M O M S M O N E Y I D
Santai

Benarkah Musim Hujan di Indonesia Mulai November 2023, Begini Prediksi BMKG!

Benarkah Musim Hujan di Indonesia Mulai November 2023, Begini Prediksi BMKG!
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika memprediksi awal musim hujan di Indonesia akan terjadi pada November 2023. Namun musim hujan tidak serentak di seluruh wilayah ya!

Adapun peruode puncak musim hujan diprediksi terjadi pada Januari dan Februari 2023. Sehingga dapat dikatakan musim hujan pada tahun 2023/2024 ini datang lebih lambat dibanding biasanya. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Skincare untuk Mengatasi Jerawat Punggung, Semuanya Merek Lokal!

“Namun curah hujan yang turun pada periode musim hujan 2023/2024 pada umumnya diprediksi akan normal dibanding biasanya,” ungkap Kepala BMKG Dwikorita Karnawati yang dikutip Momsmoney pada Kamis, 20 September 2023. 

Nah awal musim hujan umumnya terkait dengan peralihan Angin Monsun Australia menjadi Angin Monsun Asia. Berdasarkan prediksi BMKG angin timuran atau Monsun Australia ini masih tetap aktif hingga November 2023 terutama di Indonesia bagian selatan. Sehingga angin barat atau Monsun Asia datang lebih lambat. 

Saat ini beberapa daerah terkonfirmasi mulai mengalami musim hujan yaitu sebagian besar Aceh, sebagian besar Sumatera Utara, sebagian Riau, Sumatera Barat bagian tengah dan sebagian kecil Kepulauan Riau. 

Selanjutnya musim hujan akan tiba di Sumatera bagian tengah dan selatan. Lalu hampir secara berurutan diikuti oleh Kalimantan, Jawa kemudian akan terjadi musim hujan di seluruh Indonesia periode Maret hingga April 2024. 

Adapun gangguan iklim El Nino sejak Mei 2023 terus berkembang mencapai level moderat sejak akhir Juli 2023. Konsisi El Nino moderat ini diprediksi bertahan hingga awal 2024. 

Plt. Deputi Bidang Klimatologi BMKG Ardhasena Sopaheluwakan mengatakan pada September 2023 daerah yang akan memasuki musim hujan adalah sebagian Sumatera Berat dan Riau bagian selatan. 

Kemudian pada Oktober 2023 daerah yang akan memasuki musim hujan adalah Jambi, Sumatera Selatan bagian utara, Jawa tengah bagian selatan, sebagian wilayah Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah bagian barat dan sebagian besar Kalimantan Timur. 

Baca Juga: Sering Mood Swing? Ini 5 Cara Mencegah Mood Swing yang Mengganggu

Pada November 2023 daerah yang akan memasuki musim hujan adalah Sumatera Selatan, Lampung, sebagian besar Banten, Jakarta, Jawa Barat, sebagian besar Jawa Tengah, sebagian Jawa Timur, Bali, sebagian kecil NTB, sebagian kecil NTT, Sulawesi Utara, Gorontali, sebagian Sulawesi Selatan, Maluku Utara bagian utara dan Papua Selatan bagian selatan. 

Daerah yang baru memasuki musim hujan pada Desember 2023 adalah sebagian besar Jawa Timur bagian utara, sebagian wilayah NTB, sebagian NTTm sebagian besar Sulawesi Tenggara dan sebagian Maluku. 

Adapun daerah yang diprediksi mengalami curah hujan di bawah normal adalah sebagian kecil Sumatera Utara, Lampung bagian selatan, sebagian kecil Banten, sebagian kecil Jawa Barat, Jawa Tengah bagian timur, Jawa Timur bagian selatan, sebagian Kalimantan Barat, sebagian NTT, Sulawesi Tengah bagian utara, Papua Barat bagian selatan dan Papua bagian barat,

Wilayah yang diperkirakan mengalami curah hujan di atas normal adalah Aceh bagian selatan, Sumatera Utara bagian utara, Riau bagian utara, Sumatera Barat bagian selatan, Jambi bagian utara, Bengkulu bagian utara, Sumatera Selatan bagian barat, Banten bagian selatan, Sulawesi Tengah bagian selatan dan Sulawesi Tenggara bagian selatan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Solo–Jogja untuk 3-4 Januari 2026, Ini Akhir Jam Tambahannya

Berikut jadwal KRL Solo Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur menuju Yogyakarta untuk 3-4 Januari 2026. Cek akhir jam tambahannya.

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.