M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Begini Cara Merawat dan Membersihkan Lantai Kamar Mandi Supaya Tidak Mudah Licin

Begini Cara Merawat dan Membersihkan Lantai Kamar Mandi Supaya Tidak Mudah Licin
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID -  Lantai kamar mandi yang licin cukup berbahaya bagi penggunanya. Maka penting bagi Moms untuk tahu cara membuat lantai kamar mandi yang licin jadi tidak mudah licin!

Melansir Tidy Floor, sebenarnya jika Anda membersihkan kamar mandi setiap hari maka lantai kamar mandi Anda tidak akan licin. Namun banyak orang yang melakukan kesalahaan saat membersihkan kamar mandi sehingga lantai tetap licin. 

Baca Juga: Ini Lo Alasan Kenapa Makan dengan Siku Di Meja Dianggap Tidak Sopan

Cara membersihkan kamar mandi yang tepat dan membuat lantai kamar mandi tidak licin adalah menggunakan sabun cuci piring, cuka atau produk pembersih lantai khusus lantai yang mudah licin. 

Cara membuat lantai kamar mandi tidak licin dengan cuka
Salah satu cara yang cukup populer untuk membuat lantai kamar mandi tidak mudah licin yaitu dengan menggunakan cuka. Selain membersihkan cuka juga berfungsi sebagai disinfektan dan penghilang bau pada lantai kamar mandi. 

Caranya cukup mudah lo! Pertama siapkan cuka, air panas, semprotan, garam, sabun cuci piring, spons dan kain kering. Kedua campurkan air dan cuka, kemudian tambahkan satu tutup botol garam dan dua sendok makan sabun cuci piring. 

Kedua, semprotkan campuan tersebut ke seluruh permukaan lantai. Utamakan pada celah-celah lantai. Kemudian diamkan selama 10 menit. Ketiga, lap seluruh lantai hingga tidak ada sisa cairan pembersih. 

Langkah keempat, bilas lantai kamar mandi dengan air bersih hingga lantai tidak terasa licin lagi. Jika diperlukan gosok lantai kemudian diamkan hingga kering. 

Cara membuat lantai kamar mandi tidak licin dengan air sabun

Cara paling mudah membuat lantai kamar mandi tidak mudah licin adalah membersihkannya dengan air sabun. Namun Anda harus membersihkan lantai kamar mandi secara rutin satu hari sekali. 

Pertama, siapkan air, sabun cuci piring, sikat lantai, semprotan dan kain. Kedua, campurkan air dengan sabun cuci piring di botol seprot. Ketiga, semprotkan campuran air sabun ke lantai dan gosok dengan sikat lantai. 

Keempat, bilas lantai kamar mandi dengan air bersih. Sikat lagi jika diperlukan dan pastikan tidak ada sisa sabun di lantai. Kemudian segera keringkan dengan kain kering yang bersih. 

Baca Juga: The Summer I Turned Pretty dan 4 Serial Ini Bertema Cinta Segitiga, Rumit Banget

Cara membuat lantai kamar mandi tidak licin dengan perasan lemon

Perasan lemon juga cukup efektif untuk membuat lantai kamar mandi tidak mudah licin. Perasan lemon bisa berfungsi sebagai pemutih lantai dan menghilangkan licin. 

Pertama, siapkan seluruh bahan yang dibutuhkan. Bahan-bahan tersebut antara lain semprotan, perasan lemon, spons, air hangat dan kain kering. Kedua, tuangkan perasan lemon ke dalam botol semprot sesuai dengan kebutuhan. 

Ketiga, semprotkan perasan lemon ke lantai dan diamkan selama lima menit. Perasan lemon akan membersihkan minyak yang membuat lantai licin. 

Langkah selanjutnya, setelah lima menit lap lantai kamar mandi dengan spons yang lembap. Jika lantai masih licin, gosok kembali lantai. Setelah itu bilas dengan air hangat Setelah itu keringkan dengan kain kering. 

Demikian cara membuat lantai kamar mandi tidak mudah licin. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.