M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Ide Kreasi Pohon Natal Kreatif dan Unik Buat yang Belum Punya Pohon Natal

6 Ide Kreasi Pohon Natal Kreatif dan Unik Buat yang Belum Punya Pohon Natal
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Beberapa ide pohon Natal unik berikut bisa dijadikan inspirasi untuk membuat pohon Natal kreatif di rumah.

Tak semua orang yang merayakan Natal bisa memiliki pohon Natal untuk dipasang di rumah.

Namun tak perlu khawatir lagi, ada beberapa ide pohon Natal unik yang bisa dibuat sendiri di rumah, walau tak punya pohon Natal.

Jadi aksesoris penting untuk rayakan Natal, berikut ada beberapa ide pohon Natal unik dan kreatif yang bisa dipasang dengan cepat dan mudah di rumah.

Baca Juga: 6 Film Kristiani Ini Bisa Jadi Alternatif Tontonan Jelang Natal

Pohon Natal kaktus

Bagi yang memiliki kaktus dalam ukuran besar, maka ubahlah kaktus tersebut menjadi pohon Natal. Hiaslah kaktus besar tersebut dengan ornamen Natal serta lampu-lampu Natal di sekitarnya.

Namun, jika tidak memiliki kaktus berukuran besar, kaktus mini yang ada di kamar pun juga bisa dilengkapi dengan ornamen Natal sebagai pohon Natal mini.

Pohon Natal rustic

Desain pohon Natal rustic ini cocok bagi yang menyukai desain minimalis dan rustic, tentunya. Bagi yang bosan dengan konsep pohon Natal berwarna hijau, maka bisa mencoba untuk membuat sendiri pohon Natal ini.

Caranya, hanya dengan menyediakan batang-batang pohon dengan ukuran berbeda. Batang pohon ini tempelkan atau gantungkan pada tembok dengan bentuk pohon Natal. Kemudian, hias dengan ornamen Natal serta lampu berwarna kuning hangat.

Baca Juga: 6 Inspirasi Kado Natal untuk Pecinta Gadget dan Teknologi

Pohon Natal foto

Jika menyukai fotografi, ide pohon Natal ini bisa dicoba. Memiliki banyak foto dari orang yang di sayang juga bisa digunakan untuk membuat pohon Natal. Tempelkan foto-foto momen berharga selama setahun bersama orang yang di sayang di dinding.

Aturlah foto-foto tersebut hingga menyerupai pohon Natal. Tambahkan lampu berwarna hangat sebagai pelengkap yang menambah kehangatan Natal.

Pohon Natal daun

Daun-daun hiasan yang dijual secara bebas secara online dengan harga terjangkau juga bisa diubah menjadi pohon Natal. Aturlah daun-daun plastik tersebut menyerupai bentuk pohon Natal berwarna hijau di dinding.

Setelahnya jangan lupa untuk melengkapinya dengan lampu Natal, serta ornamen Natal jika ingin menambah keceriaannya.

Baca Juga: Tak Cuma Make Up, Coba Kasih 6 Kado Natal Kecantikan Ini untuk Sahabat

Pohon Natal kado

Menjadi salah satu ide pohon Natal menarik dan mudah, cobalah untuk menumpuk beberapa kado Natal menyerupai pohon Natal.

Tumpukan kado yang digunakan bisa di desain dengan kertas kado senada berwarna hijau atau putih dan warna identik Natal lainnya. Jangan lupa untuk menambahkan beberapa ornamen hiasan pohon Natal lainnya serta lampu Natal warna-warni.

Pohon Natal buku

Pohon Natal ini cocok bagi yang gemar membaca dan memiliki banyak tumpukan buku di rumah maupun ruangan kamar. Cara membuat pohon Natal ini juga sederhana, cukup menumpuk beberapa buku bacaan menyerupai bentuk pohon Natal.

Bentuklah buku-buku dalam tatanan yang rapi, kokoh, dan estetik. Terakhir tambahkan lampu Natal untuk menambah kesan Natal dari pohon Natal unik ini.

Itulah beberapa ide pohon Natal unik dan kreatif yang bagi Anda belum mempunyai pohon Natal di rumah. Selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Sassuolo vs Juventus di Serie A, Rabu 7 Januari 2026: Jay Idzes Main?

Simak jadwal pertandingan Sassuolo vs Juventus pekan ke-19 Serie A 2025/2026, Rabu 7 Januari 2026 pukul 02.45 WIB di Mapei Stadium.

Biru Dingin Diprediksi Akan Jadi Tren Utama di 2026, Ini Cara Menggunakannya

Simak tren warna biru dingin yang diperkirakan akan mendominasi interior dan gaya hidup di tahun 2026 serta cara untuk mengaplikasikannya.

Tren Dekorasi Jendela 2026 yang Membuat Rumah Lebih Hangat dan Berkarakter

Yuk, simak tren dekorasi jendela 2026 yang lebih hangat, detail, dan fungsional untuk rumah modern agar terlihat rapi, estetik, dan nyaman.

8 Tren Desain Dapur 2026 yang Lebih Fungsional dan Nyaman untuk Hunian Modern

Yuk, kita lihat tren desain dapur 2026 yang mengutamakan fungsi, warna hangat, bahan alami, dan fitur kesehatan untuk rumah modern kamu.&l

Produk Herbal Mirip dengan Medis, Benarkah?

Ada anggapan penggunaan produk herbal yang dianggap sama dengan obat medis. Benarkah hal itu?       

Kebiasaan Hemat di 2026 yang Membuat Keuangan Lebih Aman Tanpa Terlihat Pelit

Berikut kebiasaan hemat di 2026 yang bisa bantu jaga keuangan tetap stabil, tenang, dan adaptif di tengah biaya hidup yang terus meningkat.  

Awas dengan Link Pembatalan Transaksi Palsu, Ini Cara Aman Hindari Modusnya

Yuk, simak link pembatalan transaksi palsu semakin banyak dan mengincar pengguna perbankan digital. Kenali ciri-cirinya supaya tidak jadi korban.  

8 Mitos tentang Kolesterol yang Tidak Perlu Dipercaya

Ini, lho, beberapa mitos tentang kolesterol yang tidak perlu dipercaya. Apa saja, ya? Intip selengkapnya di sini!

3 Manfaat Makan Bawang Putih saat Pilek, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa manfaat makan bawang putih saat pilek. Kira-kira apa saja, ya?                 

Siapa Darren Fletcher? Ini Sosok Pelatih Sementara Manchester United di Liga Inggris

Simak arah baru Manchester United bersama Darren Fletcher, mulai taktik bermain hingga tantangan berat saat tandang ke Burnley.