M14 Gunakan Kapasitas Baterai 6.000 mAh, Cek Spesifikasi Lainnya

Samsung Galaxy M14 jadi salah satu HP murah yang usung kapasitas baterai 6.000 mAh, lebih unggul dari Redmi 12 yang hanya bawa baterai 5.000 mAh.

Cara Menambahkan Akun WhatsApp Kedua Dalam Satu HP Android

Cara menambahkan akun WhatsApp kedua di dalam satu HP Android bantu produktivitas para pengguna. WhatsApp rilis serangkaian fitur baru tahun ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Senin 23 November 2025

Ramalan zodiak hari ini Senin 24 November 2025, segera pahami arah energi kosmik yang besar, terutama terkait keuangan dan karier. 

Jadwal KRL Solo-Jogja pada 24-28 November 2025, Tandai Jamnya di Sini

Segera cek jadwal KRL Solo-Jogja terbaru untuk 24-28 November 2025 yang bisa kamu catat sekarang juga! Yuk, lihat jam paling malam di sini.

Jadwal KRL Jogja-Solo pada 24-28 November 2025, ke Mana Minggu Ini?

Jadwal terbaru KRL Jogja-Solo untuk tanggal 24-28 November 2025 yang bisa kamu cek jam malamnya di sini. Ayo, lihat jam keberangkatannya di sini.

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!