Santai

Arti Dibalik Warna Khas Dekorasi Natal, Bukan Cuma Merah dan Hijau Loh

Arti Dibalik Warna Khas Dekorasi Natal, Bukan Cuma Merah dan Hijau Loh

MOMSMONEY.ID - Pernah penasaran dengan arti warna-warna ornamen saat Natal? Ketahui beberapa artinya di sini. Natal adalah perayaan Hari Kelahiran Yesus bagi penganut Kristiani.

Menjelang Natal akan dipasang beragam ornamen Natal dari pohon Natal dan ornamen hiasannya. 

Namun jika dilihat secara teliti, ornamen Natal selalu memiliki warna-warna khasnya sendiri.

Ingin tahu apa arti di balik warna khas Natal? Cari tahu jawabannya, yuk.

Baca Juga: 6 Ide Kreasi Pohon Natal Kreatif dan Unik Buat yang Belum Punya Pohon Natal

Merah

Dari mulai ornamen Natal hingga busana Natal akan banyak didominasi oleh warna merah. Lalu apa arti warna merah sehingga lekat dengan hari raya Natal?

Mengutip laman Southern Living, warna merah diibaratkan sebagai darah Yesus yang terlahir ke dunia sebagai manusia biasa.

Selain itu, warna merah juga memiliki arti sebagai warna cinta yang romantis dan penuh semangat. Warna merah juga identik karena legenda Santa Claus menggunakan busana berwarna merah.

Hijau

Selain merah, warna hijau juga tak bisa dilepaskan dari warna Natal. Warna hijau adalah lambang kehidupan yang abadi seperti pohon pinus. Yang meski ketika musim dingin dan semua tumbuhan layu, menguning, dan mati, pohon pinus masih punya warna hijau segar.

Hal itu juga dikaitkan dengan representasi Tuhan Yesus yang hidupnya kekal dan abadi. Selain berarti kehidupan, warna hijau juga dianggap sebagai warna keberuntungan, kesehatan, dan kemakmuran.

Baca Juga: 6 Inspirasi Ide Hampers Natal Unik dan Anti Mainstream

Putih

Warna putih juga sering kali diasosiakan dengan hiasan dan ornamen Natal. Hal itu disebabkan karena Natal selalu hadir di musim salju.

Sehingga banyak orang yang mengingat salju berwarna putih dan juga Natal dalam satu waktu. Warna putih pun juga melambangkan kesucian, terang, cahaya, dan ketenangan yang diharapkan bisa dirasakan saat Natal tiba.

Emas

Selanjutnya ada warna emas yang juga banyak dijadikan ornamen hiasan Natal. Warna emas biasanya juga dipadukan dengan warna silver sebagai hiasan gantungan pohon Natal. Ada makna sendiri dari warna emas ini, loh.

Warna emas adalah representasi dari kado emas yang dibawa oleh orang-orang bijak ke kandang Betlehem saat Yesus dilahirkan. Warna emas yang berkilau juga menunjukkan gambaran bintang terang yang menuntun para orang bijak menyambut kelahiran Yesus.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tayangan Serial dan Film Natal di Netflix

Ungu 

Selain warna-warna di atas, warna ungu juga sering dijadikan warna hiasan Natal. Menurut laman Reader’s Digest, warna ungu adalah simbol dari perayaan Adven sebelum Natal.

Adven adalah masa tenang yang digunakan umat Kristiani untuk mempersiapkan diri menyambut kedatangan Yesus. Di samping itu, warna ungu juga disimbolkan sebagai warna mewah, keajaiban, dan kekayaan.

Biru

Dalam kepercayaan Kristiani yang mempercayai kehadiran Bunda Maria sebagai ibu Yesus, warna biru ini melambangkan kehadiran-Nya.

Warna ini digunakan sebagai bentuk penghormatan pada Bunda Maria yang mengandung dan melahirkan Yesus ke dunia. Dalam kisah Alkitab, warna biru pada masa itu adalah salah satu warna mahal dan jarang ditemui, loh.

Pink

Pernah mendengar istilah Pinkmas? Istilah yang populer baru-baru ini adalah istilah yang digunakan untuk menyebut dekorasi pink atau merah muda pada dekorasi Natal.

Dipopulerkan oleh para kaum muda, banyak dekorasi Natal yang kini dibuat dengan warna merah muda, loh.

Pink pun juga masuk dalam salah satu warna khas Natal, sebab warna ini menyimbolkan tanda cinta kasih, keceriaan, dan kesegaran yang dirasa cocok dengan suasana Natal.

Nah, itulah tadi arti warna-warna khas Natal baik dari segi dekorasi maupun hiasannya. Jangan lupa gunakan warna-warna tersebut, ya!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cek Apa Saja Kebiasaan dan Sifat Genetik yang Diwariskan Ibu & Ayah ke Anaknya

Berikut ada daftar beberapa kebiasaan hingga sifat genetik yang diwariskan oleh ibu dan anak kepada anaknya.

 

Tonton 5 Film Tentang Single Mom Ini Jika Mau Tahu Beratnya Jadi Ibu Tunggal

Beberapa rekomendasi film-film yang menampilkan kisah kehidupan para ibu tunggal atau single mom.   

Penjelasan Beige Flag, Antara Red Flag dan Green Flag dalam Hubungan

Ketahui apa itu penjelasan tentang beige flag yang merupakan istilah di tengah-tengah red flag dan green flag.

Pelajari Cara Mengasuh Anak Lewat 4 Buku Parenting Populer Ini Moms

Coba baca beberapa rekomendasi buku-buku parenting berikut ini sebagai bekal calon orang tua untuk mengasuh anak.

Rekomendasi 6 Film Remaja Penuh Lika-Liku dan Drama

Berikut ada beberapa rekomendasi film yang populer bertema kehidupan remaja penuh lika-liku.        

7 Macam Makanan yang Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi dalam Tubuh

Anda punya riwayat kolesterol tinggi? Beberapa macam makanan yang ampuh turunkan kolesterol tinggi dalam tubuh ini, patut dipertimbangkan!

7 Obat Alami Penurun Kolesterol Tinggi yang Paling Cepat

Ternyata ada beberapa rekomendasi obat alami penurun kolesterol tinggi yang paling cepat. Intip daftarnya di sini!

14 Cara Cepat dan Alami Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi dalam Tubuh

Layak untuk Anda coba terapkan. Inilah sejumlah cara cepat dan alami menurunkan kadar gula darah tinggi dalam tubuh!

6 Makanan Sehat untuk Menghasilkan Sperma Berkualitas, Coba Konsumsi yuk

Ada beberapa jenis makanan sehat yang bisa mulai dikonsumsi jika Anda ingin meningkatkan kesehatan sperma secara alami.

Ini Dia Tips Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi yang Patut Dicoba

Ada sejumlah tips alami untuk menurunkan kadar gula darah tinggi. Mari cari tahu selengkapnya di sini!