M O M S M O N E Y I D
Bugar

Apakah Jus Tomat Buruk untuk Asam Urat atau Tidak? Cari Jawabannya di Sini

Apakah Jus Tomat Buruk untuk Asam Urat atau Tidak? Cari Jawabannya di Sini
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Apakah jus tomat buruk untuk asam urat atau tidak? Tomat memang rendah purin tapi mengandung kadar glutamat yang tinggi.

Glutamat merupakan asam amino yang sering ditemukan dalam makanan tinggi purin. Glutamat bisa meningkatkan proses yang menyebabkan kadar asam urat yang lebih tinggi. 

Kadar asam urat yang tinggi dalam darah dapat menyebabkan pembentukan kristal urat di sekitar sendi.

Dr. Anita C. Chandrasekaran, seorang dokter penyakit dalam di Hartford Healthcare Medical Group, menjelaskan, ada penelitian tahun 2015 yang menemukan bahwa tomat merupakan makanan pemicu asam urat.

“Tomat menempati urutan keempat yang paling sering dilaporkan dalam sampel 2.051 orang. Studi tersebut menemukan hubungan antara konsumsi tomat dan kadar asam urat yang lebih tinggi,” ujarnya.

Baca Juga: Cuaca Panas Bisa Jadi Penyebab Asam Urat Kambuh Lo, Lakukan Langkah Berikut Ini!

Simak informasi lebih lanjut yang memuat tentang jus tomat untuk  pasien asam urat yang bersumber dari Verywellhealth.com:

Apakah tomat tinggi purin?

Makanan tinggi purin dan makanan manis akan membuat kadar asam urat naik. Tomat memang memiliki kadar purin yang rendah, tetapi mengandung kadar glutamat yang tinggi. 

Kandungan inilah yang menyebabkan kadar asam urat yang lebih tinggi. Produk tomat seperti jus, pasta, saus, dan kecap juga mengandung gula dan zat aditif tambahan yang dapat memperburuk asam urat. 

Cara mengetahui apakah jus tomat memperburuk asam urat

Cara terbaik untuk mengetahui apakah tomat menyebabkan gejala asam urat adalah dengan tidak mengonsumsi tomat selama beberapa minggu untuk melihat apakah gejalanya membaik. Jika tomat menyebabkan asam urat kambuh, maka Anda harus berhenti konsumsi jus tomat dan produk tomat lainnya.

Baca Juga: Manfaat Vitamin C untuk Pasien Asam Urat, Bantu Cegah Kambuh

Apa yang harus dikonsumsi penderita asam urat selain jus tomat?

Tomat merupakan makanan bergizi yang dapat memberikan berbagai manfaat bagi penderita asam urat. Hal ini karena tomat kaya akan vitamin C dan likopen, zat yang dapat meredakan peradangan.

Namun, tetap batasi konsumsinya karena ada glutamat yang juga bisa memicu asam urat. Sebagai alternatif, konsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya akan vitamin C dan likopen seperti:

  • Asparagus 
  • Brokoli 
  • Kembang kol
  • Jeruk bali
  • Jambu biji 
  • Kubis 
  • Mangga
  • Kesemek 
  • Kubis ungu
  • Semangka
  • Bit
  • Terong 
  • Labu

Itu dia ulasan singkat yang meringkas tentang jus tomat untuk pasien asam urat yang penting untuk dipahami.

Selanjutnya: PPh UMKM 0,5% Bakal Berlaku Tanpa Batas Waktu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Daftar 7 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik pada Tahun 2025

Sepatu lari adalah perlengkapan terpenting bagi pelari, bisa dipakai untuk atlet maraton maupun untuk Anda yang hobi lari. 

6 Lipstik Warna Soft yang Cocok untuk Guru di Sekolah, Ini Pilihan Terbaiknya!

Lipstik warna soft yang cocok untuk Guru biasanya berwarna nude dan pink. Kalau warna kulitmu sawo matang, hindari warna nude kekuningan.

Xiaomi 17 Pro Punya Magic Back Screen 2,7 Inci di Dalam Modul Kamera, Ini Detailnya

 Xiaomi 17 Pro dan 17 Pro Max bawa fitur magic back screen berukuran 2,7 inci di bagian dalam modul kamera. 

Bank DBS dan Mandiri Investasi Tawarkan ETF Gold, Cara Baru Investasi Emas

Bank DBS dan Mandiri Investasi menjalin kerjasama referral untuk pengelolaan KPD ETF Gold sebagai cara baru investasi emas di Indonesia. 

10 Promo Payday Kuliner November 2025, Jajan Hemat dari Starbucks hingga HokBen

Gajian tiba, saatnya berburu promo Payday di resto populer. Ada sederet promo spesial dari Starbucks hingga HokBen tawarkan harga serba hemat.

Perempuan Muda Indonesia Bersuara di Forum Iklim Dunia, Perbaiki Wilayah Pesisir

Girls and Women in Renewable Energy Academy membantu masyarakat pesisir memahami energi terbarukan dan ketahanan iklim. 

Realme 14, HP Gaming dengan Baterai 6000 mAh & Didukung 45W SuperVOOC!

Realme 14 merupakan HP gaming yang punya baterai 6.000 mAh, sama dengan Oppo A5. Ponsel gaming ini tawarkan fitur 45W SuperVOOC & ByPass Charging.

Akhir Tahun Makin Manis, Kopi Kenangan Luncurkan Toffee Nut Series Mulai Rp 19.000

Kopi Kenangan luncurkan menu baru akhir tahun Toffee Nut Series. Tersedia 3 varian favorit mulai Rp 19.000 dan topping tambah Rp 6.000-an saja.

Promo Hypermart Weekday Periode 25-27 November 2025, Kiwi Gold Diskon Rp 16.000

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 25-27 November 2025 untuk belanja di awal pekan.

6 Film Internasional Tentang Guru dengan Cerita Inspiratif dari Negara Lain

Menyuguhkan cerita yang inspiratif dan penuh motivasi, ini dia beberapa film populer internasional dengan tema guru.​