MOMSMONEY.ID – Buat moms yang suka berpergian menggunakan taksi, lagi ada promo nih dari PT Bank Central Asia Tbk (BCA). BCA tengah memberikan diskon hingga Rp 75.000 bagi pengguna kartu kredit yang ingin bepergian menggunakan taksi Blue Bird.
Promo diskon di Blue Bird ini berlaku hingga 31 Agustus 2021. Tentu saja, ada sederet syarat untuk mendapatkan diskon tersebut, ingin tahu lebih lanjut moms? Simak syarat dan ketentuan di bawah ini.
Baca Juga: Bunga Deposito Mandiri dan BRI, Senin 16 Agustus 2021
- Berlaku untuk transaksi dengan kartu kredit BCA Visa Corporate di aplikasi MyBlueBird.
- Diskon hingga Rp 75.000 ini berlaku pada hari Senin hingga Jumat dengan kode promo RIDEWITHVISA
- Berlaku untuk pemesanan taxi Bluebird dan Silverbird melalui aplikasi My Bluebird baik booking maupun easy ride.
- Setiap customer hanya dapat menggunakan 1 kali promo selama periode program.
- Tidak dapat digabungkan dengan prom promosi lainnya.
- Pembayaran berlaku dengan minimum transaksi di aplikasi MyBluebird dengan ketentuan sebagai berikut :
i) Rp 10.000 untuk easy ride
ii) Rp 15.000 di Palembang, Manado, Padang, Batam, Surabaya,Pekanbaru, Lombok, Cilegon
iii) Rp 20.000 di Jakarta, Semarang, Makassar, Bandung, Yogyakarta
Baca Juga: Cara gampang membeli voucer token listrik di M-Banking dan ATM BCA
iv) Rp 25.000 di Medan
v) Rp 30.000 di Bali dan Belitung
vi) Rp 50.000 untuk Silverbird.
Selanjutnya: Usai Hari Kemerdekaan ke-76, IHSG Bangkit ke Level 6.109
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News